Sinopsis dan Fakta Menarik The Invitation, Kisah Pernikahan Vampir yang Penuh Darah
Jika Moms penggemar film horor, tidak boleh ketinggalan menyaksikan film horor asal Amerika yang berjudul The Invitation.
Bergenre horor-thriller, film ini memiliki plot cerita yang cukup mencekam dan menegangkan.
Bahkan menurut sebagian kritikus film, The Invitation dapat menjadi film terbaik di tahun ini dalam genre horor-thriller.
Salah satu fakta menarik dari film The Invitation adalah film ini merupakan hasil adaptasi dari novel Dracula oleh Bram Stoker.
Film yang disutradarai oleh Jessica M. Thompson ini dibintangi oleh Nathalie Emmanuel dan Thomas Doherty sebagai pemeran utama dalam The Invitation.
Secara garis besar The Invitation menceritakan tentang wanita muda, Evie, bertemu dengan anggota keluarganya yang telah hilang dalam waktu lama.
Selain bertemu dengan anggota keluarganya, ia juga menemukan sebuah fakta dan rahasia akan kehidupan keluarganya di masa lalu.
Berdurasi selama 104 menit, film ini berisikan banyak adegan mencekam dengan penuh darah yang membuat film ini masuk ke dalam kategori film dewasa.
Bagi Moms yang penasaran dengan jalan cerita serta profil pemain film The Invitation, yuk simak informasi lengkapnya di sini!
Baca Juga: Sinopsis Miracle In Cell No 7 Indonesia, Kisah Haru Ayah dan Anak di Penjara
Sinopsis The Invitation
Foto: Sinopsis The Invitation (Wikipedia)
The Invitation menceritakan tentang perjuangan seorang wanita muda bernama Evelyn Jackson atau Evie yang sedang mencari tahu kehidupan keluarganya.
Suatu hari setelah mengirim DNA-nya, Evie mengetahui bahwa dirinya memiliki keluarga besar di Inggris.
Setelah mengetahui kabar tersebut, ia bahkan dikirimi pesan oleh saudaranya, Oliver Alexander.
Dalam pesan tersebut dituliskan bahwa Evie harus bertemu secara langsung dengan Oliver.
Dengan keramahan Oliver, membuat Evie merasa percaya dengan saudaranya sendiri.
Hubungan persaudaran mereka semakin dekat, membuat Oliver berani mengajak Evie ke pernikahan keluarga di Inggris.
Bukan tanpa tujuan, Oliver mengajak Evie untuk mengenalkan wanita tersebut pada orang lain.
Lokasi pernikahan yang dilaksanakan di desa pinggiran Inggris ini, membuat Evie merasa terpesona dengan suasana di sekitarnya.
Saat tiba di lokasi pernikahan, Evie disambut oleh keluarga barunya dengan tangan terbuka, bahkan dirinya dijadikan bak tamu kehormatan.
Pada suatu malam, Evie bermimpi buruk dan banyak kejadian aneh yang menghampirinya, seperti hilangnya salah satu pelayan di rumah tersebut.
Singkat cerita, Evie akhirnya mengetahui bahwa Walter adalah vampir dan leluhur keluarganya memiliki perjanjian pada bangsa vampir dengan memberi tiga istri, satu dari setiap keluarga.
Sayangnya, keluarga Alexander tidak memiliki anak perempuan yang dapat dijadikan istri untuk Walter.
Namun, hingga akhirnya penemuan Evie menjadi sangat berarti untuk memenuhkan perjanjian dengan kelompok vampir.
Lalu bagaimana kira-kira kisah kehidupan Evie selanjutnya? Penasaran dengan jalan cerita selanjutnya?
Nah, jangan lupa untuk menyaksikan film The Invitation di seluruh bioskop kesayangan Moms mulai 7 September 2022, ya!
Baca Juga: Sinopsis Mendarat Darurat, Film Reza Rahadian soal Perselingkuhan yang Berujung Bencana
Fakta Menarik The Invitation
Foto: Fakta Menarik The Invitation (Instagram/invitationmovie)
Setelah mengetahui sinopsis dari film The Invitation, Moms bisa mengetahui beberapa fakta menarik dari film ini sebelum menontonnya di bioskop.
1. Daftar Pemain The Invitation
Seperti yang telah disebutkan di atas, bahwa film ini dibintangi oleh sederet artis ternama dunia.
Beberapa nama yang turut berperan dalam film ini adalah Nathalie Emmanuel, Thomas Dohert, hingga Stephanie Corneliussen.
Ada pula Alana Boden, Courtney Taylor, Hugh Skinner, dan Sean Pertwee.
2. Berganti Judul
Sebelum diputuskan menggunakan judul ini, ternyata mulanya film ini berjudul The Bride.
Sebelumnya, proyek ini berada di bawah produksi Ghost House Pictures Sam Raimi dan Robert Tapert.
Namun, Raimi dan Tapert memutuskan untuk keluar dari proyek ini akibat jadwal yang bentrok.
Setelah kepergian Raimi dan Tapert, judulnya pun berganti hingga akhirnya pada tahun 2020, sutradara, produser, dan judul film baru diumumkan.
Baca Juga: Sinopsis Love 2015, Film Semi Erotis yang Berkisah Tentang Orang Ketiga
3. Menjadi Salah Satu Film Terlaris
Sebulan sebelum perilisan di Indonesia, The Invitation dirilis di Amerika Serikat dan Kanada pada 6 September 2022.
Selama perilisan kurang lebih satu bulan, film ini meraih keuntungan 19,1 juta dolar AS atau setara dengan Rp284 miliar di seluruh dunia.
Bahkan pada perilisannya di hari pertama, film ini menghasilkan 2,6 juta dolar AS atau Rp38 miliar.
4. Mendapatkan Kritik Pedas
Meski menjadi salah satu film yang laris, ternyata The Invitation mendapatkan kritik pedas di situs web agregator ulasan Rotten Tomatoes.
Walaupun demikian, dalam situs tersebut terlihat 21% dari 47 ulasan kritikus adalah positif, dengan peringkat rata-rata 4,6/10.
Namun, beberapa menyebutkan bahwa The Invitation adalah film yang terlalu mudah diprediksi.
Melihat beberapa komentar tersebut, Metacritic menetapkan film tersebut meraih skor hanya 45 dari 100.
Baca Juga: Sinopsis Confidential Assignment 2: International, Diperankan Hyun Bin dan Yoona SNSD!
Itulah informasi lengkap mengenai sinopsis dan profil pemain The Invitation yang bisa Moms ketahui. Selamat menonton!
- https://movieweb.com/the-invitation-everything-we-know/
- https://en.wikipedia.org/wiki/The_Invitation_(2022_film)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.