67 Nama Bayi Perempuan Rusia yang Cantik dan Menawan

Cocok untuk tuan putri kecil Moms dan Dads
67 Nama Bayi Perempuan Rusia yang Cantik dan Menawan

Foto: Orami Photo Stocks

Moms dan Dads ingin memberikan nama untuk bayi perempuan dengan nama yang unik, cantik, dan menawan? Sepertinya, nama bayi perempuan Rusia ini bisa jadi inspirasi

Coba tengok nama-nama bayi perempuan dari bahasa Rusia ini. Tak hanya memiliki arti yang baik, namun juga unik bila diucapkan dan didengar, lho!

Nama Bayi Perempuan Rusia

Jika Moms dan Dads sedang bingung memberikan nama untuk sang calon anak, berikut rekomendasi nama bayi perempuan dari bahasa Rusia yang bisa dipertimbangkan.

Berikut sejumlah nama untuk diberikan Si Kecil ketika lahir di dunia:

1. Agafia

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan

Anak perempuan memiliki inspirasi nama bayi yang unik dan makna yang indah.

Salah satunya yakni Agafia. Arti nama bayi perempuan Rusia ini yakni seseorang yang memiliki hati yang baik.

Tentu ini impian setiap orang tua pada anaknya, bukan?

2. Alla

Alla adalah inspirasi nama bayi perempuan Rusia selanjutnya.

Diketahui, nama ini masih jarang dipakai dan termasuk nama yang anti-mainstream, lho!

Makna nama ini adalah seorang dewi yang cantik. Moms bisa menjadikan Alla menjadi nama depan Si Kecil ketika lahir nanti, ya.

3. Agniya

Moms, nama Agniya juga terbilang banyak digemari, lho!

Inspirasi nama bayi perempuan Rusia ini cukup anggun dan elegan untuk disematkan pada nama anak.

Makna nama Agniya adalah murni bagaikan lembaran kapas. Pilih nama ini, ya!

Baca Juga: Arti Nama Syifa Beserta Inspirasi Nama yang Cantik untuk Bayi Perempuan

4. Aleandra

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan

Seperti kita tahu, nama Aleandra sekilas terlihat maskulin, ya. Meski begitu, ini bisa dijadikan inspirasi nama bayi perempuan Rusia selanjutnya.

Dibalik nama ini, menyimpan makna yang cukup indah dan mulia, Moms.

Arti nama Aleandra adalah pelindung di kemudian hari. Semoga Si Kecil selalu dalam lindungan Tuhan YME, ya.

5. Evelina

Nah, nama bayi perempuan Rusia ini juga tak kalah cantik untuk dipilih.

Nama Evalina ini cukup mudah dilafalkan dan diingat. Bahkan, bisa membuat nama panggilan Eva untuk Si Kecil, lho.

Arti dari nama Evelina adalah kehidupan yang berkah. Semoga anak selalu dimudahkan dalam hidupnya, ya.

6. Feodora

Feodora terbilang nama yang sangat jarang dipakai pada masa kini. Karenanya, mari pilih nama Feodora sebagai inspirasi nama bayi perempuan Rusia.

Arti nama ini juga cukup indah, yakni pemberian dari Tuhan YME.

Berikan nama ini sebagai bentuk syukur kelahiran Si Kecil, Moms.

Baca Juga: 21 Inspirasi Nama Bayi Perempuan Awalan L

7. Elena

Nama Bayi Perempuan
Foto: Nama Bayi Perempuan (Wehearit.com)

Sedang mencari nama bayi perempuan yang bermakna indah? Eleana bisa jadi inspirasi nama selanjutnya.

Awalan E ini cukup jarang dipakai dan cocok untuk Si Kecil yang cantik.

Makna nama Elena adalah bagaikan sebuah cahaya terang bagi kehidupan. Indah sekali bukan?

8. Galina

Nama Galina juga bisa menjadi inspirasi nama bayi perempuan Rusia selanjutnya.

Bisa dipotong menjadi Lina untuk nama panggilannya, lho!

