04 Maret 2021

10 Nama Panggilan Orang Tua Selebriti yang Unik

Siapa tahu bisa menjadi inspirasi panggilan bagi Moms!

Panggilan orang tua semakin lama semakin modern. Banyak orang tua yang ingin dipanggil dengan sebutan unik agar berbeda dengan yang lainnya. Atau mungkin karena hanya pelafalannya lebih mudah daripada panggilan orang tua yang selama ini ada.

Para selebriti pun tak ingin ketinggalan zaman. Banyak yang mulai membuat panggilan orang tua sendiri yang terdengar unik namun sederhana untuk diucapkan.

Dari mulai membuat plesetan "mama" dan "papa" menjadi "mimi" dan "pipi", atau bahkan panggilan tak biasa lain, yang tidak terpikirkan oleh para orang tua lainnya.

Jadi, jangan heran ketika panggilan Mama, Papa, atau Ayah dan Bunda tidak menjadi pilihan dan berbagai macam artis di masa kini. Karena ternyata banyak keluarga yang memiliki panggilan unik untuk memanggil kedua orang tuanya.

Panggilan Orang Tua Selebriti yang Unik

Simak sederet artis yang memiliki panggilan orang tua unik yang mungkin bisa menjadi inspirasi calon Moms dan Dads ini yuk!

1. Zaskia Adya Mecca

Panggilan orang tua
Foto: Panggilan orang tua (instagram.com/zaskiaadyamecca)

Foto: instagram.com/zaskiadyamecca

Panggilan orang tua unik pertama datang dari pasangan aktris dan sutradara Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo.

Istri dari sutradara film "Bumi Manusia", yakni Hanung Bramantyo yang telah dikaruniai lima anak ini rupanya memiliki sebuah nama panggilan orang tua yang unik. Kelima anak Zaskia dan Hanung ini memanggil Zaskia dengan sebutan Bia, atau singkatan dari Bunda Ia.

Ia merupakan panggilan Zaskia sejak Kecil. Sedangkan anak-anak mereka memanggil sang ayah dengan sebutan Abi. Wah mirip-mirip ya!

Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo sendiri dikaruniai 5 orang anak bernama Kana Sybilla Bramantyo, Kala Madali Bramantyo, Bhai Kaba Bramantyo, Bhre Kata Bramantyo, dan yang baru saja lahir di tahun 2020 lalu Bhaj Kama Bramantyo.

Baca Juga: Selain Nama Anak Fiersa Besari, Ini Nama Anak Artis Lain yang Tak Kalah Unik dan Puitis

2. Ricky Harun dan Herfiza

Panggilan orang tua
Foto: Panggilan orang tua

Foto: instagram.com/rickyharun

Bukan cuma Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo, Ricky Harun dan Herfiza pun memiliki panggilan orang tua unik dari anak-anak mereka. Malah, panggilan orang tua yang dibuat mereka sangat lain daripada yang lain.

Panggilan orang tua unik yang dimiliki oleh pasangan Ricky Harun dan Herfiza nampaknya memang jauh dari kata mainstream. Mereka mengombinasikan nama Kiya, anak mereka dengan panggilan Papa dan Mama.

Ricky harun dipanggil Poya yang berarti Pappy Kiya, sedangkan Moya adalah sebutan untuk Mommy Kiya. Sekilas memang terdengar sulit diucapkan, meski begitu panggilan ini tetap terdengar begitu hangat bagi keluarga kecil mereka.

Jadi, kata siapa kalau panggilan orang tua hanya sebatas "papa" dan "mama" atau "ayah" dan "bunda" nih, Moms! Untuk para calon Moms dan Dads yang ingin punya panggilan orang tua yang unik bisa mengikuti "resep" pembuatan panggilan dari pasangan Ricky Harun dan Herfiza nih!

3. Ringgo Agus dan Sabai Morscheck

nama ortu (7)
Foto: nama ortu (7)

instagram.com/ringgoagus

Panggilan orang tua yang lucu hadir dari anak pasangan Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck nih, Moms dan Dads! Ternyata panggilan orang tua unik yang diterima Ringgo bukanlah sebuah hal yang direncanakan atau dipikirkan secara matang.

Yup! Panggilan orang tua dari anak pasangan Ringgo dan Sabai ini bisa dibilang tercipta secara spontan. Ringgo sendiri menerima panggilan Baba oleh Bjorka, anak mereka. Mengapa demikian?

Hal ini dikarenakan Bjorka yang belum lancar berbahasa sehingga lebih mudah menyebut Aba ketimbang Papa. Meski sekarang Bjorka sudah mulai lancar berbicara, Ringgo memilih untuk tetap dipanggil Baba seperti biasanya.

Wahh, jadi panggilan orang tua unik terkadang tak perlu dipikirkan namun bisa tercipta sendiri karena kejutan dari Si Kecil ya, Moms!

Baca juga: 40 Inspirasi Nama Sansekerta Bayi Perempuan dengan Arti yang Indah

4. Arda “Naff” dan Tantri "Kotak"

Panggilan orang tua
Foto: Panggilan orang tua

Foto: instagram.com/tantrisyalindri

Selain salah satu personil dari grup musik Naff, Arda merupakan suami dari Tantri, vokalis band Kotak. Nah, pasangan musisi ini pun memiliki panggilan orang tua yang unik dan menggemaskan dari sang anak.

Seolah ingin memiliki nama panggilan yang serasi dengan sang istri, anak mereka memanggil Arda dengan sebutan Panda. Panda sendiri berasal dari kata ‘papanda’ yang diasumsikan sebagai pasangan dari kata ‘ibunda’. Lucu sekali ya nama panggilannya, Moms.

