Padukan Dua Budaya, Ini 6 Potret Romantisnya Pernikahan Priyanka Chopra dan Nick Jonas
Priyanka Chopra dan Nick Jonas resmi menjadi suami istri di Jodhpur, India, pada Sabtu (1/12) lalu. Pernikahan mereka terbilang spesial.
Betapa tidak, bukan hanya Nick dan Priyanka yang menikah, tapi juga budaya barat dan India. Pasangan ini menghadirkan dua budaya tersebut dalam pernikahan mereka.
Dikutip dari People.com, Priyanka dan Nick memang mengidamkan sebuah pernikahan yang bisa mengakomodir dua budaya mereka.
“Saya suka sekali karena pernikahan kita merupakan perpaduan budaya dan religi. Kami mengambil tradisi yang tumbuh bersama kami dan membuatnya jadi sesuatu dengan cara kami,” kata Priyanka.
Priyanka juga menjelaskan bahwa dia merasa beruntung bisa mengalami pernikahan yang memadukan sisi religi dan budaya sehingga bisa saling mengisi satu sama lain dan tercipta harmonisasi.
Penasaran seperti apa pernikahan mereka? Yuk kita cari tahu Moms!
Baca Juga : Dimulai dari Twitter, Begini Kisah Cinta Priyanka Chopra dan Nick Jonas Hingga Menikah
Upacara Mehendi pada Jumat Siang
Rangkaian pesta pernikahan Nick dan Priyanka dimulai pada Jumat siang. Rangkaian pesta dimulai dengan upacara mehendi. Pada upacara ini, Priyanka dan Nick berkumpul bersama teman-teman mereka.
Di momen ini, calon mempelai perempuan pun mulai didandani dengan henna. Priyanka terlihat begitu cantik dalam balutan busana berwarna cerah rancangan Abu Jani Sandeep Khosla. Dia tidak berhenti tersenyum. Raut wajah bahagia tidak bisa dia sembunyikan.
Upacara Sangeet pada Jumat Malam
Jumat malamnya, pesta masih berlanjut. Priyanka dan Nick berkumpul dengan keluarga dan kerabat mereka untuk melaksanakan upacara sangeet. Upacara itu diisi dengan musik dan tarian khas India.
Menikah dengan Upacara ala Barat pada Sabtu
Sabtu pagi, pasangan ini resmi mengikat janji suci di hadapan ayah Nick, Paul Jonas, yang menjadi pendeta. Upacara pernikahan mereka dilangsungkan dengan tradisi barat.
Pada upacara pernikahan ini, Priyanka terlihat begitu mempesona dalam balutan busana rancangan Ralph Lauren yang begitu indah.
Baca Juga : Mewahnya 4 Pernikahan Artis dan Selebgram Indonesia Ala Negeri Dongeng Ini
Menikah dengan Upacara Hindu pada Minggu
Keesokan harinya, Priyanka dan Nick kembali menikah. Kali ini dengan tradisi Hindu. Pasangan ini tampak begitu serasi ketika mengenakan busana pengantin tradisional India.
Priyanka terlihat mengenakan gaun berwarna merah sedangkan Nick mengenakan busana berwarna krem lengkap dengan turbannya.
Muncul di Hadapan Publik untuk Pertama Kali sebagai Suami Istri pada Senin
Pada Senin, pasangan ini muncul di hadapan publik untuk pertama kali sebagai suami istri. Mereka bertolak ke Delhi bersama untuk menggelar resepsi pernikahan.
Resepsi Pernikahan di Delhi pada Selasa
Pada resepsi pernikahan di Delhi, pasangan ini mengawinkan dua budaya, yakni barat dan India. Perpaduan budaya tersebut tampak dari busana yang dikenakan keduanya.
Nick terlihat mengenakan tuxedo berwarna biru tua sedangkan Priyanka mengenakan gaun India dengan sentuhan modern berwarna krem.
Itulah rangkaian pesta pernikahan Priyanka dan Nick yang sangat unik. Bagaimana menurut pendapat Moms? Share yuk!
(AND)
Foto: People.com
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.