Soraya Abdullah Meninggal Dunia, Ini 5 Faktanya
Soraya Abdullah, aktris tanah air dikabarkan telah meninggal dunia pada Senin, 1 Februari 2021 sore tadi.
Kabar duka cita ini dikonfirmasi sahabat dekat Almarhumah, yaitu Umi Pipik.
Hal ini terlihat dari unggahan Umi Pipik foto berdua dengan Soraya yang mengenakan burka atau cadar.
"Allah lebih mencintaimu wahai wanita surga, aku meyakini dan bersaksi kamu orang baik dgn segala kekuranganmu," tulis Umi Pipik pukul 15:30 WIB.
Berikut beberapa fakta kepergian Soraya Abdullah.
1. Meninggal Dunia karena COVID-19
Foto: Farah Magazine
Kepergian mendadak Soraya Abdullah dikabarkan karena infeksi COVID-19. Ini disertai jawaban dari sahabatnya, Umi Pipik dalam menjawab pertanyaan warganet di kolom komentar.
"Covid mbak," tulis Umi Pipik di Instagramnya.
Diketahui juga Almarhumah memiliki riwayat penyakit asma. Ia meninggal dunia di RS Siloam Kelapa Dua, Tangerang.
Namun hal ini belum dikonfirmasi langsung oleh pihak keluarga Soraya.
2. Sahabat Dekat Umi Pipik
Foto: Instagram/_ummi_pipik_
Kabar kepergian aktris Soraya Abdullah ini disampaikan oleh salah satu sahabat dekatnya, Pipik Dian Irawati atau Umi Pipik.
Melalui akun Instagram pribadinya, Umi Pipik menyampaikan kepergian Soraya Abdullah dan mengajak teman dan netizen untuk turut mendoakannya.
"Allahummaghfirlaha warhamha wa 'afiha wa'fuanha.” 😭😭😭😭😭😭 Allah lebih mencintaimu wahai wanita surga 😭♥️ "
Belum lama, Umi Pipik juga mengunggah video kumpulan foto bersama Soraya dengan caption mendoakan kepergian sahabat.
Umi Pipik tampak cukup terkejut ditinggalkan sahabat dekatnya.
"Tempatkan di surga firdausMu..dan kumpulkan kelak aku nanti bersama dia di surga firdausMu..jadikan kubur dia raudhah min riyathil jannah 😭😭😭😭😭😭🙏 al fatiha...." tulisnya di Instagram.
3. Putuskan Berhijrah dan Memakai Cadar
Foto: suara.com
Perempuan kelahiran 3 Agustus 1978 ini memutuskan berhijrah untuk selamanya.
Awalnya hanya berhijab, Soraya Abdullah kemudian memakai cadar. Perubahannya terjadi saat di bulan Ramadhan.
Dalam 10 tahun terakhir, ia aktif mempelajari ilmu agama dan berdakwah. Hal ini terlihat dari kedekatannya bersama Umi Pipik sebagai teman hijrahnya.
Baca Juga: Caca Tengker Melahirkan Anak Kedua, Simak Faktanya Berikut Ini!
4. Pesinetron Ternama Era 90-an
Foto: Kabar Mekkah.com
Soraya Abdullah Balvas atau yang lebih dikenal dengan Soraya Abdullah, menjadi salah satu aktris pesinetron ternama di era 90-an.
Ia diketahui mulai menjajal dunia hiburan dengan bermain dalam sinetron Kerinduan serta layar lebar berjudul Tato.
Soraya bahkan pernah menjadi model iklan berbagai produk mulai dari makanan, kecantikan hingga otomotif.
Sinetron Gerhana III sendiri menjadi salah satu sinetron yang melambungan namanya di kalangan masyarakat.
Baca Juga: Pesinetron Marco Panari Meninggal Dunia Diduga Tersedak, Ini 5 Faktanya
5. Aktif Berdakwah Semasa Hidupnya
Foto: Detik.com
Semasa hidupnya, Soraya Abdullah aktif berdakwah dan juga memperdalam ilmu agama.
Terlihat dari akun Instagramnya @umm_shaheeda_jannah, ia memiliki usaha restoran Arab dan travel perjalanan ke negara Timur.
Salah satu sahabatnya Indadari mengatakan sosok Soraya yang selalu ikhlas dan penuh semangat.
"Allahumaghfirlaha, Warhamha, Wa'fihi Wa'fuanha.. Telah berpulang.. Sahabat kita, sosok yg saya bersaksi dia adalah sosok yg shaliha, baik dan sosok yg selalu terlihat ikhlas, penuh semangat dan peduli mendakwahkan Islam melalui travelnya," tulis dalam akun Instagram @indadari.
Kepergian Soraya Abdullah mengejutkan hiburan Tanah Air. Semoga almarhumah ditempatkan yang terbaik di sisi Allah SWT ya, Moms.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.