Sinopsis Surga di Bawah Langit, Kisah Perjuangan 3 Sahabat!
Surga di Bawah Langit merupakan film Indonesia bergenre musikal yang tayang di bioskop mulai Kamis, 30 Maret 2023.
Film ini disutradarai oleh Pritagita Arianegara dan mendapuk Reza Rahadian, Acha Septriasa, hingga Andien Aisyah sebagai tokoh utamanya.
Surga di Bawah Langit akan mengisahkan perjalanan hidup tiga sahabat dengan latar tempat di pemukiman padat penduduk, yakni pembuangan akhir Bantar Gebang, Bekasi.
Nah, sebelum menyaksikannya yuk simak terlebih dahulu sinopsis dan profil pemainnya di sini.
Baca Juga: 7 Fakta The Sound of Magic, Drama Baru Ji Chang Wook dan Hwang in Yeop!
Sinopsis Surga di Bawah Langit
Film drama Musikal Surga di Bawah Langit mengisahkan perjalanan hidup tiga orang sahabat yang tak pernah putus oleh waktu.
Ayu kecil (Neona Ayu), setiap hari menari untuk mencari nafkah agar bisa membiayai uang sekolahnya.
Agus kecil (Muzakki Ramdhan) hidup dengan cara menjadi pencopet dan Laras kecil (Keira Vanaya) bekerja sebagai ojek payung dan berjualan.
Hidup dalam lingkungan sosial yang sama, membuat ketiganya dekat.
Mereka berjuang setiap hari hanya untuk menjalani hidup dan tak pernah bermimpi lebih.
Setelah ketiganya beranjak dewasa, mereka kembali bertemu di tempat yang sudah dijanjikan.
Mampukah ketiganya mengubah nasib? Simak di bioskop ya, Moms.
Baca Juga: Sinopsis Kembang Api, Kisah 4 Orang yang Ingin Bunuh Diri
Profil Pemain Surga di Bawah Langit
Yuk, Moms simak juga profil pemain Surga di Bawah Langit, berikut ini!
1. Reza Rahadian
Siapa yang tidak kenal dengan aktor satu ini? Reza Rahadian berperan sebagai Agus di film musikal Surga di Bawah Langit.
Ia merupakan aktor kelahiran 5 Maret 1987 yang mengawali karier di dunia hiburan sebagai model.
Kemudian, ia mengawali karier aktingnya melalui sinetron berjudul Inikah Rasanya di 2004.
Ini beberapa film dan serial yang ia perankan, Berbalas Kejam, Sri Asih, Mendarat Darurat, Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas, hingga Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan.
2. Acha Septriasa
Acha Septriasa berperan sebagai Ayu. Ia merupakan aktris kelahiran 1 September 1989 yang dikenal sebagai model sekaligus penyanyi.
Ia mulai terjun ke dunia akting dengan berperan di film Apa Artinya Cinta? pada 2005.
Kemudian, namanya dikenal luas setelah berperan di film Heart bersama Nirina Zubir dan Irwansyah.
Ini beberapa film yang ia perankan, Hantu Baru, Mumun, Layla Majnun, June & Kopi, hingga Hanum & Rangga: Faith & The City.
Baca Juga: 6 Film Indonesia Tayang Maret 2023, Ada Film soal Bunuh Diri
3. Andien Aisyah
Andien Aisyah berperan sebagai Laras. Andien adalah penyanyi sekaligus penulis lagu yang sudah berkarier sejak usianya 14 tahun.
Meski dikenal sebagai penyanyi dan sudah merilis banyak album, Andien mengawali karier berakting sejak 2017.
Berikut tiga film yang ia perankan, Surga di Bawah Langit, Selamat Jalan Kekasihku, dan Susah Sinyal .
Itulah sinopsis dan profil pemain Surga di Bawah Langit yang tayang pada 30 Maret 2023 di bioskop. Selamat menyaksikan, Moms!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.