7 Chef Ganteng Berdarah Indonesia, Sosok Suami Idaman!
Siapa bilang memasak hanyalah pekerjaan perempuan? Beberapa chef ganteng dan hebat ini membuktikan kalau pria juga mampu memasak makanan lezat!
Selain jago masak, para chef ini juga memiliki paras tampan dan penampilan yang menawan.
Mereka pun memiliki banyak fans, selayaknya selebriti.
Penasaran siapa saja yang termasuk chef ganteng Indonesia? Cek di bawah ini, ya, Moms!
Baca Juga: Aneka Resep Masakan Berkuah Khas Indonesia, Coba Yuk Moms
Daftar Nama Chef Ganteng Indonesia
Inilah sederet chef ganteng berdarah Indonesia yang husband material banget!
1. Juna Rorimpandey
Chef Juna memang sudah sangat populer di Indonesia, namanya mulai dikenal sejak menjadi juri salah satu ajang memasak di televisi.
Meski sikapnya sering kali terlihat dingin saat di layar kaca, tetapi banyak penonton yang terpesona dan menganggapnya sebagai pria keren.
Sebelumnya, ia menjadi seorang executive chef di salah satu Restoran ternama di Jakarta.
Namun kini, ia telah membuka restoran sendiri bernama Chorrelate yang menyajikan masakan Prancis hingga Jepang.
Tak hanya satu, Chef Juna memiliki bisnis lain di bidang kuliner, yakni Gogo Ramen yang khusus menjual makanan Jepang dan Daily Box yang menyajikan masakan Manado dalam bentuk rice box.
Selain memiliki skill memasak yang menakjubkan, penampilannya pun kerap mencuri perhatian.
Tak heran kalau pria asal Manado ini memiliki banyak penggemar!
Baca Juga: Profil Chef Martin Praja, Jadi Juru Masak karena Sakit
2. Arnold Poernomo
Berikutnya ada chef ganteng asal Surabaya, Arnold Poernomo.
Nama chef Arnold mulai dikenal setelah menggantikan Juna untuk menjadi juri di acara televisi yang sama.
Perjalanannya menjadi chef memang tak mudah, ia mengawali karir hanya sebagai tukang cuci piring di Sydney.
Kemudian setelah itu, barulah ia belajar teknik memasak.
Perjalanan panjangnya pun kini membuahkan hasil.
Selain aktif menjadi juri di kompetisi memasak dan membagikan ilmu memasak di media sosial, chef Arnold juga memiliki bisnis di bidang kuliner.
Sudah banyak usaha kuliner yang ia geluti, di antaranya KOI Dessert Bar & Dining dan Monkey’s Corner di Australia yang dijalankan dengan sang adik.
Selain itu, ada juga usaha gelato bernama Bebini Gelati yang dirintis bersama istrinya, restoran Laci di Bali, restoran Nomz Kitchen & Pastry di Jakarta yang dibangun dengan rekannya.
Bahkan, hingga kolaborasi usaha kuliner bersama anak presiden RI, Gibran Rakabuming Raka yang diberi nama Mangkok Ku.
3. Reynold Poernomo
Tak kalah tampan dari sang kakak, inilah Reynold Poernomo merupakan adik dari chef Arnold.
Bila kakaknya adalah seorang juri di MasterChef Indonesia, sang adik menjadi salah satu kontestan MasterChef Australia.
Ia dikenal dengan berbagai menu dessert-nya yang lezat dan cantik.
Bahkan Reynold dijuluki sebagai dessert king di ajang MasterChef Australia.
Sekarang, Reynold telah memiliki restoran khusus dessert yang beroperasi di Australia. Keren sekali, ya!
Baca Juga: Chef Bara, Juru Masak yang Punya Cita-cita Jadi Diplomat
4. William Gozali
Muda, tampan, dan berprestasi, inilah sosok William Gozali atau yang lebih dikenal sebagai Willgoz.
Pria kelahiran tahun 1991 ini terkenal bukan karena menjadi juri ajang memasak, melainkan karena ia berhasil keluar sebagai juara dari ajang memasak tersebut.
Kini, ia termasuk chef ganteng yang sukses dan memiliki bisnis di bidang kuliner.
Resto yang William Gozali rintis bernama Rustico yang menyajikan makanan khas Italia dan Canada. Resto tersebut berada di Semarang, Jawa Tengah.
5. Edwin Lau
Berikutnya ada chef ganteng bernama Edwin Lau yang juga merupakan seorang model.
Pria yang telah memiliki seorang putri ini sudah menjalani karir sebagai seorang koki selama belasan tahun.
Hingga tak heran jika profesinya sebagai koki dihargai banyak orang.
Penampilannya yang menawan dan awet muda pun menjadikan sosok Edwin Lau memiliki banyak idola.
Tak hanya pandai memasak, ia juga tak pelit soal ilmu dapur.
Melalui akun media sosialnya, chef Edwin Lau kerap membagikan resep dan tips masakan, serta berbagi informasi seputar makanan sehat.
Baca Juga: Profil Chef Vindex, Juru Masak Berwibawa yang Sudah Sukses di Kancah Internasional
6. Billy Kalangi
Chef ganteng berikutnya bernama Billy Kalangi yang berasal dari Manado.
Selain jago memasak, ia juga membintangi beberapa iklan dan juga acara televisi.
Tak hanya itu, ia juga memiliki restoran yang menyajikan makanan Manado, lho.
Wah, bagi Moms penggemar masakan Manado jangan sampai melewatkan masakannya, ya!
7. Steby Rafael
Nama lain yang mengisi daftar chef tampan di Indonesia ialah Steby Rafael.
Pria yang dikenal andal memasak ini kerap dijumpai mengisi acara masak di televisi.
Bakat mumpuni dalam memasak yang dimilikinya membawa chef Steby menjadi salah satu celebrity chef yang dikenal.
Terlebih, ia memiliki paras yang menawan dan cara berbicara yang luwes di layar kaca sehingga banyak yang mengidolakan sosoknya.
Awalnya, chef Steby tak sengaja terjun ke dunia kuliner.
Ketika remaja, ia memutuskan untuk mengambil pendidikan tata boga usai merasakan pengalaman menjadi seorang helper di salah satu resto ternama Jakarta.
Hingga pada akhirnya, jalan yang ia tempuh membuahkan hasil yang manis.
Chef Steby berhasil menjadi koki hebat dan namanya pun kini telah banyak dikenal orang.
Selain wara-wiri di layar kaca, chef yang memiliki hobi bermusik ini juga kerap membagikan tips seputar memasak melalui akun media sosialnya.
Baca Juga: Chef Degan, Juru Masak Indonesia yang Jadi Pengajar Pertama di Sekolah Masak Bergengsi di Paris
Itulah tadi Moms, sederet nama chef ganteng berdarah Indonesia yang kini populer dan menjadi koki selebriti. Siapa yang menjadi favorit Moms?
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.