13 September 2024

Sinopsis Film Transformers One, Pengisi Suara, dan Fakta Menariknya

Tayang di bioskop pada 11 September 2024
Sinopsis Film Transformers One, Pengisi Suara, dan Fakta Menariknya

Foto: Imdb.com

Film Transformers One rilis di Indonesia pada 11 September 2024 dan bisa Moms saksikan di bioskop.

Prekuel ini mengisahkan masa lalu hubungan Optimus Prime dan Megatron, dari teman dekat hingga jadi musuh yang mengubah nasib planet para robot.

Nah, sebelum menyaksikannya yuk simak sinopsis dan fakta menariknya di bawah ini, Moms.

Baca Juga: Sinopsis Film Malam Keramat, tentang Orang yang Terjebak di Rumah Hantu!

Sinopsis Transformers One

Transformers One
Foto: Transformers One (Imdb)

Transformers One bisa dianggap sebagai prekuel dari semesta Transformers.

Jika film sebelumnya berfokus pada konflik antara Autobots (robot baik) dan Decepticons (robot jahat) di planet Cybertron, Transformers One akan menceritakan asal mula dari pertempuran yang tiada akhir di antara para robot tersebut.

Film ini akan berfokus pada dua karakter utama, yaitu Optimus Prime dan Megatron.

Sebelum menjadi musuh bebuyutan, keduanya awalnya adalah sahabat dekat.

Optimus Prime dulu dikenal sebagai Orion Pax, sementara Megatron dikenal sebagai D-16.

Mereka merupakan sahabat seperjuangan yang dipercaya memiliki potensi untuk mengubah nasib planet Cybertron.

Namun, seiring berjalannya waktu, berbagai konflik mulai muncul, dan perbedaan antara mereka semakin tajam.

Perselisihan ini memicu konflik besar yang berujung pada permusuhan abadi antara Autobots dan Decepticons.

Selain itu, dalam film ini, Optimus dan Megatron akan bertemu dengan B-127, yang kemudian dikenal sebagai Bumblebee, serta Ariel atau Elita-1.

Pertemuan tersebut membawa mereka ke dalam pertempuran di permukaan planet untuk melindungi Cybertron.

Pertempuran ini juga melibatkan upaya melawan ancaman dari ras luar angkasa yang mengerikan, dikenal sebagai Quintesson, yang diyakini sebagai pencipta Transformers.

Film ini juga akan menghadirkan kisah tentang robot raksasa bernama Alpha Trion dan Autobots tertua, yaitu Sentinel Prime, yang memainkan peran kunci dalam konflik besar di planet Cybertron.

Baca Juga: Sinopsis Film Laura: A True Story of a Fighter dan Pemainnya

Pengisi Suara Film Transformers One

Transformers One
Foto: Transformers One (Imdb.com)

Pengisi suara dari film Transformers One tidak perlu diragukan lagi, Moms!

  • Chris Hemsworth sebagai Orion Pax / Optimus Prime
  • Brian Tyree Henry sebagai D-16 / Megatron
  • Scarlett Johansson sebagai Elita -1
  • Keegan-Michael Key sebagai B-127 / Bumblebee
  • Jon Hamm sebagai Sentinel Prime
  • Laurence Fishburne sebagai Alpha Trion
  • Steve Buscemi sebagai Starscream
  • Vanessa Liguori sebagai Airachnid
  • Jon Bailey sebagai Soundwave
  • Jason Konopisos-Alvarez sebagai Shockwave / Guard 2
  • Evan Michael Lee sebagai Jazz
  • Isaac C. Singleton Jr. sebagai Darkwing
  • Jinny Chung sebagai Chromia / Arcee
  • Josh Cooley sebagai Control Room Guys / PA System / Skywarp

Fakta Menarik Transformers One

Ini dia fakta menarik Transformers One!

1. Kisah Awal Optimus Prime dan Megatron

Transformers One mengisahkan hubungan awal antara Optimus Prime (sebelumnya dikenal sebagai Orion Pax) dan Megatron (sebelumnya D-16) yang awalnya adalah sahabat di planet Cybertron.

Kisah ini menjelaskan bagaimana persahabatan mereka berakhir menjadi permusuhan yang memicu konflik abadi antara Autobots dan Decepticons.

2. Prekuel dari Semua Film Transformers

Film ini adalah prekuel yang menggambarkan asal mula perseteruan di planet Cybertron saat masih menjadi rumah bagi para robot.

3. Film Animasi Transformers Kedua di Bioskop

Transformers One merupakan film animasi kedua dari waralaba ini yang tayang di bioskop.

Film animasi pertama berjudul The Transformers: The Movie dirilis pada tahun 1986.

4. Desain Animasi Berbeda

Desain karakter dalam Transformers One lebih dekat dengan gaya animasi klasik, berbeda dari film live-action sebelumnya yang disutradarai oleh Michael Bay.

Film ini memberi kebebasan lebih dalam merancang karakter tanpa harus terlalu realistis dengan komponen mekanik.

5. Bumblebee yang Banyak Bicara

Di Transformers One, Bumblebee tidak lagi digambarkan bisu seperti di film live-action, tetapi humoris dan suka berbicara.

Nah, ini sesuai dengan versi animasi tahun 1984, dan disuarakan oleh Keegan-Michael Key.

Baca Juga: Sinopsis Drakor Run On, Im Si Wan Jadi Cowo Green Flag!

Itulah sinopsis dan fakta menarik Transformers One yang bisa Moms saksikan di bioskop.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.