28 Oktober 2024

3 Manfaat Buang Air Kecil setelah Berhubungan Intim

Ketahui juga apakah bisa cegah hamil?

Buang air kecil setelah berhubungan intim adalah salah satu kebiasaan yang dianjurkan untuk menjaga kesehatan saluran kemih.

Aktivitas ini membantu mengurangi risiko infeksi saluran kemih (ISK) dengan membersihkan bakteri yang mungkin masuk ke uretra selama hubungan seksual.

Selain itu, kebiasaan ini juga penting untuk menjaga kebersihan tubuh dan memberikan kenyamanan setelah aktivitas fisik yang intens.

Manfaat Buang Air Kecil setelah Berhubungan

Manfaat Buang Air Kecil setelah Berhubungan
Foto: Manfaat Buang Air Kecil setelah Berhubungan (Medicalnewstoday.com)

Buang air kecil setelah berhubungan memberikan rasa bersih dan segar pada tubuh.

Bukan hanya menjaga kebersihan area intim, ada juga manfaat lainnya.

Berikut penjelasan rinci mengenai manfaatnya:

1. Mencegah Infeksi Saluran Kemih (ISK)

Selama hubungan seksual, bakteri dari kulit atau daerah anus dapat terdorong ke dalam uretra.

Ini lebih umum terjadi pada wanita karena uretra mereka lebih pendek, sehingga bakteri lebih mudah mencapai kandung kemih.

Saat buang air kecil, urine yang dikeluarkan membantu "membilas" bakteri ini sebelum mereka menempel pada dinding uretra dan berkembang menjadi infeksi.

Dengan begitu dapat membantu mencegah infeksi saluran kemih (ISK).

2. Membersihkan Saluran Kemih

Aktivitas seksual dapat menyebabkan masuknya cairan tubuh, seperti pelumas atau sperma, ke dalam uretra.

Jika tidak dibersihkan, cairan ini dapat menjadi tempat berkembang biaknya bakteri.

Buang air kecil bertindak sebagai proses alami pembersihan saluran kemih dengan membuang sisa-sisa cairan tersebut.

3. Mengurangi Risiko Iritasi dan Ketidaknyamanan

Setelah hubungan seksual, beberapa orang mungkin merasakan iritasi atau rasa panas di area kemaluan akibat gesekan atau bakteri.

Dengan buang air kecil, uretra dan area sekitar dibersihkan, sehingga risiko ketidaknyamanan ini dapat diminimalkan.

Apakah Buang Air Kecil setelah Berhubungan Bisa Cegah Kehamilan?

Ilustrasi Buang Air Kecil (Orami Photo Stock)
Foto: Ilustrasi Buang Air Kecil (Orami Photo Stock)

Setelah tahu manfaat buang air kecil setelah berhubungan yang dijelaskan di atas, mungkin Moms bertanya apakah itu juga bisa mencegah kehamilan?

Melansir Rescripted, Cordelia Nwankwo, MD, seorang dokter kandungan dan ginekologi bersertifikat yang berkantor di Washington DC, mengatakan secara jelas bahwa buang air kecil setelah berhubungan seks tidak dapat mencegah kehamilan.

"Sperma masuk ke saluran vagina ke leher rahim dan berjalan ke tuba falopi, tempat pembuahan terjadi. Sementara urine keluar dari uretra, yang terpisah dari saluran vagina," ujar dokter Nwankwo.

Jika tujuannya adalah mencegah kehamilan, penting untuk menggunakan metode kontrasepsi yang tepat.

Buang air kecil setelah berhubungan tidak berkaitan dengan kemungkinan hamil atau tidak ya Moms, tetapi lebih kepada menjaga kebersihan dan kesehatan saluran kemih.

Perlukah Lama Berbaring setelah Berhubungan untuk Tingkatkan Peluang Hamil?

Bagaimana Proses Pembentukan Sperma Terjadi (Orami Photo Stock)
Foto: Bagaimana Proses Pembentukan Sperma Terjadi (Orami Photo Stock)

Karena adanya anggapan bahwa buang air kecil setelah berhubungan dapat mencegah hamil, banyak orang yang justru sedang program hamil sengaja berlama-lama berbaring dan tak buang air kecil.

Namun, benarkah demikian?

Melansir laman Fertility Centers of Illinois, Dr. John Rapisarda, Ahli Endokrinologi Reproduksi di Illinois mengatakan bahwa sebenarnya, tidak ada bukti ilmiah yang menyatakan bahwa berbaring setelah berhubungan seks dapat meningkatkan kemungkinan hamil.

Lendir serviks berfungsi sebagai tempat penampungan sperma yang sangat baik yang kemudian berenang ke rahim.

Berdiri atau buang air kecil mungkin akan menyebabkan sebagian sperma mengalir keluar dari vagina karena gravitasi, tetapi tidak ada bukti bahwa hal ini menyebabkan tingkat kehamilan yang lebih rendah.

Jadi, jika memang harus buang air kecil setelah berhubungan meski sedang program hamil, jangan tunda melakukannya ya, Moms!

Justru bisa tidak baik untuk tubuh jika kita menunda-nunda untuk buang air kecil.

  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/327380
  • https://www.avawomen.com/avaworld/can-you-get-pregnant-if-sperm-comes-out/
  • https://www.teenhealthcare.org/blog/you-asked-it-does-peeing-prevent-pregnancy/
  • https://academic.oup.com/humrep/article/32/11/2218/4508786
  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/10973647/
  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/19875843/
  • https://rescripted.com/posts/should-you-pee-after-sex-when-ttc
  • https://www.fcionline.com/article/should-i-lay-down-after-sex-or-fertility-treatment/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.