13 Juli 2019

Unik, Vicky Shu dan Suami Berfoto Mengenakan Pakaian Tradisional Jawa di Jepang

Penampilan pasangan ini menawan banget!

Vicky Shu dan sang suami, Ade Imam, melakukan pemotretan dengan mengenakan pakaian tradisional Jawa. Namun, apa yang membuatnya unik adalah lokasi pemotretan yang mereka lakukan di Jepang.

Pasangan yang menikah pada 23 September 2017, dan mereka dikarunai oleh seorang anak laki-laki bernama Abimanyu Manggala Nugroho Putro, lahir tanggal 16 Juli 2018.

Vicky kemudian mengunggah tiga foto pada Instagramnya @vickyshu, dan menyematkan caption selamat ulang tahun kepada Ade Imam yang menjadi suami dan ayah untuk keluarga kecilnya.

Seperti apa ya penampilan pasangan ini memakai baju tradisional di Jepang?

Baca Juga: Vicky Shu Lakukan USG 4D untuk Melihat Janin, Apa Saja Manfaatnya?

1. Tampak Cantik Mengenakan Sanggul

vicky1
Foto: vicky1

Foto: instagram.com/vickyshu

Vicky mengenakan pakaian adat ala Jawa bernuansa merah dan kuning, dengan corak bunga-bunga warna kebiruan. Untuk mempermanis penampilannya, Vicky memakai selendang hijau.

Untuk gaya rambut, Vicky mengenakan sanggul Jawa. Sementara riasan wajah Vicky tampak sederhana dan alami.

"Semoga bisa menjadi sosok yang selalu menyertai dan membimbing istri mu yang tidak sempurna ini, juga mas @abimanyu_manggala. Amin. Happy birthday sekali lagi mas @ade_imam," tulis Vicky Shu sebagai caption Instagram-nya.

2. Memakai Baju Adat Kembar di Jepang

vicky2
Foto: vicky2

Foto: instagram.com/vickyshu

Kali ini, Vicky dan Ade Imam berdiri di dekat Tokyo Tower, Jepang. Mereka mengenakan pakaian adat Jawa dengan warna dan corak sama, termasuk bawahan yang mereka kenakan.

Tak lupa, Ade memakai blangkon hitam dan Vicky juga memakai sanggul Jawa. Penampilan serupa pasangan ini memang menawan sekali ya, Moms.

"Ulang tahun ke empat setelah kita kenal, ulang tahun ketiga setelah kita berpacaran, ulang tahun kedua setelah kita menikah, dan ulang tahun pertama menjadi seorang bapak. Semoga selalu bisa menjadi suami dan bapak yang baik. Amin. Love you," tulis Vicky memberi ucapan selamat untuk sang suami kedua kalinya.

3. Vicky Shu Menatap Penuh Cinta Kepada Sang Suami

vicky3
Foto: vicky3

Foto: instagram.com/vickyshu

Mengenakan baju tradisional Jawa yang sama dengan sebelumnya, kali ini tampak penampilan Ade Imam yang lebih jelas. Ade Imam mengenakan beskap hitam, dipadukan blangkon, dan mengenakan kain bawahan yang sama dengan sang istri.

Foto ini diambil di Monoto-ku, Jepang, dan tampak Vicky yang menatap dengan penuh cinta ke arah Ade Imam. Memberikan kesan yang romantis untuk pasangan ini.

"Selamat ulang tahun mas garwo @ade_imam. Segala doa yang terbaik untukmu terlalu panjang untuk ditulis dalam sebuah caption.
Love you," tulis Vicky sebagai caption Instagramnya.

Baca Juga: 5 Artis Ini Sering Ajak ART Ikut Liburan ke Luar Negeri, Seru!

4. Foto Bersama Si Kecil Abimanyu

vicky4
Foto: vicky4

Foto: instagram.com/vickyshu

Kali ini, Vicky berpenampilan serupa bersama anak tercintanya, Abimnayu. Ibu dan anak ini memakai pakaian tradisional Jawa warna hitam, dengan kain batik bawahan warna cokelat.

Tampak wajah menggemaskan Abimanyu memakai blangkon dan sepatu hitam, sementara sang ibu memakai sanggul Jawa dan aksesoris anting.

Foto yang diambil di Kraton Kasunanan Surakarta, Solo ini menunjukkan keakraban Vicky Shu dan anaknya Abimanyu yang lucu dan bikin gemas.

Itu dia beberapa potret keluarga kecil Vicky Shu dan Ade Imam mengenakan pakaian tradisional Jawa. Sungguh keluarga yang harmonis!

(AP/AND)

Foto: Instagram.co/vickyshu

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.