09 Maret 2023

Anak Jevier Justin Disiksa Pengasuh, Dijambak dan Dipaksa Makan

Peristiwa terjadi ketika Jevier pergi ke Amerika untuk mengambil kebutuhan terapi
Anak Jevier Justin Disiksa Pengasuh, Dijambak dan Dipaksa Makan

Foto: instagram.com/jevierjustin

Shannuel Favory Justin, anak Jevier Justin yang mengidap kondisi cerebral palsy mengalami penganiayaan oleh pengasuhnya.

Sayangnya, penganiayaan ini terjadi ketika Jevier dan istrinya, Tiffany, berada di Amerika untuk mengambil alat-alat terapi putri mereka.

Di akun Instagram-nya, Jevier memberikan semangat sekaligus meminta maaf kepada putrinya karena harus mengahadapi kejadian yang tidak menyenangkan dari pengasuhnya.

"I am sorry Shan, ketika Daddy Mommy berjuang untuk bawa pulang walker dan wheelchair Shan, di rumah ada mbak yang kasar sama Shan! " tulis Jevier Justin di Instagram.

Lantas, bagaimana kelanjutkan kisah anak Justin Jevier disiksa pengasuh? Simak di artikel ini, ya Moms.

Baca Juga: Cyclist's Palsy: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi

Kronologi Anak Jevier Justin Disiksa Pengasuh

Ini dia Moms informasi yang bisa diketahui seputar anak Jevier Justin disiksa oleh pengasuh.

1. Dianiaya ketika Jevier dan Tiffany Pergi

Nah, seperti yang sudah dijelaskan singkat di atas, Shannuel dianiaya oleh pengasuhnya ketika Jevier dan Tiffany pergi untuk mengambil alat kebutuhan anaknya.

Anak-anaknya pun ditinggal bersama pengasuh untuk beberapa waktu. Kejadian ini baru terlihat oleh Jevier melalui CCTV di rumahnya.

2. Melihat dari CCTV

Ketika melihat adegan CCTV, Jevier Justin langsung terkejut ketika melihat anaknya dianiaya oleh pengasuhnya. Bahkan kejadian ini sempat tidak dipercaya oleh Jevier.

"Daddy sampai enggak percaya ketika melihat CCTV. Enggak nyangka ada orang yang setega itu, hatinya kok bisa busuk banget, tega kasar sama Shan," tulis Jevier.

Jevier juga mengatakan bahwa sebaiknya memasang CCTV di rumah agar keluarga bisa saling memantau kondisi satu sama lain ketika ditinggal.

"Sebenarnya enggak mau cerita sampe detail, tapi harapannya ini jadi pembelajaran dan warning bagi kita semua untuk ada CCTV di rumah dan selalu ada keluarga di rumah yang memantau," tambahnya.

Baca Juga: Cerebral Palsy: Definisi, Gejala, Penyebab, dan Pengobatan

3. Dimandikan Air Dingin hingga Menggigigil

Keluarga Jevier berinisiatif melihat CCTV karena dalam beberapa hari, sang istri merasa gelisah dan berdoa di malam hari.

Hal itulah yang membuat Jevier mengecek CCTV. Ketika dilihat, pengasuhnya memandikan Shan dengan air dingin hingga menggigil dan bibirnya membiru.

"Shan bibirnya biru dan menggigil, waktu mandi Shan diguyur-guyur terus (jadi Shan gelagepan gasping for air panik enggak karuan, plus sudah pasti air masuk ke mulut hidung).

Jangankan Shan, Nicho aja sampe sekarang belum mau dan belum bisa diguyur di kepala, dia panik dan nangis," cerita Jevier Justin.

4. Jatuh Terguling

Jevier melanjutkan cerita sehabis Shan dimandikan oleh pengasuhnya.

"Setelah mandi, instead angkat anaknya dulu, ganti baju, bak mandi bekas mandinya digulingin dengan anaknya sekalian, jadi Shan ikut jatoh keguling di lantai kamar mandi.

Begitu setiap kali mandi (kami masih pakai bak mandi bulat yang biasa untuk cuci baju) itulah kenapa kemarin kami ke US salah satunya ambil kursi mandi khusus. Memang sepenting itu, hiks," ungkap kesedihan Jevier.

Baca Juga: 7 Cara Pintar Memilih Pengasuh Anak

5. Dipaksa Buka Mulut

Saat pengasuh tersebut menyuapi Shan, Shan dipaksa membuka mulut hingga tersedak dan muntah.

"Ketika suapin Shan, dia suka paksa buka mulut Shan sampai Shan keselek muntah, dan ketika Shan gabisa makan cara dia bikin Shan nelen makanan adalah masukin air pake sendok ke hidung Shan.

Sambil di dongakin kepala ke atas, kemudian ditiup hidung dan mukanya, abis itu hidung nya dipencet ditutup terus disuruh telan, telan, ayo telan," tambahnya.

Selain dipaksa makan hingga tersedak, tangan dan kaki Shan dipelintir dan dijambak. Bahkan Jevier mengaku kejadian ini baru setengahnya.

Jadi, kemungkinan masih banyak lagi perlakuan kasar yang dilakukan oleh pengasuh tersebut, ya Moms.

6. Jevier Meminta Maaf

Jevier mengatakan bahwa bahasa tubuh Shan berkata “It’s okay Daddy, I am fine," hal inilah yang membuat Jevier Justin semakin tidak tega dengan anaknya.

"Shan, Daddy minta maaf ya. Daddy janji mulai sekarang enggak akan ada yang sakitin Shan. Mbaknya sudah Daddy pulangin.

Ingin banget penjarain biar kapok karena ini sudah termasuk pidana.

Tapi percuma membalas kejahatan dengan kejahatan. Malah gajinya tetap kami bayar dan kami suruh pulang, kami belajar mengampuni karena Shan.

Shan belum bisa bicara, tapi suaranya sampai ke telinga Tuhan, Shan sama sekali enggak dendam. Shan hebat.

Shan terima kasih karena sudah ajarin Daddy dan Mommy artinya mengampuni," tutup cerita Jevier di Instagram.

Itulah informasi seputar anak Jevier Justin dianiaya oleh pengasuh. Semoga kejadian ini tidak terulang kembali, ya Moms!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.