Arti dari nama ini adalah cahaya yang terang benderang. Semoga anak selalu diberikan 'cahaya' hidup dan dijauhkan dari kesulitan, ya.

9. Katerina

Mari pilih nama ini sebagai inspirasi nama bayi perempuan Rusia berikutnya.

Nama Katerina terbilang anggun dan cocok untuk anak perempuan yang cantik. Arti nama ini adalah murni dan lembut.

Baca Juga: 30 Nama Bayi Perempuan Turki dengan Arti yang Sangat Cantik!

10. Irina

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan (pinterest.com)

Irina mengandung makna yang cukup indah untuk nama bayi perempuan Rusia.

Arti nama ini adalah kedamaian dalam hidup. Artinya, semoga Si Kecil selalu diberikan kedamaian dalam hidupnya kelak ya, Moms.

11. Katia

Moms, nama Katia termasuk dalam inspirasi nama bayi yang cukup fenomenal.

Bagaimana tidak, nama ini terbilang indah dan cocok untuk bayi perempuan yang mungil.

Makna nama ini adalah bersih bagaikan selembar kapas, lho!

12. Larisa

Ingin memberikan nama anak berawalan huruf L? Sepertinya, nama Larisa ini bisa jadi pertimbangan.

Mari pilih nama ini sebagai inspirasi nama bayi perempuan Rusia berikutnya.

Nama Larisa mengandung arti sosok yang selalu ceria dan bahagia, lho!

Baca Juga: 50 Nama Bayi Laki-Laki Jepang yang Menawan, Ada Nama Bayi Perempuan Juga!

13. Mila

Nama Bayi Perempuan
Foto: Nama Bayi Perempuan (parents.com)

Mila menjadi nama bayi perempuan Rusia berikutnya yang cukup indah.

Tahukah Moms apakah makna unik dibaliknya? Arti nama ini adalah seorang anak yang disayangi dan dicintai orang sekitarnya.

Yuk, berikan nama ini untuk kehidupan anak lebih baik!

14. Natasha

Nama Natasha menjadi kegemaran sejumlah orang, khususnya untuk pemberian nama perempuan.

Inspirasi nama bayi perempuan Rusia ini mengandung arti kebangkitan.

Berikan nama Natasha sebagai bentuk syukur kelahiran anak, ya.

Kalau Moms sedang bingung mencari nama yang cocok untuk Si Kecil, coba fitur Baby Name Finder di aplikasi Orami Apps.

Dengan fitur ini, Moms bisa menemukan ribuan nama bayi menarik dengan ragam tema dan arti yang bisa Moms pilih. Klik gambar di bawah ini untuk mencobanya, ya!

15. Nina

Anak adalah sebagai tanda kenikmatan yang tak ada duanya. Karenanya, mari ucap syukur dengan memberikan nama bayi Rusia dengan Nina.

Makna nama Nina sendiri adalah seseorang yang penuh dengan rahmat.

Semoga, Si Kecil kelak hidup dalam keberkahan yang luar biasa, ya.

Baca Juga: 33 Nama Anak Perempuan Cina dengan Arti yang Indah

16. Natalia

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan

Berikan nama Natalia jika Moms menyukai nama yang bernuansa Natal!

Berhubung perayaan Natal sebentar lagi, mari berikan nama Natalia untuk Si Kecil.

Arti nama ini adalah seorang anak yang lahir pada bulan perayaan Natal, Moms.

17. Orina

Nama bayi berawalan huruf O terbilang unik, ya. Yuk, berikan nama Orina untuk Si Kecil nanti!

Arti nama ini adalah putri yang dermawan. Cukup mulia sekali, bukan?

18. Polina

Ingin memiliki nama anak yang mengandung makna rendah hati? Yuk, pilih nama Polina!

Nama bayi perempuan Rusia ini cukup jarang digunakan, lho!

Baca Juga: 10 Nama Bayi Perempuan dari Planet yang Indah!

