13 Oktober 2018

5 Artis Luar Negeri yang Pernah Berkolaborasi dengan Penyanyi Indonesia

Berawal dari saling kagum, mereka pun berduet bareng

Proyek kolaborasi artis luar negeri dan Indonesia seringkali kita lihat. Tujuan kolaborasi ada berbagai macam, mulai dari keinginan agar musik mereka lebih didengar atau juga karena saling kagum antara artis satu dengan lainnya.

Lalu, siapa saja artis Indonesia duet dengan artis luar negeri? Simak daftarnya berikut ini!

Westlife

Foto: thehits.co.nz

Boyband asal Irlandia ini pernah berkolaborasi dengan Sherina di tahun 2001 lalu menyanyikan lagu I Have a Dream. Tidak hanya duet saja, namun boyband yang terkenal dengan lagu Uptown Girl, My Love dan banyak lagi ini juga mengajak Sherina untuk syuting video klip bersama.

Sherina yang kala itu masih berusia 11 tahun sempat membuat iri semua gadis remaja yang mengidolakan Westlife. Kabarnya sih, Sherina sempat diberi sepatu balet oleh Westlife setelah syuting video klip selesai.

Baca Juga : Tak Disangka, 5 Penyanyi Indonesia Ini Pernah Gagal Ikut Kontes Pencarian Bakat

Chris Brown

Foto: idolator.com

Akhir tahun 2017 lalu, penyanyi Indonesia Agnez Mo memberikan kejutan dengan berduet bersama penyanyi R&B asal Amerika Serikat, yaitu Chris Brown. Mereka berduet dalam lagu berjudul On Purpose, dan lagu ini masuk dalam album terbaru dari Chris Brown yang berjudul Heartbreak On a Full Moon.

Chris Brown bukanlah musisi Amerika Serikat pertama yang diajak Angez untuk kerjasama. Sebelumnya, di lagu Coke Bottle, Agnez pernah berkolaborasi dengan Timbaland pada tahun 2013, dan beberapa musisi luar lain seperti Keith Martin dan Michael Bolton.

Baca juga: 7 Pasangan Selebriti yang Tetap Mesra Meski Sudah Lama Menikah

Celine Dion

Foto: Youtube

Penyanyi asal Kanada yang akan menggelar konser di Sentul International Convention Center pada bulan Juli 2018 ini pernah duet dengan penyanyi asal Indonesia, Anggun.

Duet mereka menyanyikan lagu berbahasa Perancis ini sangat dahsyat. Betapa tidak? Baik Celine maupun Anggun memiliki suara yang sama-sama bagus dan powerful.

Diplo

Foto: Reddit.com

DJ yang memiliki nama lengkap Thomas Wesley Pentz ini pernah berkolaborasi dengan rapper asal Indonesia, Rich Chigga atau sekarang dikenal dengan nama Rich Brian.

Rapper bernama asli Brian Imanuel ini memulai kariernya dengan mengunggah video musik di YouTube. Ternyata, video-video tersebut mendunia dan membuatnya diajak untuk berkolaborasi dengan musisi dunia. Selain Diplo, Rich Brian juga berkolaborasi dengan Ghostface Killah, Pouya, Keith Ape, Rich the Kid dan banyak lagi.

Baca Juga ; 6 Seleb Indonesia yang Memilih Pria Asing untuk Jadi Pendamping Hidupnya

Simple Plan

maxresdefault
Foto: maxresdefault

Foto: Youtube

Band asal Kanada ini memiliki lagu berjudul Jet Lag. Lagu tentang hubungan dua kekasih yang memiliki hubungan jarak jauh ini memiliki berbagai versi yang mengisi vokal perempuan.

Di Indonesia, lagu Jet Lag juga dirilis oleh Simple Plan yang berduet dengan band Kotak. Meski tidak banyak interaksi antara Simple Plan dan Kotak di video klip, namun vokalis Simple Plan sempat memuji vokal Tantri, vokalis Kotak yang sangat powerful. “Suaranya bagus sekali,” ungkap Pierre Bouvier. 

Kolaborasi yang apik, ya Moms!

(ASR)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.