27 Juni 2024

14 Rekomendasi Buku Cerita Inspiratif, Beragam Tema Menarik!

Intip rekomendasi buku cerita inspiratif yang memotivasi!

Moms mungkin kerap mendengar cerita inspiratif tentang kesuksesan seseorang.

Sebut saja Nadiem Makarim, Chairul Tanjung, Susi Pudjiastuti, hingga yang terbaru Maudy Ayunda yang berhasil meraih gelar master di Stanford University.

Lantas, seperti apa bentuk cerita inspiratif itu?

Apakah dalam bentuk novel, cerpen, buku pengembangan diri, atau yang lainnya?

Yuk, simak ulasannya di sini dan dapatkan sederet rekomendasi buku tentang cerita inspiratif yang patut dibaca!

Baca Juga: Tingkatkan Minat Baca, Ini 7 Rekomendasi Buku untuk Remaja

Apa itu Cerita Inspiratif?

Anak Membaca Buku
Foto: Anak Membaca Buku (Orami Photo Stock)

Cerita inspiratif adalah cerita yang dibuat untuk memotivasi, membangun semangat, dan menggerakkan hati pembaca.

Setelah mendengar cerita-cerita mereka, kita jadi merasa lebih semangat dan yakin untuk mencapai impian.

Efek ini yang biasanya muncul setelah membaca cerita inspiratif.

Biasanya jenis narasi ini berisi tentang kisah perjuangan seseorang, baik secara fiksi maupun non-fiksi.

Namun, ada juga kisah inspiratif yang dibuat dengan karakter hewan yang disebut fabel.

Jenis cerita ini lebih cocok untuk Si Kecil karena mereka suka karakter hewan sebagai tokoh utamanya.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Buku Dongeng sebelum Tidur untuk Anak TK

Menurut Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP 3) SMP Pasundan 1 Banjaran, cerita inspiratif biasanya memiliki 1 tema spesifik tentang kisah perjuangan seseorang.

Kisah ini kemudian dituangkan dalam bentuk narasi.

Pada umumnya, penulis cerita inspirasi menggunakan sudut pandang orang pertama atau orang ketiga agar pembaca bisa lebih merasakan situasi yang ada di dalam cerita.

Nah, struktur narasi cerita inspiratif rupanya sedikit berbeda dengan cerita pendek (cerpen) yang biasa kita jumpai.

Simak uraiannya berikut ini, yuk!

Struktur Cerita Inspiratif

Menulis Buku
Foto: Menulis Buku (Pexels.com)

Sebelum menulis cerita inspiratif, kenalan dulu dengan struktur narasinya seperti apa!

Kalau penulisan ceritanya runtut seperti berikut ini pasti alurnya jadi lebih tertata dan enak dibaca.

Melansir RPP SMP Pasundan 1 Banjaran, berikut ini merupakan struktur teks inspiratif.

  • Orientasi, yaitu bagian awal cerita yang berisi pengenalan tokoh dan situasi seperti tempat lahir, kondisi keluarga, serta sosial dan budaya
  • Rangkaian peristiwa, berisi cerita kronologis yang dialami tokoh, namun hanya peristiwa yang berkaitan erat dengan tujuan/amanat dalam cerita saja, tidak perlu seluruh kejadian
  • Komplikasi, berisi masalah-masalah yang dialami oleh tokoh
  • Resolusi, yaitu bagaimana tokoh tersebut menghadapi masalah-masalah yang ada sehingga membuat pembaca termotivasi
  • Koda, berisi situasi/keadaan akhir yang dialami tokoh, bisa happy ending maupun sad ending. Pada tahap ini biasanya penulis juga memberikan pesan untuk para pembaca.

Apa Bedanya Cerpen dan Cerita Inspiratif?

Membaca Buku Inspiratif (Orami Photo Stock)
Foto: Membaca Buku Inspiratif (Orami Photo Stock)

Cerpen dan cerita inspiratif sekilas memang tidak jauh berbeda, ya!

Keduanya memiliki struktur cerita yang sama dan punya amanat untuk pembaca.

Namun, jika dilihat dari panjang naskahnya, cerpen dan cerita inspiratif memang berbeda.

Menurut KBBI, cerpen memiliki panjang naskah maksimal 10.000 kata.

Namun, ada juga ahli yang menyebutkan tidak lebih dari 5.000 kata.

Selain itu, narasi dalam cerpen juga hanya fokus pada 1 tokoh, masalah yang sedikit, dan jangka waktu yang singkat.

Berbeda halnya dengan cerita inspiratif yang bisa dikemas dalam novel hingga trilogi/tetralogi.

Panjang naskahnya tidak terbatas, jalan ceritanya bisa membahas >1 tokoh, masalah yang rumit, dan jangka waktu yang panjang.

