07 September 2024

Profil Armor Toreador, Suami Cut Intan Nabila, Pelaku KDRT

Ia merupakan pengusaha jasa cukur rambut
Profil Armor Toreador, Suami Cut Intan Nabila, Pelaku KDRT

Foto: instagram.com

Armor Toreador adalah suami Cut Intan Nabila yang kini ditangkap polisi usai melakukan KDRT pada istrinya.

Mantan atlet anggar, Intan Nabila ini baru saja mengungkapkan perilaku kejam suaminya yang berulang kali selingkuh hingga KDRT.

Aksinya terekam CCTV rumahnya dan di rekaman tersebut terlihat Armor menendang, hingga memukul sang istri.

Lantas, siapa Armor Toreador? Simak di bawah ini, Moms.

Baca Juga: Profil Ryuken Lie, Aktor yang Menikah dengan Cassandra Lee!

Profil Armor Toreador

Ini dia profil pelaku KDRT.

1. Karier dan Pendidikan

Armor Toreador
Foto: Armor Toreador

Armor adalah pengusaha jasa yang berpengalaman di berbagai bidang, salah satunya adalah jasa cukur rambut.

Selain itu, ia diketahui menempuh pendidikan di Universitas Al-Azhar Indonesia dari tahun 2016 hingga 2023.

Dirinya menyelesaikan studinya dengan meraih IPK 3.48.

2. Pengalaman Kerja

Armor memiliki pengalaman kerja yang mengasahnya untuk kemudian berbisnis jasa cukur rambut.

Salah satu pengalamannya adalah bekerja sebagai karyawan di restoran sate taichan.

Mengutip dari akun LinkedIn-nya, kini Armor menjabat sebagai Executive Administrative Assistant di Cipta Karya Intelektual (CKI CENTER) sejak Desember 2021.

Sebagai informasi, CKI CENTER adalah perusahaan penyedia program berbasis kompetensi dengan standar nasional dan internasional.

Baca Juga: Profil Ayu Pratiwi, Artis dan Mantan Pacar Andre Taulany

3. Bisnis Cukur

Berdasarkan akun Instagram-nya, ia merupakan founder sekaligus CEO PT. Bisnis Cukur Nusantara.

Perusahaan tersebut adalah usaha pangkas rambut yang memiliki cabang di berbagai wilayah, seperti Bogor, Jakarta, Bandung, Cirebon, hingga Bali.

Melalui perusahaan tersebut, dia melatih berbagai tukang cukur alias capster untuk siap ditempatkan di berbagai barber shop.

Dirinya juga memberikan pelatihan bisnis tempat cukur melalui jasa konsultasi.

4. Pelaku KDRT

Sayangnya, namanya viral usai ditangkap polisi karena melakukan kekerasan terhadap Cut Intan Nabila.

Terlebih, dalam video yang disebarkan oleh Intan Nabila itu, menunjukkan Armor melakukan kekerasan bertubi-tubi seperti menendang, menonjok, dan memukul.

Bayi mereka pun yang baru lahir turut jadi korban kekerasan.

"Selama ini saya bertahan karna anak, ini bukan pertama kalinya saya mengalami KDRT.

Ada puluhan video lain yang saya simpan sebagai bukti, 5 tahun sudah berumah tangga, banyak nama wanita mewarnai rumah tangga saya.

Beberapa bahkan teman saya. Sudah berkali-kali saya maafkan, tapi tak pernah terbuka hatinya, ternyata benar, perselingkuhan dan KDRT tidak akan pernah berubah," tulis @cut.intannabila di postingan Instagramnya.

Baca Juga: Cassandra Lee Menikah dengan Ryuken Lie di Tanggal Cantik!

Itulah profil Armor Toreador suami Cut Intan Nabila sekaligus pelaku KDRT.


Moms bisa melaporkan kasus KDRT ke Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) melalui cara berikut:

Hubungi Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA129) di nomor telepon (021-129) atau melalui WhatsApp di 0811 129 129.

Jangan ragu untuk mengambil tindakan jika Moms atau orang terdekat mengalami kekerasan.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.