30 Twibbon Hari KORPRI 2023, untuk Mengobarkan Semangat!
Hari KORPRI atau Hari Korps Pegawai Republik Indonesia diperingati setiap tanggal 29 November oleh pegawai negeri sipil (PNS) Indonesia.
Hari ini, KORPRI berulang tahun yang ke-51 dengan tema KORPRI Melayani, Berkontribusi, dan Berinovasi untuk Negeri.
Salah satu cara untuk memeriahkan hari ulang tahun KORPRI adalah dengan memasang twibbon dan dipamerkan ke media sosial.
Nah, sebelum itu, yuk simak terlebih dahulu informasi seputar Hari KORPRI agar lebih paham!
Baca Juga: 2 Cara Cek Pengumuman SKD CPNS, Lengkap dengan Link!
Sejarah Hari KORPRI
Sejarah Hari Korpri bertepatan dengan tanggal berdirinya KORPRI yaitu 29 November 1971.
Hal tersebut tertuang dalam Keppres Nomor 82 Tahun 1971 tentang Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI).
Dulu, KORPRI dijadikan alat untuk melindungi pemerintah yang berkuasa pada masa Orde Baru.
Kemudian, fungsinya berubah sejak era reformasi, KORPRI berubah menjadi organisasi netral dan tidak berpihak pada pemerintahan dan partai tertentu.
Mengutip dari situs resminya, pada masa penjajahan Belanda, pegawai pemerintah Hindia Belanda berasal dari kaum bumi putera.
Sayangnya, kedudukan pegawai tersebut berada di kelas bawah. Lalu, ketika peralihan kekuasaan dari Belanda ke Jepang, pegawai Hindia Belanda dipekerjakan oleh Jepang.
Setelah Indonesia merdeka, berdirilah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Seluruh pegawai pemerintah Jepang otomatis dijadikan Pegawai Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Setelah pengakuan kedaulatan RI pada 27 Desember 1949, seluruh pegawai RI, pegawai RI non Kolaborator, dan pegawai pemerintah Belanda dijadikan Pegawai RI Serikat.
Pasca sejarah yang sangat panjang, tibalah di 29 November 1971, KORPRI berdiri berdasarkan Keppres No. 82 Tahun 1971 tentang KORPRI yang ditetapkan oleh Presiden RI Soeharto.
Jadi, KORPRI memang memiliki sejarah yang patut dikenang sekaligus dirayakan, ya Moms.
Baca Juga: Sinopsis Vigilante, Aksi Balas Dendam Nam Joo Hyuk!
Fungsi KORPRI
KORPRI memiliki beberapa fungsi, antara lain:
1. Meningkatkan Kualitas Pegawai Negeri Sipil
KORPRI berusaha untuk meningkatkan kompetensi dan kualitas para PNS melalui pelatihan, pendidikan, dan pengembangan karier.
Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa PNS dapat memberikan pelayanan publik yang berkualitas kepada masyarakat.
2. Memajukan Semangat Patriotisme
Organisasi ini juga bertujuan untuk memupuk semangat patriotisme dan nasionalisme di kalangan para PNS.
Mereka diharapkan menjadi teladan dalam mengabdi kepada negara dan masyarakat.
3. Membangun Solidaritas
KORPRI berusaha untuk membangun solidaritas dan kerjasama antara para PNS dari berbagai instansi dan latar belakang.
Hal ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan efisien.
4. Memperingati Hari Korpri
Setiap tahun pada tanggal 29 November, KORPRI merayakan Hari Korpri sebagai momen untuk menghormati peran penting para PNS dalam pembangunan negara.
Peringatan ini biasanya diisi dengan berbagai kegiatan seperti upacara, seminar, dan kegiatan sosial.
KORPRI bertujuan untuk mendukung pembangunan dan pelayanan publik di Indonesia.
Organisasi ini terus berupaya untuk meningkatkan peran dan kontribusi para PNS dalam mewujudkan tujuan negara.
Baca Juga: 8 Ide Hadiah untuk Hari Guru, Salah Satunya Sketsa Wajah!
Twibbon Hari KORPRI
Setelah mengetahui sejarah singkat dari Hari KORPRI, untuk merayakannya bisa dengan menggunakan twibbon, nih Moms!
Ini dia twibbon Hari KORPRI.
- https://www.twibbonize.com/korpri2023m
- https://www.twibbonize.com/jajahshskakaka
- https://www.twibbonize.com/harikorpri2023
- https://www.twibbonize.com/korprikalteng
- https://www.twibbonize.com/korprikalteng
- https://www.twibbonize.com/korprikadipaten
- https://www.twibbonize.com/harikorprike52pkmlemahsugih
- https://www.twibbonize.com/korprike52
- https://www.twibbonize.com/harikorpri23
- https://www.twibbonize.com/selamathknhgn2023
- https://www.twibbonize.com/hutkorpridesain1
- https://www.twibbonize.com/jogorogobersatu2023
- https://www.twibbonize.com/hutke52korpri
- https://www.twibbonize.com/twibon-hutkorpri52
- https://www.twibbonize.com/hutkorpri23
- https://www.twibbonize.com/hutkorpri52bkpsdmmjlkab
- https://www.twibbonize.com/52hutkorpri
- https://www.twibbonize.com/korpripalangkaraya
- https://www.twibbonize.com/harrikorpri
- https://www.twibbonize.com/hutkorpri2023
- https://www.twibbonize.com/korpri52psp
- https://www.twibbonize.com/korpripalangkaraya
- https://www.twibbonize.com/hutkorpridpkkaltim
- https://www.twibbonize.com/korpripalangkaraya
- https://www.twibbonize.com/harrikorpri
- https://www.twibbonize.com/hutkorpri2023
- https://www.twibbonize.com/kwukorpri2023
- https://www.twibbonize.com/hutkorpri52kabpasuruan
- https://www.twibbonize.com/korprimaros2023
- https://www.twibbonize.com/lotimkorpri52
Baca Juga: Sinopsis Tell Me That You Love Me, Drama Jung Woo Sung!
Cara Memasang Twibbon Hari KORPRI
Cara membuat twibbon Hari KORPRI sangat mudah, Moms bahkan bisa melakukannya dengan hanya menggunakan handphone.
Moms juga bisa menggunakan desain twibbon lain sebagai peringatan hari besar!
Ini dia cara bikin twibbon:
- Buka situs Twibbonize.com
- Cari Hari KORPRI 2023 di kolom pencarian
- Pilih desain yang disukai
- Klik tombol foto di bawah desain twibbon
- Pilih foto yang ingin dipakaikan twibbon
- Unggah foto
- Unduh kembali setelah foto sudah berhasil dipakaikan twibbon.
Nah itu dia Moms link twibbon Hari KORPRI dan cara membuatnya. Semoga bermanfaat!
- https://korpri.dpr.go.id/setjen/index/id/Sejarah-KORPRI-SEKRETARIAT-KORPRI
- https://bkpp.kuansing.go.id/id/page/korpri.html
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.