25 April 2025

12 Rekomendasi Selimut Bayi, Hangat dan Bahannya Lembut!

Bisa membuat Si Kecil tidur lebih nyenyak!
placeholder
Artikel ditulis oleh Ruth Kiris
Disunting oleh Ruth Kiris

Salah satu keperluan bayi yang wajib dimiliki adalah selimut bayi. Tubuh bayi yang masih sensitif akan sangat mudah kedinginan. Selimut akan membuat Si Kecil tidur dengan nyaman dan pulas tanpa merasa kedinginan.

Tetapi, tahukah Moms bahwa ada batas minimal penggunaan selimut untuk bayi, lho! Sebaiknya, jangan berikan selimut kepada bayi baru lahir.

Mengapa? Cari tahu jawabannya berikut ini.

Whatsapp channel

Join Whatsapp Channel Orami untuk dapat info terupdate!

Waktu Tepat Si Kecil Menggunakan Selimut Bayi

selimut bayi-2
Foto: selimut bayi-2

Foto: Orami Photo Stock

Untuk bayi yang masih berusia di bawah 12 bulan, sangat tidak disarankan menggunakan selimut dan bantal saat tidur.

Menurut American Academy of Pediatrics (AAP), selimut bayi dapat meningkatkan risiko sesak napas, mati lemas, atau sindrom kematian bayi mendadak (SIDS).

Aturan ini juga berlaku untuk penggunaan bantal, bumper pad, mainan bayi, dan benda lunak lainnya. Dengan kata lain, satu-satunya yang boleh berada di dalam boks atau keranjang bayi saat tidur adalah bayi itu sendiri.

“Seharusnya tidak ada bantal, seprai, selimut, atau benda lain yang bisa mengganggu pernapasan bayi atau menyebabkan bayi kepanasan,” kata Lori Fieldman-Winter, MD, FAAP, seperti dikutip dari American Academy of Pediatrics.

Baca Juga: Ini Manfaat dan Cara Agar Bayi Tidur Nyenyak

Rekomendasi Selimut Bayi

Kalau Si Kecil sudah berusia lebih dari 12 bulan, dan Moms sedang bingung mencari selimut untuk Si Kecil, yuk coba intip selimut-selimut bayi berikut ini.

Jaga kehangatan Si Kecil agar tidak merasa kedinginan pada malam hari atau pada saat hujan turun dengan menggunakan

Pastikan si kecil merasa hangat saat tidur dengan menggunakan Baby Scots Baby Blanket. Selimut ini memiliki bahan lembut yang sangat nyaman untuk digunakan saat tidur.

Selain itu, selimut ini mudah dicuci, terbuat dari bahan yang cukup tebal, dan bisa digunakan ketika Si Kecil berada di car seat atau alas tidur

Selimut ini tentunya dapat menghangatkan anak saat tidur, dan juga dilengkapi pelindung kepala agar melindungi Si Kecil dari panas matahari.

Selimut bayi ini juga dibuat dari bahan yang lembut dan nyaman dikulit bayi, yaitu dari bahan fleece yang lembut digunakan. Selain itu, selimut ini tidak membuat iritasi kulit Si Kecil, serta warna selimut tidak mudah pudar.

Baca Juga: Kapan Bayi Boleh Tidur dengan Bantal dan Selimut?

Moms bisa memberikan Si Kecil kehangatan dan kenyamanan ekstra saat tidur menggunakan selimut bayi Baby Scots Baby Blanket warna maroon yang menarik perhatian ini.

Selimut ini terbuat dari bahan berkualitas yang halus sehingga terasa lembut dan nyaman ketika bersentuhan dengan kulit bayi, serta didesain agar aman digunakan untuk buah hati tercinta.

Sama dengan variasi produk sebelumnya, selimut ini juga dilengkapi penutup kepala untuk melindungi Si Kecil dari sinar matahari.

Hadir dengan warna cerah yang cantik, selimut bayi ini juga terbuat dari bahan yang lembut dan halus sehingga Si Kecil akan selalu merasa nyaman.

Apalagi, selimut ini memiliki variasi warna lain yang tak kalah lucu dan menggemaskan.