19. Raisa

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan

Mari berikan nama bayi perempuan Rusia dari jenis-jenis bunga. Arti nama Raisa ini adalah sebuah mawar cantik, lho.

Sangat indah dan cocok untuk nama anak yang lucu.

20. Roza

Lalu, bagaimana dengan nama Roza? Ini tentu tak kalah menarik untuk nama bayi perempuan selanjutnya.

Arti nama Roza adalah merah! Sangat cocok untuk Moms yang menyukai warna terang seperti merah.

21. Sasha

Sasha termasuk dalam nama bayi perempuan asal Rusia yang indah dan menawan.

Arti nama ini yakni seorang pelindung, Moms!

Berikan nama ini agar anak selalu dilindungi dalam hidup.

Baca Juga: 274 Inspirasi Nama Bayi Perempuan Kristen Inggris Berawalan A-Z yang Menawan

22. Tatiana

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan (Orami Photo Stock)

Selain Taniya, ada pula nama bayi perempuan lainnya yang mengandung makna sama.

Tatiana ini memiliki arti putri peri, Moms. Pilih nama ini untuk nama bayi kembar perempuan, Moms!

23. Taniya

Tak hanya itu, nama Taniya dinilai juga cukup anggun untuk nama bayi perempuan Rusia.

Arti dari nama ini adalah sosok putri bagaikan peri. Tentu keinginan Moms untuk memiliki anak berkarakter lembut seperti peri, bukan?

24. Valya

Ingin anak tumbuh menjadi kepribadian yang kuat? Pilih nama Valya, ya.

Arti nama ini adalah seseorang yang kuat dan pemberani dalam menjalani hidup.

Baca Juga: 10 Inspirasi Nama Bayi Perempuan Jadul, Tapi Keren

25. Zilya

Bayi Perempuan (Orami Photo Stock)
Foto: Bayi Perempuan (Orami Photo Stock)

Nama bayi berawalan huruf Z menjadi andalan sejumlah orang tua. Selain unik, ini terbilang tidak pasaran.

Yuk, berikan nama bayi perempuan Rusia dengan Zilya. Arti nama ini adalah sosok pemburu, Moms!

26. Lyubov

Melansir carinamabayi.com, nama ini sangat khas dan identik dengan nama Rusia.

Lyubov mengandung arti seseorang yang memiliki amal baik. Yuk, pilih nama ini!

27. Anuva

Terkadang, mencoba sesuatu yang baru dalam hidup cukup menantang. Karenanya, mari pilih inspirasi nama bayi perempuan Rusia satu ini.

Arti nama Anuva adalah dapat memulai hal yang baru. Dalam arti lain, ini menjadi anak yang pemberani, Moms.

Baca Juga: 10 Nama Bayi Laki-laki dari Planet yang Berkesan

28. Kisa

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan (Shutter Stock)

Moms menyukai hewan peliharaan kucing? Mari gunakan nama Kisa untuk nama bayi perempuan Rusia berikutnya.

Arti nama ini adalah seekor kucing yang kecil dan lucu. Cukup unik sekali, bukan?

29. Anya

Moms yang menonton animasi Spy x Family pasti sudah familiar dengan nama Anya yang terkenal dengan ekspresi "waku-waku".

Ya, Anya bisa menjadi salah satu inspirasi nama bayi perempuan Rusia.

Nama Anya sendiri memiliki arti berkepribadian anggun dan lemah lembut. Sungguh cantik, ya!

30. Oxana

Yuk, berikan nama Oxana untuk nama bayi perempuan Rusia berikutnya.

Arti nama ini adalah seseorang yang ramah tamah. Pilih nama ini ketika anak lahir, ya.

31. Disca

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan

Kelahiran Si Kecil ke dunia pada akhirnya bisa membawa kebahagiaan bagi orang-orang di sekitarnya.

Maka dari itu, nama yang memiliki makna pembawa kebahagiaan rasanya sangat tepat digunakan untuk kelahiran Si Kecil.

