4 Olahan Kulit Sapi Khas Indonesia yang Nikmat Disantap
Sapi adalah salah satu hewan yang bagian tubuhnya banyak diolah menjadi makanan yang lezat. Baik itu dagingnya, organ tubuh bagian dalamnya, ekornya, bahkan kulitnya.
Kulit sapi adalah satu dari bagian tubuh yang bisa diolah menjadi ragam kuliner yang lezat, dan bahkan menjadi favorit bagi banyak orang. Di Indonesia, banyak sekali olahan kulit sapi. Cita rasanya pun lezat.
Kira-kira apa saja ya olahan kulit sapi khas Indonesia? Berikut ini beberapa olahan kulit sapi yang mungkin sudah Moms coba.
1. Krecek
Foto: instagram.com/monicalie97
Sayur krecek adalah masakan dari kulit sapi yang banyak dijumpai. Umumnya, sayur krecek dinikmati dengan makanan gudeg, bersama bumbunya yaitu sambal goreng.
Krecek memiliki tekstur yang lebih keras dan renyah. Sayur krecek ini sangat gurih dengan kuah santan dan terasa lebih nikmat jika disajikan dengan sambal favorit Moms.
Baca Juga: Enak dan Sehat, Ini Dia 4 Minuman Peningkat Daya Tahan Tubuh
2. Sop Kikil
Foto: instagram.com/carolinelc88
Kikil merupakan bagian kulit pada kaki sapi atau kerbau. Kikil memiliki tekstur kenyal dan berwarna putih dan kekuningan. Sop kikil adalah makanan khas Jawa Timur.
Tidak jauh berbeda dengan jenis sop lain, apa yang membedakan adalah adanya menu kikil yang dimasukkan dalam supnya. Sop kikil menjadi lebih lezat karena adanya cita rasa kulit kikil yang bercampur dengan hangatnya kaldu sapi.
3. Gulai Kikil
Foto: instagram.com/lisna_lisnawati71
Gulai kikil adalah kuliner bersantan dan bisa Moms cicipi di daerah Sumatera Barat. Selain memiliki rasa yang gurih, gulai kikil juga memiliki rasa yang agak sedikit pedas, yang dapat menambah selera makan.
Bahan untuk membuat gulai kikil terdiri dari banyak rempah-rempah, Moms bisa mencampur santan dengan bawang merah, bawang putih, kemiri, lengkuas, ketumbar dan daun salam, ditambah daun serai dan daun jeruk.
Gulai kikil akan lebih lezat disantap dengan sepiring nasi hangat, bersama sayur daun singkong rebus serta sambel hijau.
4. Kerupuk Kulit
Foto: instagram.com/oemahdekmong
Ini mungkin merupakan olahan yang sangat mudah ditemui dan banyak dikonsumsi oleh masyarakat dari ragam daerah. Kerupuk kulit punya nama lain yaitu kerupuk rambak atau jange.
Kerupuk kulit terbuat dari kulit sapi atau kulit kerbau, dengan cita rasa yang gurih dan renyah, karena telah diolah dan diberi bumbu rempah dan penambah rasa.
Makan kerupuk kulit paling nikmat jika Moms mengonsumsinya sebagai cemilan dengan sambal petis atau sambal kecap. Sensasi pedas manisnya menambah rasa kerupuk ini.
Baca Juga: Anti Mainstream, Ini 6 Menu Buka Puasa Tradisional Indonesia yang Perlu Dicoba!
Tips Mengolah Kikil
Jika Moms berniat untuk mencoba ragam resep dengan menggunakan bahan kikil, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, mulai dari persiapan, perebusan, juga pengolahan. Berikut tipsnya:
Persiapan
Sebelum diolah, sebaiknya kikil dibersihkan terlebih dahulu dengan cara dicuci. Lakukan dengan merendam kikil di dalam air mendidih, dan diamkan selama kurang lebih 20–30 menit.
Proses perendaman ini dilakukan agar kikil tidak berlendir dan bau.
Setelah itu, Moms bisa bersihkan kikil seperti biasanya untuk menghilangkan bulu-bulu dan kotoran yang masih menempel. Untuk mempercepat proses, Moms bisa menggunakan pisau.
Perebusan
Setelah bersih, kikil bisa langsung direbus. Ingat untuk merebusnya dengan air biasa, dan bukan air mendidih ya Moms. Rebus kikil hingga menjadi empuk, kurang lebih 2–3 jam.
Untuk mempersingkat waktu, Moms bisa merebus kikil menggunakan panci presto yang hanya membutuhkan waktu 1 jam saja.
Agar kikil memiliki rasa dan aroma yang sedap, Moms dapat menambahkan rempah-rempah seperti daun jeruk, jahe, daun salam, dan lengkuas. Setelah kikil matang dan empuk, langsung buang air rebusannya agar kikil tidak bau.
Pengolahan
Kikil yang sudah empuk bisa langsung dipotong-potong dan diolah dengan beragam bumbu dan rempah, Moms pun bisa memasak kikil menjadi ragam sajian favorit untuk keluarga.
Itulah beberapa olahan kulit sapi khas Indonesia dan tips untuk mengolahnya. Penggemar kulit sapi, tunggu apa lagi? Segera masak aneka olahan kulit sapi ini. Cocok lho untuk berbuka puasa!
(AP/AND)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.