Curhat Paula Verhoeven Diduga Dijauhkan dari Anak-Anak!

Chrismonica
Moms, tahu kan kalau Paula Verhoeven baru-baru ini curhat di Instagram tentang dirinya yang diduga dijauhkan dari anak-anak.
Nah, Baim Wong tentunya jadi ikut terseret karena netizen menduga hal ini ada campur tangannya dengan Baim.
Apalagi, keduanya sedang dalam proses perceraian dan Paula mengaku bahwa dirinya sangat sulit untuk bertemu dengan kedua anaknya.
Yuk, Moms simak curhatan Paula di bawah ini!
Baca Juga: Profil Baim Wong yang Menggugat Cerai Paula Verhoeven!
Paula Verhoeven Diduga Dijauhkan dari Anak-Anak
Ini dia Moms curhatan Paula Verhoeven di media sosial miliknya.
1. Enam Bulan Tidak Bertemu
Di Instagram, Paula mengatakan bahwa dirinya tidak bertemu dengan anak-anaknya selama 6 bulan lamanya, Moms.
"Rasanya hati mama tersayat-sayat, udah berapa banyak tangis kangen yang mama lewatin 6 bulan terakhir ini, mama udah gak tau lagi… Campur aduknya perasaan mama yang gak bisa tidur dan ingin peluk kalian 6 bulan lamanya," tulis Paula di Instagram.
2. Respon Anak-Anak yang Berbeda
Tidak kalah sedih, Paula juga curhat bahwa reaksi anak-anaknya sudah berbeda dan tidak seperti biasanya.
Sayangnya, reaksi Kiano dan Kenzo benar-benar bikin hati Paula sakit, Moms.
Ia mengatakan bahwa anak-anaknya terlihat seperti takut bertemu dengan Paula sedangkan, dulu keduanya memperebutkan kasih sayang Paula.
"Dititik ini hati mama terbesit, ingin rasanya menyerah, bukan karena mama tidak memperjuangkan kalian, tapi hati mama itu sedih dan hancur rasanya ngelihat kalian ketakutan setiap dekat mama, perasaan asing sama anak-anak yang mama kandung dan lahirkan," curhat Paula.
Baca Juga: Profil Paula Verhoeven, Resmi Digugat Cerai oleh Baim Wong!
3. Tidak Tahu Apa yang Terjadi Selama 6 Bulan
Model usia 37 tahun ini kebingungan apa yang terjadi selama 6 bulan dirinya tidak bertemu dengan kedua anaknya.
Paula pun merasa bersalah dengan kondisi yang anak-anaknya harus hadapi.
Bahkan mantan istri Baim ini juga meminta maaf pada anaknya karena memposisikan anaknya yang masih kecil di situasi rumit ini.
4. Mengusir Paula dengan Rasa Khawatir
Di video yang diunggah Paula, terdengar bahwa si bungsu menangis saat bertemu Paula dengan mengatakan "Mama jangan di sini nanti papa marah," ucap Kenzo sambil menangis.
Ada juga bagian ketika Kenzo berbicara berdua dengan Kiano dan ingin kabur dari rumah.
"Kita harus apa, kita jagain mama, kita pergi aja yuk kak," kata Kenzo.
Baca Juga: Aturan Hak Asuh Anak setelah Bercerai, Ini Ketentuannya!
Itulah isi curhatan Paula Verhoeven yang diduga dijauhkan dari anak-anak.
Tentu membuat semua ibu yang mendengar ini jadi ikut sakit hati, ya Moms.
- https://www.instagram.com/paula_verhoeven/?hl=en
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Baca selanjutnya
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.