Raffi Ahmad "Keluyuran" Usai Divaksinasi Sinovac, Artis Mengkritik Hingga Respon dari Istana Negara
Pada Rabu, 13 Januari 2021 kemarin, Presiden Joko Widodo dan beberapa orang terpilih sudah lebih dahulu divaksin termasuk Raffi Ahmad.
Sebagai sosok publik figur, Raffi termasuk orang yang beruntung karena berkesempatan masuk dalam kelompok yang pertama kali divaksin Sinovac, dilakukan oleh pemerintah di Istana Negara.
Sayangnya tidak sampai 24 jam, Raffi membuat banyak orang kecewa karena diketahui ia menghampiri sebuah acara tanpa menggunakan masker dan menjalankan protokol kesehatan usai divaksinasi.
Berikut ini beberapa fakta terkait tindakan Raffi yang menuai kritik dari pihak artis hingga warganet, dan bahkan memicu respon dari Istana Negara.
Baca Juga: Pemberian Vaksin COVID-19 Dipastikan Gratis, Berikut 5 Faktanya
1. Hadiri Acara Tanpa Lakukan Protokol Kesehatan
Foto: Instagram.com
Seorang warganet mengomentari postingan Instagram Story milik @anyageraldine.
Warganet tersebut juga menulis kritik bahwa Raffi menyia-nyiakan jatah vaksin karena dirinya langsung pergi menghadiri acara tanpa melaksanakan protokol kesehatan.
"Bener-bener @raffinagita1717 abis dikasih vaksin langsung nongkrong nggak ada protokol kesehatan. Buang-buang jatah vaksin aja, Beb," tulis unggahan Instagram Story tersebut.
2. Istana Negara Memberikan Respon
Foto: instagram.com/jokowi
Menjadi perbincangan publik, pihak Istana Negara pun juga memberikan respon. Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengaku akan menasihati Raffi.
"Kami akan nasihati," ujar Heru saat dihubungi, Kamis (14/1/2021), seperti yang dikutip dari Detik.com.
Bukan cuma itu, Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 Siti Nadia Tarmizi meminta kepada Raffi untuk menjaga protokol kesehatan (prokes) meski sudah divaksin. Sebab, vaksinasi tidak cukup menjaga diri dari sebaran virus corona.
"Iya seharusnya kita tetap menjalankan prokes ya, walau sudah divaksinasi, karena vaksin saja tidak cukup melindungi kita dan saat ini vaksin membutuhkan waktu untuk dapat membuat antibodi ya. Jadi tetap jaga diri kita dengan mematuhi prokes dan menjalankan 3M," katanya.
Baca Juga: Tak Mau Vaksinasi COVID-19? Hati-hati Bisa Kena Denda Jutaan Rupiah!
3. Tidak Menghargai Keistimewaan yang Didapatkan
Foto: twitter.com/ernestprakasa
Sebelum Istana mengungkapkan teguran, banyak artis yang juga mengungkapkan kecewaanya terhadap Raffi. Salah satunya adalah sutradara sekaligus komika, Ernest Prakasa.
Apalagi sebelumnya Ernest mendukung Raffi untuk divaksinasi lebih dahulu karena menurutnya, Raffi cukup berpengaruh ke masyarakat luas, dan pemerintah butuh meyakinkan masyarakat untuk segera divaksinasi, sehingga menurut Ernest apa yang dilakukan pemerintah adalah langkah yang tepat.
Sayangnya belum 24 jam, Raffi Ahmad justru membuat Ernest kecewa. Ernest kembali membuka suara dan menjelaskan kalau hal itu bukan mengenai dirinya.
"Yup, saya berhasil terlihat t*l*l. But it’s really not about me. Tindakan Raffi menurut saya keterlaluan & tidak menghargai keistimewaan yang ia dapatkan," cuit Ernest.
4. Diminta untuk Konsisten
Foto: twitter.com/sherinasinna
Selain Ernest, Sherina Munaf juga mengungkapkan kekecewaannya terhadap Raffi.
"Halo Raffi Ahmad, setelah divaksin bukan berarti keluyuran rame2 dong. Anda dipilih jatah awal2 vaksin karena followers banyak. Dengan alasan yang sama, tolong berikutnya konsisten beri contoh yang baik.
Please you can do better than this. Your followers are counting on you," cuit Sherina yang setidaknya di Retweet oleh 17,7 ribu orang.
Cuitan Sherina juga mengundang balasan dari Amrazing, seorang selebtweet.
"Kebayang gak dampaknya kalau si Raffi Ahmad (amit-amit) kena korona setelah divaksin kayak gimana? Makin ogah lah orang vaksin dan keluar lah berbagai teori konspirasi lagi. Vaksin bukan free card bisa sembarangan keluyuran apalagi baru shot pertama. 🤡," cuit Amrazing.
Baca Juga: Presiden Jokowi Disuntik Vaksin Sinovac dengan Efficacy 65,3 Persen, Ketahui Efek Sampingnya
5. Klarifikasi dan Minta Maaf ke Publik
Foto: instagram.com/raffinagita1717
Sadar dirinya menjadi perbincangan publik, Raffi Ahmad akhirnya mengunggah video klarifikasi dan meminta maaf ke publik. Dirinya bahkan meminta maaf ke Presiden Jokowi.
Raffi juga mengakui bahwa tindakan yang ia lakukan adalah murni keteledoran dari dirinya.
"Permohonan Maaf Dan Klarifikasi 🙏
Terkait peristiwa tadi malam, dimana saya terlihat berkumpul dengan teman2 tanpa masker dan tanpa jaga jarak, pertama saya minta maaf yang sebesar-besarnya kepada Presiden Republik Indonesia Bapak @jokowi, Sekretariat Presiden, KPCPEN, dan juga kepada seluruh masyarakat Indonesia atas peristiwa tersebut.
Jujur bahwa kejadian tadi malam adalah murni karena keteledoran saya, karena kesalahan saya.
Kedepan saya akan lebih mentaati protokol kesehatan 3M (Memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan).
Saya juga berharap teman-teman dan seluruh masyarakat Indonesia agar terus menjalankan protokol kesehatan, meskipun vaksinasi sedang berjalan. Vaksin dan protokol kesehatan adalah satu kesatuan.
Terima kasih banyak untuk teman2 yang sudah mengingatkan dan saya harap kita terus saling koreksi demi kesehatan kita, orang2 yg kita sayangi, dan buat Indonesia.🙏❤️🇮🇩," tulis Raffi pada caption Instagram TV-nya itu.
Itu dia Moms, beberapa fakta terkait Raffi Ahmad yang dikritik karena tindakannya yang mengabaikan protokol kesehatan usai divaksin.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.