Baca Juga: Inkubator Bayi, Tempat Tidur untuk Bayi dengan Kondisi Tertentu

Mengurus Si Kecil menjadi lebih mudah menggunakan Cuddle Me Baby Cape.

Selimut bayi yang bisa digunakan sebagai jaket ini memiliki desain selimut sekaligus jaket nan menggemaskan. Dilengkapi dengan penutup kepala, dapat melindungi bayi dari sinar matahari.

Terbuat dari bahan halus dan lembut sehingga nyaman untuk Si Kecil, selimut bayi ini hadir dengan warna dan motif yang menarik. Apalagi, tidak menimbulkan alergi dan iritasi pada kulit.

Moms bisa membuat tubuh Si Kecil menjadi hangat dengan Kintakun selimut bayi.

Selimut bayi yang juga bisa digunakan sebagai kain bedaong ini hadir dengan bahan lembut, hangat, serta terbuat dari 100% katun bambu, sehingga mampu melindungi bayi dari udara dingin.

Kelebihan dari selimut bayi ini juga aman untuk kulit bayi yang sensitif, punya daya serap yang sangat baik, serta tidak mudah lembap maupun berbau.

Selimut ini memiliki motif kartun yang lucu dan cocok untuk anak-anak.

Rekomendasi selimut bayi berikutnya adalah Little Palmerhaus - Pompom Blanket.

Meskipun harganya sedikit lebih mahal, tetapi cocok untuk Moms yang mencari selimut bayi dengan kualitas yang tidak perlu diragukan lagi.

Selimut ini terbuat dari bahan katun ultrasoft yang sangat lembut, sehingga sangat ideal untuk kulit halus bayi dan menjaganya agar tetap hangat dan nyaman.

Selimut ini juga sangat cocok bagi Moms yang suka bepergian bersama Si Kecil.

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Jam Tidur Bayi Sesuai Usianya

Moms yang sedang mencari selimut bayi bisa memilih Baby Scots Selimut Bayi Baby 2GO Animal Serries dengan aksen penutup kepala (hoodie) menggemaskan berbentuk binatang, serta warna menarik.

Selimut ini dapat melindungi Si Kecil dari sengatan sinar matahari dan menjaga kehangatan kepala bayi. Dengan ukuran 62x69 cm, terbuat dari bahan yang lembut, aman, dan nyaman.

Selain digunakan untuk sehari-hari di rumah, Moms juga bisa memakaikan selimut ini saar berpergian karena dapat digunakan pada carseat dan mudah dilipat.

Rekomendasi selimut bayi berikutnya adalah produk dari Minky Blanket With Hoodie Printed Fabric.

Selimut ini terbuat dari katun khusus yang memungkinkan kulit Si Kecil tetap bebas iritasi. Jadi, aman untuk kulit bayi yang masih cenderung sensitif, Moms.

Bahan selimut terasa lembut dan mewah secara bersamaan, menjaga Si Kecil tetap fresh dan nyaman sepanjang hari. Selain itu, bahannya juga breathable dan thermo-control sehingga terasa sejuk saat dipakai.

Selimut bayi ini hadir dengan desain menggemaskan di satu sisi, sesuai dengan gambar motif yang lucu, dan sisi lainnya menggunakan bahan minky (velboa dengan tekstur dot) yang lembut dan nyaman di kulit bayi.

Terbuat dari kombinasi bahan scuba sutera yang halus dan velboa yang hangat, selimut ini cocok untuk menemani waktu istirahat si kecil.

Tersedia dalam dua ukuran yaitu selimut polos berukuran 70 cm x 90 cm dan versi topi berukuran 75 cm x 75 cm.

Omiland Selimut Alpaca Series merupakan pilihan ideal untuk menjaga kenyamanan si kecil, terutama di cuaca dingin.

Selimut ini memiliki ukuran 75 x 100 cm dan tersedia dalam empat pilihan warna lembut yaitu biru, peach, abu, dan cream.

Terbuat dari kain micro yang lembut dan nyaman, selimut ini dilengkapi dengan lapisan dalam berupa dacron 6 oz 38 yang memberikan kehangatan ekstra.