Selain cocok, arti nama tersebut juga memiliki doa baik agar Si Kecil bisa merasakan kebahagiaan dan sukacita dalam hidup.

Jika Moms dan Dads tertarik memberikan nama dengan arti kebahagian, Disca bisa menjadi pilihan yang tepat.

Nama bayi perempuan Rusia ini memiliki arti kebahagiaan.

Baca Juga: 60+ Ucapan Selamat Natal untuk Keluarga dan Sahabat Tercinta

32. Ineza

Inspirasi nama bayi Perempuan Rusia selanjutnya adalah Ineza.

Nama ini memiliki arti bersih.

Dengan memberikan nama bayi perempuan Rusia ini harapannya tentu saja agar sang anak kelak dapat tumbuh menjadi pribadi yang suci dan bersih yang dalam kehidupannya menjunjung tinggi kejujuran.

33. Jelena

Jika Moms ingin memberikan nama untuk Si Kecil dengan makna cahaya, nama bayi perempuan Rusia Jelena bisa menjadi pilihan.

Merangkai nama yang memiliki makna cahaya juga merupakan doa untuk Si Kecil agar selalu bersinar selama hidupnya nanti.

34. Klementina

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan

Inspirasi nama bayi perempuan Rusia selanjutnya adalah Klementina, yang memiliki arti murah hati.

Nama bayi bermakna murah hati sangat cocok untuk Si Kecil yang lahir di bulan Ramadhan.

Pada bulan suci, semua orang berlomba-lomba untuk memberi kepada sesama.

Dengan memberi nama bayi bermakna murah hati, semoga saja Si Kecil kelak menjadi orang yang suka memberi ya, Bunda.

35. Daria

Nama Daria memiliki arti "memelihara harta benda dengan baik".

Daria adalah nama yang menggambarkan sifat yang baik dan penuh tanggung jawab.

Ini adalah nama yang belum banyak digunakan dan memiliki arti yang mendalam dalam budaya Rusia.

36. Ekaterina

Nama bayi perempuan Rusia lain yang bisa Moms pilih adalah Ekaterina, yang artinya "tidak bersalah" atau "murni".

Ekaterina, yang merupakan bentuk Rusia dari Catherine, adalah nama yang cukup populer.

Nama ini memiliki makna yang kuat dan menggambarkan kemurnian dan kesucian.

Baca juga: 27 Inspirasi Nama Puitis Indonesia untuk Anak, Tidak Pasaran

37. Valeriya

Nama Valeriya memiliki arti "menjadi sehat dan kuat". Seperti artinya, nama ini berisi doa dan harapan akan kesehatan dan kekuatan Si Kecil.

Selain itu, nama ini memiliki kesan nada yang elegan dan memancarkan kekuatan dalam artinya.

38. Avdotya

Avdotya adalah nama yang sederhana namun indah dengan arti yang kuat, yaitu “baik”.

Nama ini mencerminkan harapan Moms dan Dads, agar Si Kecil tumbuh jadi pribadi yang memiliki sifat kebaikan dan kemurahan hati.

39. Yevdokiya

Pilihan nama bayi perempuan Rusia lainnya yang punya arti baik adalah Yevdokiya.

Nama unik ini memiliki arti yang positif, yaitu “terlihat baik". Nama ini menggambarkan sifat kemolekan dan kebaikan.

40. Printsessa

Jika Moms ingin memberikan nama yang memancarkan keanggunan dan keindahan, Printsessa adalah pilihan yang sempurna.

Nama ini memiliki arti “putri” atau “princess”, yang menggambarkan kelembutan dan keanggunan seorang putri raja.

41. Tianna

Tianna adalah nama perempuan Rusia yang memiliki arti "ratu peri." Nama ini merupakan variasi dari nama Titania yang terkenal dalam drama William Shakespeare, A Midsummer Night's Dream.

Tianna adalah nama yang elegan yang memberikan nuansa keindahan dan semangat pada bayi perempuan.

42. Zena

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan (Orami Photo Stocks)

Zena adalah nama bayi perempuan Rusia yang memiliki arti "milik Zeus."

