Icon Search
share-iconWishlistIcon Cart
Dragon Minyak Kayu Putih 15ml - 1

Dragon Minyak Kayu Putih 15ml

Rp5.400

Stok habis

Deskripsi produk

Minyak Kayu Putih diperoleh dengan cara destilasi uap air ( penyulingan ) dari daun dan ranting tanaman Kayu Putih ( Melaleuca leucadendra). Tanaman Kayu Putih adalah tanaman asli Indonesia , banyak tumbuh di Pulau Sulawesi, Irian Jaya dan Jawa. Mutu minyak yang dihasilkan paling bagus adalah dari tanaman yang berasal dari pulau Buru Ambon ( Sulawesi ). Tanaman sejenis Kayu Putih adalah Eucalyptus yang tumbuh di Benua Australia, akan tetapi aromanya tidak sewangi aromatik Kayu Putih, tetapi untuk khasiatnya sama. Kandungan utama dari Minyak Kayu Putih adalah Cineol, dimana cineol yang menyebabkan bau Minyak Kayu Putih wangi aromatik segar dan rasanya hangat. Minyak Kayu Putih termasuk golongan Natural Essential Oil , minyak yang mudah menguap dari bahan alami Manfaat Meredakan masuk angin Meredakan perut kembung Meredakan sakit perut Menghangatkan badan Mencegah kram pada tangan dan kaki Menghilangkan rasa gatal karena gigitan serangga. Meredakan memar. Pemakaian Minyak Kayu Putih bisa diberikan / dioleskan pada bagian perut, punggung dan telapak kaki pada saat cuaca dingin, setelah habis mandi, pada waktu bepergian Kandungan Oleum Cajuputi 100 % a-pinene, b-pinene, myrcene, cineole, linalool dll.