07 Maret 2022

Profil Kim Seung Min, Member Stray Kids yang Jago Masak

Kenalan dengan Kim Seung Min member termuda Stray Kids

Kim Seung Min merupakan member termuda dalam idol grup Korea Stray Kids. Selain visualnya yang menawan, ia juga dikenal sebagai member yang imut dan juga lucu. Jangan heran kalau Seungmin menjadi salah satu member Stray Kids dengan penggemar terbanyak.

Dalam menjalankan aktifitasnya sebagai idol, Kim Seung Min memiliki kebiasaan yang unik lho Moms. Setiap hari, Seungmin selalu mencatat kegiatannya sehari-hari dalam buku harian.

Meskipun member termuda, Kim Seung Min dikenal sebagai salah satu yang paling rajin di Stray Kids lho Moms. Ia memiliki kebiasaan bangun pagi kemudian menyiapkan sarapan untuk member yang lain lho Moms.

Nah, biar semakin kenal dengan Kim Seung Min, yuk simak artikelnya sampai selesai Moms.

Baca juga: Profil Niko Al Hakim, Mantan Suami Rachel Vennya yang Pernah Dekat dengan Adhisty Zara

Profil Kim Seung Min

Profil Kim Seung Min
Foto: Profil Kim Seung Min

Foto: pinterest.com

  • Nama Panggung: Seungmin
  • Nama Lahir: Kim Seung-min
  • Tanggal Lahir: 22 September 2000
  • Tempat Lahir: Samseong-dong, Gangnam, Seoul, Korea Selatan
  • Zodiak: Sign: Virgo
  • Tinggi Badan: 178 cm
  • Berat Badan: 56 kg
  • Golongan Darah: A
  • Pendidikan: Cheongdam High School, Seoul
  • Hobi: Menulis buku harian, mendengarkan musik dan makan

Baca juga: Profil Shin Ye Eun, Salah Satu Pemeran Drama The Glory

Fakta Menarik tentang Kim Seung Min

Fakta Kim Seung Min
Foto: Fakta Kim Seung Min

Foto: pinterest.com

Kim Seung Min memiliki fakta menarik yang tentunya membuat banyak Moms tercengang. Mulai dari kebiasaan hingga bakat, berikut fakta menarik tentang Kim Seung Min, anggota termuda dalam boygroup asal Korea Stray Kids.

1. Jago Masak

Selain piawai bernyanyi dan menari di panggung, ternyata Kim Seung Min memiliki bakat tersembunyi lho Moms. Cowok 21 tahun ini ternyata jago banget dalam hal memasak.

Ia tidak ragu mengolah berbagai bahan menjadi sebuah menu makanan yang lezat ketika sedang lapar. Tak hanya itu, Seungmin juga sering menyiapkan makanan lezat untuk member Stray Kids lainnya lho. Wah, jadi mau mencoba masakan Seungmin ya Moms.

2. Konyol dan Lucu

Sebagai salah satu member termuda, Seungmin juga sering melakukan tingkah konyol dan lucu lho Moms. Sayangnya, kebiasaan Kim Seung Min ini sering dianggap absurd oleh member lain dan juga penggemar Stray Kids. Kendati begitu, Seungmin masih dianggap sebagai sosok yang menyenangkan bagi para member Stray Kids dan juga para stay.

3. Siswa Sekolah Elit

Saat SMA Seungmin menempuh pendidikan di salah satu sekolah elit di Korea lho, Moms.

Kim Seung Min merupakan siswa Cheongdamdong High School sekolah yang berlokasi di daerah elit Korea, Cheongdamdong, Gangnam, Seoul.

Selama menjadi siswa di sekolah ini, Seungmin juga tergabung dalam ekstrakurikuler tari yang diberinama Ambition Boys.

Salah satu kegiatan yang dilakukannya adalah cover dance dan melakuakan busking atau pertunjukan di pinggir jalan bersama teman-temannya.

Di sekolah ini, Seungmin juga berteman dengan member idol group lain yaitu Daehwi AB6IX. Dalam sebuah wawancara, Seungmin mengaku bahwa Daehwi salah satu orang yang mendukungnya untuk mengikuti audisi di JYP Entertainment.

Baca juga: 5+ Fakta Drama Korea Pachinko, Drama Terbaru Lee Min Ho tentang Perang dan Cinta Terlarang!

4. Punya Suara Merdu

Walaupun saat SMA Seungmin lebih sering menari, tetapi dia memiliki suara yang merdu lho Moms. Bahkan, saat debut dengan Stray Kids, Kim Seung Min masuk dalam vocal team bersama Woojin dan juga I.N.

Seungmin juga didapuk menjadi lead vocal di grupnya nih Moms. Tak hanya itu, Kim Seung Min juga pernah memenangkan penghargaan bergengsi di bidang tarik suara lho. Wah, multitalenta banget ya Moms.

