Terungkap Cita Citata Mengidap Penyakit Autoimun, 9 Artis Indonesia Ini Juga Alami Hal Serupa!
Cita Citata menggemparkan publik usai dirinya memperlihatkan bercak merah yang ia miliki. Ternyata ia memiliki penyakit autoimun dan harus membuatnya pergi berobat ke negara tetangga.
Cita Citata diketahui sudah menjalani pengobatan di Malaysia dan juga Singapura. Dalam sebuah tayangan televisi swasta yang dihadirinya, ia sendiri pun mengaku sedang menjalani terapi.
Tak sampai situ, Cita Citata pun mengungkapkan keadaannya bahwa kini dirinya merasa kesehatannya pun mulai membaik.
Usai menjalankan terapi selama satu tahun, kini pelantun lagu "Goyang Dumang" tersebut pun merasakan perubahan yang positif.
Tidak sendirian, ternyata Cita Citata adalah satu dari sekian banyak selebriti Tanah Air yang memiliki penyakit autoimun. Yuk ketahui siapa saja artis Indonesia yang mengidap penyakit ini.
Baca Juga: 6 Sayuran yang Bisa Mencegah Penyakit Autoimun, Bisa Jadi Pilihan!
1. Ashanty
Foto: instagram.com/ashanty_ash
Pada tahun 2019 lalu, Ashanty mengaku dirinya mengidap kondisi penyakit autoimun lewat unggahannya di akun Instagram. Tak hanya itu, istri dari Anang Hermansyah ini pun menceritakan gejala yang ia derita sebelum penyakit tersebut terdiagnosis.
Menjadi artis yang mengidap penyakit autoimun, Ashanty mengaku dirinya pun menjadi orang yang mudah lupa, sering merasa cemas, stres, dan juga kerap sakit kepala.
Baca Juga: 6 Artis yang Hobi Bersepeda, Ada yang Suka Sejak Kecil!
2. Indadari Mindrayanti
Foto: padangkita.com
Indadari Mindrayati adalah salah satu artis yang mengidap penyakit autoimun nih, Moms. Indadari sendiri menyadari memiliki psoriasis saat hamil anak pertama bersama dengan sang mantan suami, Caisar Putra Aditya.
Psoriasis sendiri adalah salah satu jenis penyakit kulit dan tidak menular. Terlihat di kulit, jenis autoimun ini ditandai dengan bercak tebak kemerahan di kulit yang disertai dengan pengelupasan.
3. Raditya Dika
Foto: instagram.com/raditya_dika
Raditya Dika pun menjadi salah satu dari artis yang mengidap penyakit autoimun. Diketahui, Radit sendiri harus rela untuk melakukan pengobatan berkali-kali di Singapura.
Sutradara sekaligus komika ini diketahui mengidap autoimun sejak 2013 lalu. Raditya Dika pun mengalami kulit kering hingga ruam jika sedang dilanda stres.
Baca Juga: 13+ Penyakit Autoimun pada Anak, Yuk Cari Tahu!
4. Cici Panda
Foto: instagram.com/pandasuper
Setelah Raditya Dika, Cici Panda pun menjadi salah satu artis yang mengidap penyakit autoimun. Sejak tahun 2015 lalu, ia mengidap penyakit autoimun vaskulitis.
Vaskulinitis sendiri bisa menyebabkan peradangan di bawah kulit, Moms. Cici Panda sendiri pun mengungkapkan dirinya mengidap autoimun lewat unggahannya di Instagram.
5. Qory Sandioriva
Foto: instagram/qorysandioriva
Qory Sadioriva, selebritis Indonesia yang menjadi finalis Puteri Indonesia di tahun 2019 ini memiliki penyakit autoimun bernama Lupus.
Penyakit ini membuat berat badan Qory sendiri naik drastis walau sudah berusaha untuk diet. Hal tersebut dikarenakan Qory mengonsumsi steroid untuk memperlambat pertumbuhan penyakit autoimunnya terebut.
Qory pun sempat melakukan pengobatan ke Singapura dan juga Korea Selatan.
6. Ega Oliva
Foto: instagram/oliviaega30
Aktis film "Catatan Akhir Sekolah", Ega Olivia adalah salah satu artis yang mengidap penyakit autoimun bernama lupus. Sangat menyedihkan, Ega mengetahui dirinya memiliki kondisi ini tepat di hari ulang tahunnya.
Usai mengetahui dirinya memiliki kondisi autoimun, Ega pun vakum dari dunia selebriti dan fokus pada penyembuhannya. Meski demikian, Ega kini sudah mulai kembali aktif di dunia hiburan Indonesia.
Baca Juga: Menyukai Kelenturan, Ini 4 Artis Indonesia yang Hobi Pilates
7. Andrea Dian
Foto: instagram.com/andreadianbimo
Andrea Dian melakukan perjuangan yang sangat luar biasa dalam hidupnya. Andrea Dian sendiri diketahui bahwa dirinya menjadi artis yang mengidap penyakit autoimun.
Tak sampai sana, ia pun sempat terpapar virus corona atau COVID-19 pada tahun 2020 lalu. Di waktu yang bersamaan, ia harus melawan dua penyakit tersebut.
8. Enzy Storia
Foto: instagram.com/EnzyStoria
Enzy Storia mengetahui dirinya mengidap kondisi autoimun di tahun 2009. Ia pun mengalami rasa sakit dan ngilu di jari kakinya.
Ketika memeriksakan diri ke dokter, Enzy pun terkejut ketika penyakit autoimun menjadi penyebab rasa ngilu di jari kakinya tersebut.
Baca Juga: Pengobatan dan Pencegahan Penyakit Autoimun, Bisakah Sembuh Total?
9. Cornelia Agatha
Foto: Orami Photo Stock
Aktris legendaris Cornelia Agatha sempat mengaku bahwa ia ternyata mengidap penyakit autoimun yang bernama rheimatoid arthritis. Cornelia Agatha sendiri mengaku bahwa ia memiliki penyakit ini lewat akun Twitternya.
Nah itu dia, Moms! Artis yang mengidap penyakit autoimun selain Cita Citata.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.