08 Juni 2023

Tasyi Athasyia Diduga Tak Bayar Gaji Karyawan, Ini Faktanya!

Mantan karyawan sudah memberikan klarifikasi
Tasyi Athasyia Diduga Tak Bayar Gaji Karyawan, Ini Faktanya!

Foto: instagram.com/tasyiiathasyia

Tasyi Athasyia menjadi perbincangan warga Twitter atas dugaan dirinya tidak membayar gaji karyawan.

Salah satu akun yang mengaku sebagai mantan karyawan Tasyi Athasyia buka suara mengenai gajinya yang ditahan.

Yuk, Moms simak awal mula dugaan ini beredar.

Baca Juga: Rangkuman Permasalahan Tasyi Athasyia dan Tasya Farasya Beserta Kronologinya!

Tasyi Athasyia Diduga Tak Bayar Gaji Karyawan

Ini dia Moms awal mula terkuak dugaan sifat Tasyi yang tidak disenangi oleh mantan karyawannya.

1. Awal Mula

Tasyi Athasyia Diduga Tak Bayar Gaji Karyawan
Foto: Tasyi Athasyia Diduga Tak Bayar Gaji Karyawan (Instagram.com/ris_tavia)

Awal mula terbongkarnya sifat Tasyi berawal dari sebuah foto yang memperlihatkan dirinya belanja di mall.

Saat itu, ia membeli banyak belanjaan dengan ukuran yang cukup besar, tapi dibawakan oleh salah satu karyawannya.

Sayangnya, barang belanjaan tersebut cukup banyak dan besar hingga beberapa orang merasa simpati dengan sang PA atau Personal Assistant tersebut.

Setelah foto tersebut beredar, netizen Twitter menemukan pengakuan mantan karyawan yang lainnya mengenai sifat Tasyi.

2. Belum Mendapatkan THR

Salah satu mantan karyawan Tasyi menyebutkan belum mendapatkan THR dan bonus karyawan.

Selain itu, ada beberapa sifat selebgram tersebut yang membuat karyawannya jengkel.

"Gue mau speak up masalah Tasyi Athasyia, jadi saudara gue tuh kerja di dia untuk jadi editor gitu. Tapi, selama kerja banyak banget hal-hal yang bikin enek.

Tiap kerja dia tuh pengen geraknya cepat tanpa mikirin teamnya udah pada makan apa belum," tulis akun @viansgp.

Baca Juga: 11+ Potret Rumah Tasyi Athasyia, Ada Minibar hingga Playground untuk Anak!

3. Belum Mendapat Gaji Karyawan

Kemudian, mantan karyawan lainnya, bernama Risty bercerita bahwa kontraknya tercatat sudah selesai pada 16 Mei 2023.

Namun, pihak Tasyi minta perpanjangan beberapa hari meskipun ia belum membayar hak karyawan.

Gajinya pun tak kunjung turun hingga 17 Mei 2023, ia akhirnya memutuskan untuk tidak berangkat kerja.

”17 Mei saya memutuskan untuk enggak masuk kerja. Secara kontrak sudah habis, tapi saya belum juga menerima gaji saya,” cerita Risty.

Gaji tersebut akhirnya dibayarkan pada jam 1 dini hari sedangkan jam kerja Risty hanya dari siang hingga 12 malam.

Selama periode jam kerja, ia tidak dipanggil untuk membahas gaji dan hak-hak lainnya.

Risty menceritakan bahwa ia mendapat haknya setelah melalui perdebatan panjang dan gaji tersebut hanya dibayarkan setengah dari yang seharusnya.

Sementara, Daeng yang merupakan HR mendatangi rumah Risty dan disebut akan melakukan pengancaman.

”Diputar balik, aku yang mau dituntut karena ngeviralin.” katanya.

Baca Juga: Tasyi Athasyia Dilarang Masuk ke Rumah Sang Mama, Begini Kronologinya!

4. Risty Minta Maaf

Lewat akun Instagram-nya, Risty meminta maaf dan melakukan klarifikasi lantaran memotong cerita yang sesungguhnya.

“Aku jujur benar-benar meminta maaf atas kekhilafan aku, karena aku gak cerita secara transparan di media sosial penyebab masalah yang sebenarnya.

Aku tidak keluar baik-baik, karena aku tidak pamit dulu,” kata Risty.

Alasan Risty tidak mendapatkan gajinya karena tidak pamit terlebih dahulu sebelum pergi.

“Postingan tersebut jadi merugikan Kak Tasyi. Aku merasa bersalah banget karena enggak jujur dari awal.

Setelah aku DM Kak Tasyi dan dia juga langsung bales, segera diselesaikan masalah ini.

Tapi aku malah memberikan informasi yang salah lagi, bilang kak Tasyi mau mempolisikan aku.

Padahal kak Tasyi sama sekali gak bawa polisi, dia malah nunggu aku di rumahnya,” lanjutnya.

Itulah awal mula kegaduhan Tasyi Athasyia yang diduga tak bayar gaji karyawan. Bagaimana tanggapan Moms?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.