Contoh Cerita Inspiratif tentang Perjuangan

Anak-Anak Sedang Membaca Buku
Foto: Anak-Anak Sedang Membaca Buku (greatschools.org)

Berikut ini rekomendasi novel yang berisi cerita inspiratif tentang perjuangan dengan rating tinggi di Goodreads, antara lain:

1. Negeri 5 Menara

Novel Negeri 5 Menara
Foto: Novel Negeri 5 Menara (Goodreads.com)

Novel karya Ahmad Fuadi ini bercerita tentang perjuangan Alif mengenyam pendidikan di pesantren modern Gontor.

Banyak tantangan yang dihadapi seperti homesick, lingkungan dan teman-teman baru, pelajaran di pondok, kendala bahasa, hingga mengorbankan impiannya sekolah di SMA.

Novel ini telah diangkat dalam sebuah film dengan tajuk yang sama.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Novel tentang Kehidupan yang Mengandung Banyak Pelajaran Berharga

2. Ranah 3 Warna

ranah 3 warna
Foto: ranah 3 warna (Goodreads.com)

Novel ini melanjutkan kisah Alif di Negeri 5 Menara.

Di sini, ia menghadapi masalah yang lebih kompleks seperti mengejar ketertinggalan materi untuk ikut tes masuk perguruan tinggi, masalah ekonomi selama kuliah, kehilangan sosok ayah, dan perjuangannya hingga berhasil ikut pertukaran pelajar ke Kanada.

3. Laskar Pelangi

Novel Laskar Pelangi
Foto: Novel Laskar Pelangi (Gramedia.com)

Novel karya Andrea Hirata ini telah diterjemahkan ke banyak bahasa asing.

Bercerita tentang sekelompok anak yang berjuang mendapatkan pendidikan meski keadaan mereka sangat terbatas.

Contohnya, Lintang, seorang kuli kopra cilik yang jenius rela bersepeda sekitar 80 km pulang-pergi untuk sekolah.

Masih banyak lagi tokoh cilik inspiratif lainnya yang patut diacungi jempol.

4. Sang Pemimpi

Sang Pemimpi
Foto: Sang Pemimpi (Gramedia.com)

Andrea Hirata melanjutkan mimpi-mimpi anak Belitung dalam novel ini.

Arai dan Ikal, tokoh utama dalam buku ini, bermimpi melanjutkan sekolah ke Perancis sambil menjelajah Eropa dan Afrika.

Apakah mereka bisa menaklukkan mimpi tersebut?

Cari tahu di bukunya langsung, yuk!

5. Edensor

cerita inspiratif
Foto: cerita inspiratif (Goodreads.com)

Edensor adalah novel cerita inspiratif karya Andrea Hirata yang memadukan pendidikan, religi, dan petualangan.

Yuk, simak petualangan Ikal dan Arai melanjutkan pendidikan S2 di Eropa sambil menjelajah benua biru dan benua hitam.

Baca Juga: 14 Rekomendasi Buku Parenting, Bantu Orang Tua Mendidik Anak


6. Guru Aini

cerita inspiratif
Foto: cerita inspiratif (Goodreads.com)

Lagi-lagi Andrea Hirata memberikan tamparan keras tentang perjuangan mendapatkan pendidikan yang layak.

Di buku ini ia bercerita tentang murid bernama Aini yang pintar matematika dan sangat semangat belajar.

Lalu ada Bu Desi, guru matematika yang tidak menyerah mencari metode pengajaran yang cocok untuk Aini.

7. Menjadi Pribadi yang Bahagia dan Inspiratif

Menjadi Pribadi yang Bahagia dan Inspiratif
Foto: Menjadi Pribadi yang Bahagia dan Inspiratif (Gramedia.com)

Buku Menjadi Pribadi yang Bahagia dan Inspiratif mengajak pembaca untuk mengeksplorasi bagaimana menciptakan kehidupan yang berlimpah dan bermakna.

Dengan menggunakan kisah-kisah inspiratif dari berbagai tokoh dan pengalaman hidup yang menginspirasi.

Buku ini memberikan panduan praktis untuk mencapai kebahagiaan pribadi dan menjadi sosok yang memikat tanpa perlu mengucapkan banyak kata.

Penulisnya mengungkapkan kunci-kunci penting dalam mengatasi tantangan, menjaga semangat di tengah kesulitan, dan menemukan tujuan hidup yang sesuai dengan nilai-nilai pribadi.

Melalui cerita-cerita yang mengharukan dan motivasi, buku ini menginspirasi pembaca untuk merenungkan kebahagiaan dan meningkatkan kualitas hidup mereka dengan cara yang mendalam dan bermakna.

