10 Fakta Unik Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle yang Tak Banyak Diketahui
instagram/kensingtonroyal
Kendati sudah berlalu, tapi pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle yang dilaksanakan pada Sabtu, 19 Mei 2018 lalu masih terasa euforianya hingga sekarang.
Pernikahan yang digadang-gadangkan sebagai Pernikahan Tahun Ini masih dibicarakan oleh masyarakat, tak hanya di Inggris, tapi juga seluruh dunia.
Masih banyak fakta menarik tentang pernikahan pangeran asal Inggris dengan aktris Amerika Serikat ini. Apa saja ya? Cari tahu yuk!
1. Janji pernikahan
abcnews.go.com
Mengikuti jejak ibu mertuanya, mendiang Putri Diana, dan kakak iparnya, Kate Middleton, Meghan melawan tradisi dalam janji pernikahannya. Dalam janjinya, Meghan menghilangkan kata “obey” atau mematuhi sang suami.
Meghan hanya mengucapkan janji untuk mencintai dan menemani Pangeran Harry dalam keadaan baik maupun buruk, senang maupun susah, sehat maupun sakit, kaya maupun miskin, sampai kematian memisahkan.
2. Berjalan sendiri ke gereja
harpersbazaar.com
Meghan memilih untuk berjalan sendirian menuju gereja sebelum didampingi Pangeran Charles berjalan menuju altar.
Ini menjadi sejarah. Meghan menjadi pengantin perempuan pertama kerajaan yang berjalan sendirian tanpa ada pendamping.
3. Tak Mendapat Gelar Puteri
abc.net.au
Meskipun menikah dengan seorang pangeran, bukan lantas Meghan mendapatkan gelar Princess atau Puteri. Hal ini dikarenakan hanya keturunan langsung dari kerajaan yang mendapatkan gelar tersebut.
Setelah menikah dengan Pangeran Harry, Meghan menyandang gelar Duchess of Sussex. Begitu pula Pangeran Harry yang menggunakan gelar Duke of Sussex.
Baca Juga : Setelah Menikahi Pangeran Harry, Apa Saja Tugas Negara Meghan Markle?
4. Bertabur bintang
abc.net.au
Layaknya premier film Hollywood, pernikahan Pangeran Harry dan Meghan pun bertabur bintang. Wajar saja, bukan hanya karena status Harry sebagai anggota kerajaan Inggris saja, tapi juga karena Meghan merupakan selebriti Hollywood.
Mulai dari David dan Victoria Beckham, George dan Amal Clooney, Serena Williams, Priyanka Chopra, Joss Stone, Oprah Winfrey, Tom Hardy, James Blunt, hingga rekan-rekan Meghan di serial televisi Suits.
5. Kisah di balik veil dan tiara Meghan
harpersbazaar.com
Veil atau tudung kepala rancangan Clare Waight Keller dari Givenchy sangat spesial karena dihiasi ornament berbentuk bunga yang melambangkan setiap negara persemakmuran Inggris.
Untuk tiara berlian yang digunakan Meghan ternyata adalah peninggalan Ratu Mary yang secara langsung dipinjamkan oleh Ratu Elizabeth II.
6. Bunga tangan Meghan
harpersbazaar.com
Bunga tangan yang Meghan bawa punya arti yang begitu mendalam. Bukan hanya karena dipetik langsung oleh Pangeran Harry, tapi juga karena bunga Forget-Me-Nots yang ada dalam rangkaian merupakan bunga favorit mendiang putri Diana.
7. Wedding dress kedua Meghan
harpersbazaar.com
Gaun pernikahan yang dikenakan Meghan pada acara pemberkatan memang menjadi topik pembicaraan.
Namun tak hanya gaun pernikahannya saja yang menarik perhatian, gaun yang dipilih untuk acara resepsi juga tak kalah menawan.
Gaun kedua yang Meghan kenakan itu merupakan rancangan Stella McCartney. Gaun tanpa lengan dengan garis leher tinggi membuat penampilan Meghan begitu stunning.
8. Goodie bag
thesun.co.uk
Goodie bag yang dibagikan Pangeran Harry dan Meghan untuk para tamu undangan juga menarik perhatian. Keduanya memberikan tote bag bernuansa krem-biru itu berisi coklat dengan label Windsor, air botol, dan cookies.
Tak hanya itu, mereka juga memberikan kupon diskon 20 persen di toko istana dan sebuah magnet bertuliskan “Harry and Meghan’s Wedding”.
9. Momen romantis di altar
instagram/kensingtonroyal
Pangeran Harry benar-benar terpukau dengan penampilan istrinya saat prosesi pernikahan. Ketika Meghan sampai di altar, Pangeran Harry tersenyum dan mengatakan “You look amazing. I’m so lucky.” (Kamu sangat menawan. Saya sangat beruntung).
10. Tunda honeymoon
instagram/kensingtonroyal
Pangeran Harry dan Meghan memutuskan untuk menunda bulan madu mereka yang kabarnya akan dihabiskan di Namibia Afrika. Penundaan bulan madu ini dikarenakan adanya pesta ulang tahun Pangeran Charles ke-70.
Hal yang sama pernah dilakukan oleh sang kakak, Pangeran William saat menikah dengan Kate Middleton pada tahun 2011 lalu.
Itulah fakta-fakta unik yang mungkin belum Moms ketahui tentang pernikahan Pangeran Harry dan Meghan beberapa waktu lalu. Yang mana yang paling membuat Moms terkagum-kagum?
(AND)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.