01 Maret 2021

Susul Rachel Vennya, Ini 3 Fakta Perceraian Vicky Alaydrus dan Suami

Sebenarnya apa yang terjadi ya Moms?

Warganet tentu sudah tahu kalau Rachel Vennya sangat dekat dengan Vicky Alaydrus sejak lama.

Keduanya juga kerap dijadikan relationship goals oleh anak muda karena memiliki keluarga yang harmonis dengan anak yang lucu.

Kini, siapa sangka nasib keluarga dua anak muda panutan banyak orang ini juga harus kandas di meja hijau.

Vicky baru saja menyusul Rachel menjadi seorang janda. Selain itu, sama dengan perceraian Rachel yang dianggap mendadak, publik juga kaget dengan perceraian Vicky dengan suami yang tiba-tiba.

Baca Juga: Nihi Sumba yang Trending Berkat Liburan Rachel Vennya, Ini Potret Keindahannya

Fakta Perceraian Vicky Alaydrus dan Suami

Meski begitu, berikut beberapa fakta seputar percerain Vicky dan Hasan Alaydrus. Yuk kita simak, Moms!

1. Gugat Cerai 5 Januari 2021

Vicky menggugat cerai Hasan secara diam-diam di Pengadilan Agama Kota Bekasi, Jawa Barat dengan nomor perkara 0126/Pdt.G/2021.

Selebgram cantik itu, menggugat cerai Hasan sejak tanggal 5 Januari 2021.

Dalam situs resmi Pengadilan Agama Kota Bekasi, sidang perceraian nyatanya telah digelar dua kali, dengan nama asli Vicky, yaitu Rifkiya Binti Idrus Zainal Abidin selaku penggugat, serta nama Hasan Bin Abu Bakar selaku pihak tergugat, seperti dikutip dari Viva.

2. Resmi Cerai Secara Verstek

Tidak seperti Rachel dan Niko Al-Hakim yang hadir sidang meski bergantin, pada Vicky dan Hasan sama sekali tidak hadir pada dua kali persidangan yang digelar, sehingga keduanya resmi bercerai secara verstek sejak tanggal 23 Februari 2021.

Baca Juga: Resmi Akui Berpisah dengan Niko Al-Hakim, Ini 7 Potret Rachel Vennya yang Tampak Lebih Pede!

3. Kerap Berselisih Paham

Penyebab perceraian pasangan muda ini, konon dikarenakan Vicky dan Hassan belakangan ini sering berselisih.

Vicky juga merasa bahwa selama ini dirinya tidak lagi dihargai sebagai seorang istri di dalam rumah tangga. Vicky juga merasa selama ini ruang geraknya dibatasi, terutama dalam hal pekerjaan.

Rumah tangga Vicky dan Hassan sudah tidak harmonis lagi setelah awal tahun 2018, hingga perselisihan terus terjadi.

"Tergugat selama ini tidak menghormati dan menghargai Penggugat sebagai istri di dalam rumah tangga dan tergugat selalu membatasi ruang gerak Penggugat selama ini terutama dalam hal pekerjaan. Padahal selama ini penggugatlah yang mencukupi kebutuhan sehari-hari," demikian isi dokumen resmi putusan Mahkamah Agung, seperti yang dikutip dari Indozone.

Puncak perselisihan dan pertengkaran terjadi pada Desember 2020. Sejak saat itu pula, keduanya memutuskan untuk pisah rumah.

Baca Juga: Ungkapkan Isi Hati Usai Kehilangan Ashraf Sinclair, BCL: "Ingin Punya Waktu Lebih Banyak Sama Ashraf"

Vicky dan Hassan telah berpisah selama dua bulan lamanya.

Selain itu, Hassan juga disebut tidak pernah lagi memberi nafkah wajib kepada Vicky.

Sebelumnya, pihak keluarga sudah sempat berupaya mengatasi masalah itu agar pasangan tersebut kembali rukun.

Hal itulah yang membuat Vicky yakin mengambil keputusan untuk cerai.

Sahabat Rachel Vennya itu mengaku tersiksa dengan sikap dan perbuatan sang suami. Ia mengaku tidak sanggup lagi menjalani rumah tangga dengan Hassan.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.