Nama ini merupakan variasi dari nama Yunani Xenia dan Zenobia yang berarti "ramah" dan "kehidupan Zeus".

Dalam mitologi Yunani, Zeus adalah dewa langit yang dianggap sebagai pelindung, penguasa tertinggi, dan ayah dari semua dewa dan manusia.

Nama Zena melambangkan perlindungan dan kasih sayang.

Mengingatkan bayi akan kenyamanan dan keamanan yang bisa mereka temukan bersama orang-orang yang mereka cintai.

43. Tarnya

Tarnya adalah nama unik dan indah yang cocok untuk bayi perempuan yang istimewa.

Nama ini berasal dari bahasa Rusia dan berarti "ratu." Tarnya merupakan varian dari nama Tatiana yang juga bermakna "ratu peri."

Nama ini memberikan aura misterus, dan membantu sang bayi untuk menonjol dari keramaian serta merangkul individualitas mereka.

Baca juga: 32 Nama Bayi Perempuan Turki dengan Arti yang Sangat Cantik!

44. Inessa

Inessa adalah nama perempuan asal Rusia yang memiliki arti "murni" dan "suci."

Nama ini mencerminkan keterikatan pada warisan dan keyakinan.

Inessa adalah pilihan yang baik jika Moms ingin menghubungkan sang bayi dengan akar budaya dan nilai-nilai yang penting bagi Moms.

45. Elizaveta

Elizaveta adalah pilihan nama bayi perempuan Rusia yang punya arti "Tuhan adalah sumpah saya".

Nama yang mencerminkan kombinasi antara iman dan warisan ini merupakan variasi dari nama Elizabeth atau Elisheva yang sering muncul dalam Alkitab Ibrani.

Nama ini juga merujuk pada sumpah atau janji, memberikan cara yang bermakna untuk mengingatkan Si Kecil tentang janji untuk selalu mencintai dan menghargai mereka.

46. Dinara

Dinara adalah nama perempuan Rusia yang memiliki arti "kekayaan."

Terkadang orang tua ingin memberikan nama kepada anak mereka yang mengandung harapan dan keinginan baik.

Dinara adalah pilihan yang tepat jika Moms menginginkan bayi perempuan Moms diberkati dengan kekayaan dalam hidup.

Namun, tidak hanya kekayaan material, melainkan juga cinta yang tidak bisa dibeli dengan uang.

Bayi Perempuan
Foto: Bayi Perempuan (Freepik.com/freepic-diller)

47. Natia

Natia adalah nama perempuan dengan arti "harapan." Nama ini diambil dari bahasa Rusia Nadia dan akar bahasa Proto-Slavia "naděja."

Natia juga bisa menjadi kependekan dari nama Nathalie yang berarti "ulang tahun" dalam bahasa Latin, natale domini, atau "kelahiran Tuhan."

Dengan nama Natia, Si Kecil akan hidup dengan penuh harapan, bermimpi besar, dan merayakan momen-momen terindah dalam hidup.

Baca Juga: 35+ Nama Depan Bayi Perempuan Populer, Filosofis dan Indah

48. Zoya

Zoya berarti "hidup" dalam bahasa Rusia.

Nama ini bisa menjadi pilihan yang bagus bagi orang tua yang berharap Si Kecil memiliki semangat hidup yang tinggi dan selalu menghargai hidup.

49. Olesya

Olesya berasal dari bahasa Rusia, yang berarti "hutan".

Ini bisa menjadi pilihan nama yang unik dan indah bagi orang tua yang mencintai alam dan menginginkan Si Kecil memiliki hubungan yang dekat dengan alam.

50. Masha

Masha adalah bentuk Rusia dari Maria, yang berarti "dicintai" atau "tercinta".

51. Varvara

Varvara merupakan bentuk lain dari nama Barbara.

Jika Barbara mungkin terasa sudah ketinggalan zaman, Varvara menambahkan sentuhan modern dan bersemangat pada nama Si Kecil.

