06 Desember 2022

Profil Ratu Rizky Nabila, Penyanyi yang Bercerai Setelah 2 Hari Menikah dengan Pria Libya

Cari informasinya di sini, yuk Moms!
Profil Ratu Rizky Nabila, Penyanyi yang Bercerai Setelah 2 Hari Menikah dengan Pria Libya

Foto: instagram.com/raturn

Ratu Rizky Nabila tengah ramai diperbicangkan karena hubungan rumah tangganya yang baru seumur jagung.

Ia memutuskan untuk berpisah dengan suaminya yang berasal dari Libya, Ibrahim Alhami, setelah dua hari menikah.

Mantan istri pesepakbola Alfath Fathier ini baru menggelar pesta pernikahan sederhana dengan pria tersebut pada 26 November 2022 lalu.

Kabar ini pertama kali ramai di media sosial ketika hadirnya video cuplikan Ibrahim yang mengatakan alasan retaknya rumah tangga di media sosial.

Dalam video tersebut, Ibrahim mengatakan bahwa perceraian ini terjadi karena Nabila tidak bahagia dengan pernikahannya.

Hingga akhirnya Ibrahim menjatuhkan talak kepada Nabila pada 30 November 2022 lalu di kediamannya.

Sebelum terlibat masalah dengan Ibrahim, nama Ratu Rizky Nabila juga sempat ramai di media sosial usai kisah cintanya dengan Alfath Fathier.

Lantas, siapa sebenarnya Ratu Rizky Nabila? Untuk itu simak profil dan beberapa fakta tentangnya di bawah ini, yuk Moms!

Baca Juga: Serba-serbi Pura Mangkunegaran, Lokasi Ngunduh Mantu Kaesang Pangarep dan Erina Gudono!

Profil Ratu Rizky Nabila

Profil Ratu Rizky Nabila
Foto: Profil Ratu Rizky Nabila (Instagram.com/@raturn)
  • Nama Lengkap: Ratu Rizky Nabila
  • Nama Panggung: Ratu Rizky Nabila
  • Nama Panggilan: Nabila
  • Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta 2 Oktober 1994
  • Zodiak: Libra
  • Agama: Islam
  • Profesi: Penyanyi, Aktris, Model
  • Hobi: Menyanyi
  • Instagram: @raturn
  • YouTube: RATURN

Baca Juga: Acha Septriasa Hamil Anak Kedua, Bridgia akan Jadi Kakak, Selamat!

Fakta Tentang Ratu Rizky Nabila

Setelah mengetahui profil singkat dari gadis 28 tahun ini, Moms bisa mengenal sosoknya lebih jauh melalui beberapa fakta menarik di bawah ini.

1. Mantan Istri Pesepakbola Indonesia

Ratu Rizky Nabila
Foto: Ratu Rizky Nabila (Instagram.com/@raturn)

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, Nabila merupakan mantan istri dari pesepakbola dari tim Persija, Alfath Fathier.

Pernikahan yang berlangsung sejak 29 Maret 2020 ini harus kandas setelah Ratu digugat cerai oleh Alfath.

Salah satu isu yang beredar adalah Alfath telah berselingkuh dengan wanita yang bernama Nadia Christina.

Dari pernikahannya dengan Alfath, Nabila dikaruniai seorang anak laki-laki yang bernama Jewanio Rizky Abbaz.

Pernikahan Nabila dan Alfath pun resmi bubar pada Mei 2021.

2. Mengikuti Kontes Kecantikan

Ratu Rizky Nabila sempat mengikuti ajang kecantikan Miss Earth Indonesia di tahun 2019.

Sebelum memulai kariernya menjadi artis, Nabila merupakan model hingga memutuskan mengikuti Miss Earth 2019.

Pada ajang tersebut, Nabila berhasil sampai ke babak final dan menjadi runner up.

3. Perjalanan Karier Ratu Rizky Nabila

Ratu Rizky Nabila
Foto: Ratu Rizky Nabila (Instagram.com/@raturn)

Setelah berkarier menjadi seorang model, di tahun 2016 Nabila melebarkan sayapnya menjadi penyanyi.

Ia telah berhasil merilis beberapa single, seperti Biarlah, Susah Move On, Lekas Pergi, dan Cinta Gila.

Selain menjadi penyanyi, Nabila juga sempat bermain dalam sinetron Cinta Buta yang dibintangi oleh Nikita Willy dan Rangga Azof pada 2019.

Hingga kini Nabila semakin populer dan menjadi selebgram di media sosial.

4. Rumah Tangga dengan Ibrahim Alhami

Setelah resmi berpisah dengan Alfath Fathier di tahun 2021, Nabila dikabarkan sempat dekat dengan beberapa orang pria.

Hingga akhirnya ia memutuskan untuk menikah dengan pria bule keturunan Libya, Ibrahim Alhami.

Nabila dan Ibrahim menikah secara sederhana pada 26 November 2022 melalui pernikahan siri.

Namun, sayangnya baru berjalan dua hari rumah tangga Ibrahim dan Nabila harus berpisah. Nabila digugat cerai oleh Ibrahim pada 30 November 2022.

Ibrahim menjatuhkan talak karena Nabila mengatakan bahwa ia menyukai pria lain dan tidak bahagia dengan pernikahannya bersama Ibrahim.

Baca Juga: Kenali Nama Hari dalam Bahasa Inggris dan Cara Membacanya dengan Mudah!

Nah, itulah informasi mengenai profil dan fakta tentang Ratu Rizky Nabila yang bisa Moms ketahui.

FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.