Ragam Klaim Tentang Obat Corona, Ini Tanggapan Kemenkes
Selama pandemi COVID-19, banyak orang mengklaim menemukan atau membuat berbagai "obat corona" yang disinyalir mampu menangkal hingga menyembuhkan COVID-19.
Terkait hal itu, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengungkapkan kekhawatiran dari klaim obat corona.
Ini karena klaim tersebut karena dinilai berbahaya dan berpotensi membuat masyarakat lengah hingga tidak menerapkan protokol kesehatan. Baca lebih lanjut penjelasan dari pihak Kemenkes berikut ini.
Baca Juga: 4 Cara Mengurangi Kecemasan di Tengah Pandemi COVID-19
Hanya Protokol Kesehatan yang Ampuh Melawan COVID-19
Foto: Orami Photo Stock
Menurut Staf Khusus Menteri Kesehatan Bidang Peningkatan Sumber Daya Manusia Kesehatan, dr. Mariya Mubarika, saat ini hanya protokol kesehatan dan masker yang benar-benar ampuh menangkal COID-19.
Klaim sepihak yang dilakukan oleh orang tak bertanggung jawab berpotensi mengganggu atau menghambat bahkan membingungkan masyarakat sehingga membuat pengendalian dan proteksi diri berkurang.
Mariya menjelaskan bahwa saat ini yang terpenting ialah mengikuti hasil penelitian yang sudah terbukti keabsahannya.
"Contohnya sekarang banyak sekali kiat anticovid dengan segala macam. Katanya pake ini-itulah. Padahal belum ada bukti ilmiah yang menjamin. Hal-hal yang terbukti menjamin untuk kita terhindar dari COVID malah tidak dijalankan," ujar Mariya, seperti dikutip dari detik.com.
Baca Juga: Gerakan Tangan ABC, Ajarkan Si Kecil Protokol Kesehatan dengan Cara Menarik
Belum Ada Klaim Obat Corona yang Memperoleh Izin BPOM
Foto: Orami Photo Stock
Meskipun beberapa waktu lalu masyarakat dihebohkan dengan berbagai penemuan seperti kalung eucalyptus hingga ramuan herbal lainnya, namun Badan Pengelola Obat dan Makanan (BPOM) menegaskan bahwa hingga kini belum ada terapi atau obat corona yang diberikan izin edar karena belum ada bukti secara ilmiah.
Mengacu pada Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dijelaskan bahwa saat ini, penggunaan masker adalah obat dan pelindung diri yang sebenarnya dan sudah teruji secara ilmiah.
Maka dari itu, penting bagi Moms dan keluarga untuk selalu menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan agar terhindar dari COVID-19.
Baca Juga: Fakta Sputnik V, Vaksin COVID-19 Rusia yang Siap Diluncurkan
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.