Dengan tekstur yang halus dan bahan berkualitas, selimut ini sangat cocok digunakan untuk bayi dalam berbagai situasi, baik di rumah maupun saat bepergian.

Reversible Two Tone Minky Blanket ini dirancang khusus untuk kenyamanan dan perkembangan sensorik si kecil.

Terbuat dari dua lapis kain minky impor berkualitas tinggi yang halus dan lembut, selimut ini memiliki dua sisi dengan warna berbeda yang dapat digunakan secara bolak-balik.

Tekstur dot pada permukaannya membantu menstimulasi saraf motorik dan sensorik bayi, mendukung tumbuh kembangnya secara alami.

Selain itu, bahan yang digunakan sangat lembut dan tidak menimbulkan alergi pada kulit bayi.

Selimut ini juga multifungsi dapat digunakan sebagai selimut harian maupun alas tidur bayi yang nyaman.

Cottonseeds Soft Cotton Swaddle hadir untuk memudahkan Moms dalam membedong bayi dengan nyaman dan praktis.

Terbuat dari bahan katun premium yang lembut, swaddle ini memiliki tekstur stretchable, ringan, dan breathable sehingga mampu mencegah bayi kepanasan serta menjaga kenyamanan saat digunakan.

Tersedia dalam enam motif cantik, produk ini tidak hanya berfungsi sebagai kain bedong, tetapi juga dapat digunakan sebagai selimut stroller atau selimut saat bepergian.

Dengan ukuran 73x93 cm dan desain universal, produk ini cocok untuk bayi baru lahir.

Selain itu, produk ini juga aman dicuci menggunakan mesin, menjadikannya pilihan yang praktis untuk keseharian.

Sumimo Blanket On The Go, selimut bayi multifungsi 6-in-1 ini praktis dan stylish untuk mendukung aktivitas Moms bersama si kecil!

Dengan ukuran sekitar 80 x 75 cm, selimut ini terbuat dari bahan fluffy yang lembut dan hangat, dilengkapi hoodie serta bordir karakter hewan lucu yang menggemaskan.

Tidak hanya berfungsi sebagai selimut biasa, produk ini bisa digunakan sebagai apron menyusui, selimut saat menggendong bayi dengan carrier, selimut car seat, stroller blanket, hingga penutup bouncer. Bahkan bisa juga dijadikan penutup jendela mobil agar si kecil terlindung dari sinar matahari langsung.

Dilengkapi klip penjepit di kiri dan kanan, selimut ini benar-benar praktis untuk digunakan kapan pun dan di mana pun. Solusi cerdas dan serbaguna untuk para Moms aktif!

Tips Menghangatkan Bayi yang Kedinginan

selimut bayi
Foto: selimut bayi

Foto: Orami Photo Stock

Moms sudah mendapatkan rekomendasi selimut bayi, dan sudah tahu bahwa Si Kecil bisa menggunakan selimut ketika sudah berusia 12 bulan ke atas.

Lalu, bagaimana dengan bayi yang baru lahir atau usianya belum genap satu tahun?

Dalam laman Sleep.org dikatakan bahwa bayi bisa tetap hangat selama tidur, meskipun tanpa selimut, dengan beberapa trik berikut ini:

  1. Pertahankan suhu kamar bayi pada angka sekitar 18-22 derajat Celsius.
  2. Kenakan satu lapis pakaian tambahan (tidak lebih untuk menghindari kepanasan) berbahan katun.
  3. Piyama footies atau kantong tidur dapat dipilih sebagai alternatif selimut.
  4. Sering periksa Si Kecil saat tidur untuk memastikan bahwa ia tidak kepanasan ataupun kedinginan.

Bayi mungkin kepanasan jika dadanya terasa panas, wajahnya memerah, napasnya cepat, dan/atau berkeringat. Sebaliknya, jika dada atau tubuh bayi terasa dingin, ia mungkin kedinginan.

Itu dia Moms, rekomendasi selimut bayi yang bisa menjadi pilihan untuk produk Si Kecil.

  • https://www.aap.org/en-us/about-the-aap/aap-press-room/Pages/American-Academy-of-Pediatrics-Announces-New-Safe-Sleep-Recommendations-to-Protect-Against-SIDS.aspx

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.