5 Tips Mengajak Bayi Jalan-jalan Ke Mall
Berbelanja atau mengajak bayi jalan-jalan ke mall memang terkadang terasa sangat menegangkan, terutama bagi para Moms baru.
Meskipun ini sebenarnya bisa menjadi kesempatan emas bagi Si Kecil untuk bertemu orang baru dan menjelajahi dunia barunya.
Tenang, Moms bisa menerapkan tips-tips di bawah ini agar bisa mengajak Si Kecil jalan-jalan ke mall tanpa perlu banyak drama.
1. Pilih Waktu Yang Tepat
Foto: freepik.com/senivpetro
Sebelum mengajak bayi jalan-jalan ke mall, pertimbangkan terlebih dahulu usianya. Beberapa dokter biasanya menyarankan orang tua untuk menunggu sampai bayi berusia beberapa bulan sebelum mengajaknya ke tempat-tempat umum yang ramai seperti mall dan bioskop.
Tetapi, sebenarnya tidak ada aturan pasti tentang hal tersebut dan Si Kecil bisa di ajak jalan-jalan kapan pun Moms mau.
Namun, Kids Health memperingatkan agar Moms tidak membiarkan Si Kecil berada dekat atau diajak oleh orang yang sedang sakit. Hal ini dikarenakan sistem kekebalan tubuh bayi masih berkembang dan mungkin tidak mampu melawan infeksi. Selain itu, pastikan pula bahwa Si Kecil sudah mendapatkan vaksin atau imunisasi sesuai usianya.
Baca Juga: Sebelum Jalan-jalan, Berikut Kebutuhan Bayi yang Diperlukan untuk Bepergian
Hal yang sama juga diungkapkan oleh Dr. Kristie Rivers, seorang dokter dan Direktur Pendidikan Kedokteran Anak di salah satu rumah sakit anak di Fort Lauderdale, Florida, melalui Bundoo. “Sebelum bayi mendapatkan vaksin yang disarankan untuk usianya, orang tua harus sangat berhati-hati membawa bayi mereka keluar rumah. Jika bayi sampai sakit pada usia ini, ia masih berisiko terkena infeksi parah.”
“Orang tua harus mengindari area yang terlalu ramai (jika memungkinkan) dan kontak dengan orang yang sedang sakit.”
Untuk menghindari suasana yang terlalu ramai dan padat, Moms dapat mengajak Si Kecil ke mall di pagi hari atau saat masih cukup sepi (biasanya saat baru buka sampai 1 jam setelahnya).
2. Buat Persiapan Sebaik Mungkin
Foto: pexels.com
Salah satu kunci berbelanja aman dan menyenangkan dengan bayi, menurut Parents, adalah dengan membuat waktu berbelanja secepat dan semudah mungkin. Oleh karena itu, pastikan Moms sudah membuat semua daftar belanjaan yang dibutuhkan sebelum meninggalkan rumah. Jika memungkinkan, atur daftar belanjaan sesuai dengan lorong atau kategori.
Selain itu, pastikan popok Si Kecil sudah diganti sebelum berangkat ke mall. Bawa beberapa popok dan lap untuk digunakan jika mungkin ada kejadian tidak terduga, dot bayi untuk menghiburnya jika tiba-tiba rewel, dan celemek untuk berjaga-jaga kalau Si Kecil tiba-tiba gumoh. Tetapi jangan bawa barang terlalu banyak, hanya cukup beberapa barang untuk kondisi darurat.
Baca Juga: Bayi Baru Lahir Boleh Diajak Jalan-jalan Keluar Rumah?
3. Perhatikan Keselamatan Bayi Jika Menggunakan Keranjang Belanja
Foto: freepik.com/freepik
American Academy of Pediatrics (AAP) menyarankan untuk tidak memasukkan bayi ke dalam troli dan lebih merekomendasikan gendongan bayi sebagai pilihan yang lebih aman.
Namun, jika Moms tetap memutuskan untuk menempatkan Si Kecil ke keranjang belanja, disarankan untuk memperhatikan beberapa tips penting berikut ini:
- Pasangkan sabuk pengaman selama Si Kecil berada di troli atau keranjang belanja.
- Jangan pernah meninggalkan Si Kecil sendirian di dalam troli.
- Jangan biarkan Si Kecil berdiri di atas keranjang belanja.
- Jangan letakkan gendongan bayi di tempat yang diduduki bayi.
- Jangan tempatkan Si Kecil tepat di dalam keranjang troli.
- Jangan biarkan bayi naik di pinggir atau bagian luar troli.
- Jangan biarkan anak yang lebih besar naik atau mendorong troli yang dinaiki Si Kecil.
Baca Juga: 5 Alasan Orang Tua Harus Jalan-Jalan dengan Anak
4. Ajak Pasangan, Keluarga atau Teman
Foto: unsplash.com
AAP juga menyarankan agar Moms mengajak pasangan, keluarga atau teman untuk menjaga sekaligus mengawasi Si Kecil selama Moms berbelanja. Terkadang karena terlalu asik memilih-milih barang, Moms mungkin lupa bahwa sedang mengajak bayi jalan-jalan ke mall hingga mengakibatkan kejadian yang tidak diinginkan.
Baca Juga: 5 Pilihan Sepatu Nyaman untuk Moms Jalan-Jalan dengan Anak
5. Tetap Menyusui Sesuai Jadwal
Foto: mamaboard.com
Sekarang ini sudah banyak pusat perbelanjaan atau mall yang menyediakan ruangan khusus untuk menyusui. Namun, jika mall yang Moms kunjungi tidak menyediakannya, Moms dapat memanfaatkan ruangan publik lainnya untuk tetap menyusui Si Kecil.
“Ruang ganti pakaian di mall sangat cocok untuk menyusui,” kata Cheryl Wu, seorang dokter anak yang berbasis di New York City, seperti dikutip dari Parenting.com. “Jangan lupa juga untuk tetap makan siang atau minum saat berbelanja.”
Nah, itu dia beberapa tips yang dapat Moms terapkan untuk mengajak bayi jalan-jalan ke mall. Jangan stres dan cukup lakukan yang terbaik untuk membuatnya menyenangkan, baik bagi Moms ataupun Si Kecil.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.