8. Selamat Tinggal

Selamat Tinggal
Foto: Selamat Tinggal

Buku Selamat Tinggal menghadirkan kisah yang membangkitkan kesadaran akan keburukan dan kesalahan yang pernah kita lakukan, bahkan jika itu termasuk perbuatan jahat yang menyakiti orang lain.

Cerita dalam buku ini mampu menginspirasi untuk berubah, berjanji tidak mengulanginya lagi, dan berusaha memperbaiki serta menebus kesalahan yang telah terjadi.

Contoh Cerita Inspiratif tentang Menabung

Ilustrasi Membaca Buku (Orami Photo Stock)
Foto: Ilustrasi Membaca Buku (Orami Photo Stock)

Cerita inspiratif tentang menabung lebih sering ditemukan pada buku-buku non-fiksi.

Berikut ini beberapa rekomendasinya:

9. Rich Dad Poor Dad

cerita inspiratif
Foto: cerita inspiratif (Goodreads.com)

Buku karya Robert T. Kiyosaki dan Sharon L. Lechter ini menjelaskan bagaimana perspektif seorang anak terbentuk ketika dibesarkan oleh 2 ayah, yaitu ayah kandungnya yang miskin dan ayah sahabatnya yang kaya.

Buku ini juga mengulas perbedaan antara “kerja untuk uang” dan “uang yang bekerja untuk Anda”.

10. The Psychology of Money

cerita inspiratif
Foto: cerita inspiratif (Goodreads.com)

Buku karya Morgan Housel ini menjadi buku best seller di Amazon.

Housel memberikan masukan-masukan tentang penggunaan uang, serta berapa banyak tabungan yang bisa terkumpul jika mengelola keuangan dengan bijak.

Baca Juga: 10 Buku Best Seller Gramedia 2024, Ada Tokoh Biografi!

Contoh Cerita Inspiratif tentang Ibu

Mengajak Anak Membaca Buku (Orami Photo Stock)
Foto: Mengajak Anak Membaca Buku (Orami Photo Stock)

Moms, rekomendasi novel cerita inspiratif tentang ibu berikut ini cocok banget untuk remaja maupun orang dewasa.

Berikut ini sederet judulnya!

11. Bumi Manusia

Buku Bumi Manusia
Foto: Buku Bumi Manusia (Goodreads.com)

Penulis Pramoedya Ananta Toer menceritakan perjuangan wanita di zaman kolonial.

Perjuangan ini digambarkan oleh sosok Nyai Ontosoroh, seorang ibu yang tegas, keras, dan mau berjuang demi anaknya.

12. Dua Ibu

cerita inspiratif
Foto: cerita inspiratif (Goodreads.com)

Novel karya Arswendo Atmowiloto ini bercerita tentang kisah seorang ibu dan sembilan anaknya.

Tak heran jika novel ini menyabet penghargaan Karya Fiksi Terbaik dari Yayasan Buku Utama 1981.

13. Air Mata Terakhir Bunda

cerita inspiratif
Foto: cerita inspiratif (Goodreads.com)

Novel ini bercerita tentang seorang ibu yang berusaha membantu kedua anak laki-lakinya meraih cita-cita, meskipun hidup dalam lingkar kemiskinan.

Statusnya sebagai orang tua tunggal tidak menyurutkan semangatnya untuk memberikan yang terbaik kepada kedua putranya tersebut.

14. Anatomi Perasaan Ibu

Anatomi Perasaan Ibu
Foto: Anatomi Perasaan Ibu (Mojokstore.com)

Anatomi Perasaan Ibu oleh Sophia Mega adalah memoar yang mengungkap pengalaman jujur penulis menjelang dan selama tahun-tahun pertamanya sebagai seorang ibu.

Buku ini terbagi menjadi empat bagian yang menggambarkan perjalanan dari pernikahan hingga menjadi seorang ibu.

Dari perasaan pertama mengetahui kehamilan hingga pengalaman melahirkan anak pertama, penulis dengan terbuka berbagi tentang perubahan fisik, emosional, serta tantangan dan kebahagiaan yang dialaminya dalam mengasuh anak.

Anatomi Perasaan Ibu bukan sekadar kisah pribadi, melainkan juga cerminan yang relatable bagi ibu-ibu baru.

Dengan keberanian dan kejujuran, buku ini memberikan gambaran yang realistis tentang apa yang dihadapi oleh para ibu, baik itu dalam hal kebahagiaan yang mendalam maupun tantangan yang menguji.

Baca Juga: Suka Baca Buku? Yuk, Lihat Rekomendasi Buku Sastra Bagus

Itulah hal-hal yang perlu dipahami tentang cerita inspiratif dan rekomendasi bukunya.

Semoga bermanfaat, ya!

  • https://files1.simpkb.id/guruberbagi/rpp/225177-1625119338.pdf
  • https://www.bahasaindonesia.org/pengertian-cerita-inspiratif/
  • https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/cerpen

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.