5. Trainee 2 Tahun

Kim Seung Min bergabung dengan JYP pada 2016 setelah berhasil lolos Open Audition JYP ke-13. Setelah itu, ia menjalani masa trainee selama 2 tahun. Selama masa trainee, ia bergabung dalam Boys Project Team untuk acara Survival Stray Kids yang tayang di Mnet.

6. Jago Bahasa Inggris

Saat duduk di bangku kelas 4 SD Seungmin pernah menetap selama 3 bulan di Los Angeles, Amerika Serikat untuk belajar Bahasa Inggris. Jadi, jangan heran kalau Moms lihat Seungmin sangat fluent saat berbicara Bahasa Inggris.

Kemampuannya dalam berbahasa Inggris, Kim Seung Min pernah didapuk untuk After School Club (ASC) yang tayang di Arirang Tv. Berbeda dengan kebanyakan acara lain, ASC merupakan tayangan talk show yang ditayangkan khusus fans internasional.

Uniknya, dalam acara ini, para fans dari berbagai negara juga bisa berinteraksi dengan para idol lho. Sehingga, syarat untuk menjadi MC acara ini harus fasih berbahasa asing alias bahasa inggris ya.

Tak hanya itu, Seungmin juga didapuk untuk menjadi MC di acara We KPOP yang tayang di channel KBS. Hampir sama seperti ASC, acara yang dibawakannya bersama Nichkhun 2PM ini juga menyasar fans internasional sehingga kemampuan Bahasa Inggris Seungmin sangat dibutuhkan Moms.

Baca juga: Penggemar Drama Korea, Yuk Simak Arti dari 15 Nama Marga Korea Ini

7. Punya Bakat di Bidang Olahraga

Ternyata, selain punya bakat di bidang olahraga nih Moms. Saat masih duduk di kelas 4 SD, Seungmin suka dengan baseball. Ia juga bercita-cita untuk menjadi pemain baseball profesional saat itu.

Tak hanya itu, karena bakatnya dalam bermain baseball. Seungmin juga juga pernah ditunjuk untuk melakukan lemparan pertama pada pertandingan baseball SK Wyverns, salah satu tim baseball profesional dan terbaik di Korea Selatan.

8. Dandy Boy

Seungmin dikenal sebagai member yang paling bersih di Stray Kids. Ia dapat menggosok gigi 6 kali sehari demi menjaga kebersihan mulutnya. Hal ini pun sempat membuat dokter gigi tercengang karena dia memiliki gigi yang sangat bersih dan tidak perlu perawatan lagi.

Bukan hanya soal kebersihan mulut, Kim Seung Min juga sangat memperhatikan penampilannya lho Moms. Ia selalu memikirkan penampilan dengan tampil rapi saat tampil di depan banyak orang.

Karena kebiasaan ini, Kim Seung Min mendapat julukan dandy boy dari teman-teman satu grupnya. Karena julukan ini sudah sangat menempel dengan dirinya, Seungmin membuat playlist di spotify dengan nama Dandy Boy Seungmin’s Mix.

9. Disiplin

Selain bersih, Seungmin juga dikenal sebagai member Stray Kids yang sangat disiplin lho Moms. Ia juga selalu tegas dan ketat pada dirinya sendiri dalam menjalani berbagai kegiatan sebagai seorang idol.

Salah satu bukti bahwa Kim Seung Min adalah orang yang disiplin adalah kebiasaannya menulis buku harian. Setiap kegiatan yang dilakukan selalu Seungmin tulis di buku hariannya. Hal ini sudah menjadi hobinya lho Moms.

10. Korban Kecelakaan Helicopter

Beberapa waktu lalu, salah seorang pernah membagikan artikel tentang kecelakaan yang dialami oleh Seungmin.

Dalam artikel tersebut tertulis bahwa pada 2013 apartemen tempat Seungmin tinggal ditabrak oleh helicopter. Untungnya, kejadian tersebut tidak membuatnya mengalami luka yang parah Moms.

11. Fans Day6

Memiliki popularitas tinggi, bukan berarti Kim Seung Min tidak memiliki idola. Ia merupakan fans berat dari Day6, band yang juga ada di bawah naungan JYP Entertainment.

Dalam sebuah acara Seungmin mengaku bahwa Day6 adalah role model-nya sebagai seorang idol. Bukti kecintaannya terhadap Day6 juga pernah ia lakukan adalah menyempatkan datang ke konser di tengah kesibukannya di dunia hiburan.

Baca juga: Profil Bae Hyun Sung dan Rekomendasi Dramanya, Ada Extraordinary You dan Hospital Playlist

Itulah fakta menarik dan juga profil Kim Seung Min, member termuda Stray Kids yang fasih berbahasa inggris. Jangan lupa untuk dukung kariernya terus ya Moms!

  • https://en.kepoper.com/stray-kids-seungmin-profile-facts-and-tmi/
  • https://kprofiles.com/seungmin-profile-facts/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.