52. Alexandra

Jika Moms tertarik dengan nama bayi dari mitologi, pilihan yang tepat adalah Alexandra, yang merupakan julukan dewi Hera.

Moms nantinya bisa memiliki beberapa nama panggilan yang lucu dan menyenangkan seperti Alex, Lexi, Ali, dan Sandy, dan masih banyak lagi.

Nama ini mencerminkan keinginan orang tua agar anak selalu menjadi seseorang yang dicintai dan disayangi oleh banyak orang

53. Sofia

Nama Sofia tidak hanya terkenal di Rusia saja, tetapi juga di seluruh dunia.

Nama satu ini memiliki arti kebijaksanaan.

54. Anastasia

Nama bayi perempuan Rusia satu ini memiliki arti kebangkitan atau kelahiran kembali.

Anastasia adalah nama yang sangat populer di Rusia dan sering dihubungkan dengan keanggunan dan kekuatan karena sejarahnya yang kaya.

55. Svetlana

Nama ini memiliki arti terang atau bersinar.

Svetlana adalah nama yang mencerminkan kecerahan dan kepositifan, populer di kalangan masyarakat Rusia.

56. Darya

Memiliki arti laut atau pemberi kebaikan. Nama ini populer di Rusia dan menunjukkan kedalaman serta kedermawanan karakter.

57. Oksana

Adalah nama yang memiliki arti pujian kepada Tuhan.

Meskipun asal-usulnya dari Ukraina, Oksana populer di Rusia dan sering dihubungkan dengan spiritualitas dan keanggunan.

58. Yulia

Artinya berambut keriting atau youthful (muda). Yulia adalah versi Rusia dari Julia dan menunjukkan keceriaan dan energi muda.

59. Alina

Berarti juga Noble atau terang. Alina adalah nama yang lembut dan melodi, menunjukkan keanggunan dan kebaikan.

60. Vera

Nama yang memiliki arti iman atau kebenaran. Vera adalah nama yang sangat dihormati di Rusia, menggambarkan kedalaman spiritual dan integritas.

61. Ksenia

Berarti juga tamu atau orang asing yang ramah. Nama ini populer di Rusia dan menggambarkan keramahan dan kemurahan hati.

62. Lidia

Nama satu ini artinya orang dari Lydia.

Lydia adalah wilayah kuno di mana orang kaya, sering dihubungkan dengan kemakmuran dan keanggunan.

63. Milena

Berarti juga "yang disayangi" atau "penuh kasih sayang."

Nama Milena sering digunakan di Rusia dan di banyak negara Slavia lainnya, dan dikenal karena melambangkan kelembutan serta sifat yang penyayang.

Nama yang populer ini karena keindahan bunyinya serta konotasi positif yang terkait dengan kasih sayang dan kehangatan.

Baca Juga: 7 Cara Menggabungkan Nama untuk Anak agar Unik dan Bermakna

64. Anzhelika

Memiliki arti "seperti malaikat."

Nama ini menunjukkan kelembutan dan kebajikan, sering digunakan untuk menggambarkan seseorang yang memiliki sifat penyayang dan murni.

65. Alyona

Adalah Bentuk Rusia dari Helen, yang berarti "cahaya terang" atau "yang memancarkan."

Nama ini sering digunakan untuk menggambarkan seseorang yang memancarkan kebaikan dan inspirasi.

66. Marina

Memiliki arti "dari laut." Nama ini menarik dan sering dikaitkan dengan sifat-sifat yang misterius dan indah dari laut.

67. Nadezhda

Artinya adalah Harapan. Nama ini sangat simbolis dan sering digunakan untuk menggambarkan optimisme serta harapan akan masa depan yang lebih baik.

Itulah sejumlah inspirasi nama bayi perempuan Rusia. Nama mana yang menjadi favorit Moms?

  • https://www.thebump.com/b/russian-baby-names
  • https://www.emmasdiary.co.uk/baby-names/ideas/russian-baby-names

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.