Rayakan Hari Bekal, 5 Akun Instagram Seru Ini Sajikan Bekal Kreatif dan Wajib Difollow!
Mengemas makan siang untuk Si Kecil bisa terasa seperti tugas yang rumit. Di satu titik, Moms mungkin merasa lebih mudah untuk memberinya uang dan membiarkan ia beli sendiri makan siang.
Tetapi pada saat yang sama, Moms mungkin merasa khawatir akan makanan yang ia konsumsi.
Ketika menyajikan makan siang, Moms tentu ingin memastikan Si Kecil makan siang yang padat nutrisi untuk tumbuh kembangnya, tetapi terkadang, Moms bisa kekurangan inspirasi akan bekal apa yang sebaiknya dibawa esok hari.
Nah, sebagai perayaan Hari Bekal Nasional yang jatuh pada 12 April, berikut ini rekomendasi akun-akun Instagram yang mengungah foto bekal makan siang untuk anak.
Baca Juga: Sehat dan Bernutrisi, Ini 5 Ide Menu Sarapan yang Mudah Dibuat
1. Bekal Makan Siang
Foto: instagram.com/bekal.makansiang
Jika Moms tipe ibu yang tidak sempat untuk memberikan bekal bento kepada Si Kecil, namun tetap ingin memberikan makanan yang kaya nutrisi untuk tumbuh kembangnya, Moms bisa mengikuti akun Instagram @bekal.makansiang
Dengan menu makanan kearifan lokal, akun Instagram ini memberikan visual yang sederhana, namun punya variasi menu yang banyak, dan bahkan bisa Moms gunakan untuk menu makan keluarga.
Akun @bekal.makansiang saat ini memiliki lebih dari 2.800 pengikut, dan juga memiliki resep masakan yang bisa Moms coba.
2. Yuwita Dewi
Foto: instagram.com/yuwitadewi
Mengikuti akun Instagram @yuwitadewi bisa membuat Moms tertarik untuk menyiapkan bekal makan siang dalam bentuk bento. Yuwita berasal dari Bali, telah memiliki lebih dari 5 ribu pengikut untuk kreasinya ini.
Mulai dari bentuk kartun favorit hingga aneka ragam hewan, bento dari makanan berat hingga kudapan, membuat bento ala Yuwita menjadikan Si Kecil lebih bersemangat untuk menyantap bekalnya.
3. Akun Instagram @xaya106x
Foto: instagram.com/xaya106x
Jika Moms ingin lebih mendalami cara membuat bekal bento untuk Si Kecil, Moms bisa mengikuti akun Instagram @xaya106x yang berasal dari Jepang.
Menyajikan bekal yang lebih berwarna, @xaya106x juga membuat ragam karakter dan menu makanan yang menarik perhatian Si Kecil. Tak lupa ia memberikan detail yang semakin mempercantik kotak bekal.
4. Planet Box
Foto: instagram.com/planetbox
Bila Moms ingin menyajikan bekal makan Si Kecil dengan nuansa ala negara Barat, Moms bisa mengikuti akun Instagram @planetbox yang menyajikan ragam menu makanan untuk anak.
Memiliki lebih dari 195 ribu pengikut, akun ini mengunggah foto makanan dari kotak bekal aluminiumnya dengan tampilan yang sederhana.
Karena jarang menemukan sajian menu dengan hidangan utama nasi, akun ini cocok untuk dijadikan alternatif bila Si Kecil bosan mengonsumsi nasi, tetapi Moms tetap ingin memberikan makanan kaya nutrisi.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Menu Makanan Untuk Playdate Anak
5. Homemade Happy Meals
Foto: instagram.com/homemadehappymeals
Ibu dua anak ini mengunggah foto bekal makanan yang sangat menginspirasi, termasuk ide sarapan untuk makan siang serta memberikan resep-resep mudah.
Jika Si Kecil bosan mengonsumsi nasi, Moms bisa mengintip menu bekal yang dibuat oleh akun ini untuk inspirasi. Moms tak akan pernah kehabisan ide!
Paling penting, jaga agar makanan tetap bersih, dan pastikan Si Kecil mendapatkan nutrisi penting yang dibutuhkan tubuhnya selama masa pertumbuhan ya, Moms.
(AP/IRN)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.