7 Inspirasi Nama Bayi Perempuan dari Bahasa Jawa, Simak, Yuk
Setiap nama anak perempuan memiliki makna yang cantik dan indah, tidak terkecuali nama bayi perempuan dari bahasa Jawa.
Jika Moms ingin menggunakan bahasa Jawa sebagai nama anak, berikut beberapa inspirasi nama bayi perempuan dengan arti yang indah.
1. Utari
Utari merupakan nama dari bahasa Jawa yang diambil dari salah satu tokoh pewayangan.
Nama Utari ini memiliki makna sabar.
Baca Juga: 40 Inspirasi Nama Sansekerta Bayi Perempuan dengan Arti yang Indah
2. Larasati
Larasati termasuk sebagai nama anak perempuan dari bahasa Jawa yang juga salah satu tokoh dalam pewayangan, Dewi Larasati.
Dewi Larasati adalah istri pertama dari Dewa Arjuna, memiliki sifat setia, patuh, dan berbakti.
Selain itu, Larasati pandai mengurus rumah tangga dan sabar dalam merawat anaknya.
Jika Moms ingin Si Kecil memiliki karakter seperti Dewi Larasati, maka nama ini bisa digunakan.
3. Gayatri
Gayatri merupakan dengan makna bersifat rendah hati.
Gayatri diambil dari tokoh Gayatri Rajapatni, istri dari Raden Wijaya, yang merupakan istri setia.
Baca Juga: 15 Inspirasi Nama Unik Bayi Perempuan Berawalan Huruf H
4. Sekar
Sekar merupakan nama dari gelar ningrat yang kerap digunakan oleh masyarakat biasa.
Dalam bahasa Jawa, Sekar memiliki arti bunga.
5. Angger
Moms mungkin masih belum familiar dengan nama Angger, karena nama ini jarang digunakan di Indonesia.
Angger adalah gelar di Keraton Surakarta. Moms bisa memadukan nama Maharani dengan arti pemimpin. Sehingga secara keseluruhan, artinya pemimpin wanita.
6. Manohara
Nama Manohara terinspirasi dari tokoh perwayangan bernama Dewi Manohara.
Manohara memiliki arti cantik dan ramah.
Baca Juga: 10 Inspirasi Nama Bayi Perempuan dari Bahasa Belanda, Cantik!
7. Anarawati
Setiap orang tua pasti ingin anak perempuannya menjadi wanita cantik.
Nama Anarawati memiliki arti wanita cantik dan berpendirian kuat.
(AP)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.