Kim Kardashian dan Kate Middleton Menantikan Anak Ketiga
Awal September lalu, berita tentang Kim Kardashian hamil dan Kate Middleton hamil menjadi berita hangat untuk diperbincangkan. Keduanya sama-sama hamil anak ketiga, namun mereka memiliki cerita berbeda tentang kehamilan ketiga mereka. Apa ceritanya?
Kim Kardashian
Foto: www.lifeandstylemag.com
"Aku punya banyak saudara dan aku mencintai mereka semua. Aku ingin anak-anakku mengalami hal yang sama. Dikelilingi oleh begitu banyak saudara. Karena itu, aku ingin punya banyak anak," ucap Kim Kardashian beberapa waktu lalu.
<Tetapi, setelah melahirkan kedua anaknya, North (4 tahun) dan Saint (1,5 tahun), Kim mengalami kehamilan yang bermasalah. Kim mengalami placenta accerate, yaitu kondisi plasenta yang tumbuh terlalu dalam di rahim, sehingga membuatnya tidak terpisahkan dari dinding rahim.
Bagi Kim dan Kanye West, keinginan untuk memiliki anak lagi begitu menggebu. Karena itu, mereka memutuskan untuk mencari ibu pengganti yang bisa mengandung anak ketiga mereka.
Ibu pengganti ini didapat Kim dan Kanye melalui proses audisi. Kabarnya, pasangan selebritis ini rela membayar sejumlah uang agar si ibu pengganti bisa mengandung anak ketiga mereka. Si ibu pengganti dibayar 45 ribu dolar AS per bulan (sekitar Rp 500 juta) selama kehamilan dan tambahan 5 ribu dolar AS (sekitar Rp 50 juta) per bulan jika terjadi kehamilan kembar.
Baca juga: George Clooney dan Amal Clooney Nantikan Anak Kembar
Kate Middleton
Foto: www.marieclaire.co.uk
Pada awal September 2017 lalu, Istana Kensington mengumumkan kehamilan Kate Middleton. Artinya, Pangeran George (4 tahun) dan Puteri Charlotte (2 tahun) akan memiliki adik.
Di dua kehamilannya yang terdahulu, Duchess of Cambridge ini mengalami hyperemesis gravidarum, yaitu mual dan muntah berlebihan. Karena kondisi tersebut, Kate Middleton terpaksa harus beristirahat dan mengurangi banyak kegiatannya.
Keluarga kerajaan Inggris senang dengan kehamilan ketiga Kate Middleton. Namun, Pangeran William, sang suami sangat khawatir dengan kondisi istrinya. Sampai-sampai Dutch of Cambridge ini tidak bisa tidur. "Aku sempat tidak bisa tidur karena khawatir dengan kondisi istri saya. Mudah-mudahan kondisinya segera membaik," ungkap Pangeran William.
Sampai saat ini, pihak kerajaan belum mengumumkan tentang usia kandungan Kate Middleton. Spekulasi tentang kapan si bayi nomer tiga akan lahir bermunculan. Begitu juga dengan spekulasi nama apakah yang cocok untuk adik Pangeran George dan Puteri Charlotte. Nama-nama klasik Inggris seperti Catherine, Elizabeth, dan Diana untuk anak perempuan, serta William, Philip, dan Harry untuk akan lelaki menjadi nama di urutan teratas pilihan warganet.
Selamat untuk Kim Kardashian dan Kate Middleton! Semoga kehamilan dan persalinan keduanya berjalan dengan lancar, ya...
(ASR)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.