5. Anji dan Wina Natalia

Panggilan orang tua
Foto: Panggilan orang tua

foto: instagram.com/duniamanji

Panggilan orang tua unik pun hadir dari pasangan Anji dan juga Wina Natalia. Panggilan yang mereka terima dari anak-anak adalah Manji dan Minda. Panggilan ini memang diakui sebagai panggilan yang tak disengaja.

Manji, adalah kependekan dari Om Anji, sebutan anak-anak Wina pada Anji saat masih berpacaran dengannya setelah itu, untuk menandai status barunya, maka huruf O dihilangkan dan yang tersisa hanya sebutan Manji.

Sementara Minda digunakan untuk menyebut ibu Wina. Setelah menikah, akhirnya Anji dan Wina sepakat menggunakan panggilan Manji dan Minda bagi anak-anaknya. Kreatif sekali!

Jadi, siapa nih yang Moms dan Dads yang sudah mulai memikirkan panggilan orang tua yang unik dari anaknya kelak?

6. Krisdayanti dan Anang Hermansyah

Panggilan orang tua
Foto: Panggilan orang tua

Foto: instagram.com/krisdayantilemos

Krisdayanti dan Anang Hermansyah sendiri sedari dulu memang sudah dikenal memiliki nama panggilan orang tua yang unik dari kedua anak mereka, Aurel dan Azriel.

Meski diva yang satu ini sudah tak lagi bersama dengan Anang Hermansyah, namun panggilan Pipi dan Mimi yang digunakan keduanya masih begitu melekat hingga sekarang, lho.

Lucunya, panggilan sayang ini rupanya tak hanya digunakan oleh anak-anak mereka saja, tetapi juga oleh orang-orang yang mengenal mereka hingga para penggemarnya.

Baca juga: Selain Aksara Asa, Ini 4 Nama-Nama Bayi Artis yang Unik dan Bermakna

7. Desta dan Natasha Rizky

Panggilan orang tua
Foto: Panggilan orang tua (instagram.com/desta80s)

Foto: instagram.com/desta80s

Nama panggilan orang tua yang unik pun hadir dari pasangan Desta dan Natasha Rizky.

Setelah melewati masa pacaran yang singkat, Desta akhirnya menikahi Natasha Rizky pada 21 April 2013 lalu. Selama empat tahun menikah, Desta dan Natasha telah dikaruniai dua orang anak, yakni Megumi dan Miskha.

Kedua anak mereka memanggil Natasha dengan sebutan Ibu, sedangkan memanggil Desta dengan sebutan Abuy. Unik sekali ya kedengarannya?

8. Adi Nugroho dan Donita

Panggilan orang tua
Foto: Panggilan orang tua

Foto: instagram.com/donitabhubiy

Nama panggilan orang tua yang unik pun datang dari pasangan Adi Nugroho dan Donita. Pasangan ini seringkali disebut sebagai salah satu couple goals berkat keharmonisan rumah tangga yang dibina.

Seperti yang sudah diketahui, rumah tangga Adi Nugroho dan Donita sendiri sangat jauh dari kabar miring. Nah. sejak memiliki anak, Donita dipanggil dengan sebutan "Momma" dan Adi Nugroho "Poppa". Waah, lucu banget ya!

Baca juga: 13 Rekomendasi Nama Bayi Perempuan yang Terinspirasi dari Musik

9. Rachel Vennya dan Niko Al Hakim

Panggilan orang tua
Foto: Panggilan orang tua (instagram.com/rachelvennya)

Foto: instagram.com/rachelvennya

Hubungan Rachel Vennya dan sang suami, Niko memang sudah di ambang perceraian.

Meski demikian, Rachel dan Okin pun meyakinkan bahwa kedua anak mereka, Xabiru Oshe Al Hakim dan Aurorae Chava Al Hakim akan mendapatkan kasih sayang yang sama meski keduanya sudah memutuskan untuk berpisah.

Nah, seperti beberapa pasangan yang sudah diceritakan sebelumnya, baik Rachel maupun Okin pun memiliki nama panggilan orang tua yang unik dari sang anak. Xabiru sendiri memanggil Rachel dengan sebutan Buna.

Sama seperti mantan suami dan istri, Anang Hermansyah dan Krisdayanti, panggilan Buna sendiri bukan hanya dilontarkan oleh Xabiru dan Aurorae pada Rachel Vennya.

Namun sahabat, kerabat, dan penggemar mantan make up artist ini pun turut memanggil dirinya dengan sebutan Buna

10. Susilo Bambang Yudhoyono dan Ani Yudhoyono

Panggilan Orang Tua - Ani Yudhoyono
Foto: Panggilan Orang Tua - Ani Yudhoyono

Foto: instagram.com/aniyudhoyono

Jangan sampai melupakan pasangan legendaris nan romantis, yakni Presiden Indonesia ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono dengan mendiang Ani Yudhoyono.

Orang tua dari Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Yudhoyono ini memang terkenal sangat romantis ketika masih bersama.

Bukan hanya romantis, Susilo Bambang Yudhoyono dan Ani Yudhoyono sendiri memiliki panggilan orang tua yang sangat unik! Sebutan pepo dan memo pun melekat pada diri keduanya.

Bahkan, bukan hanya kedua anak dan menantunya saja yang memanggil mereka dengan sebutan pepo dan memo, bahkan para cucu pun turut memanggil demikian sebagai pengganti dari sebutan kakek dan nenek.

Jadi, apapun sebutan atau panggilan orang tua yang dimiliki, yang terpenting adalah makna yang dirasakan oleh anggota keluarganya.

Nah, bagaimana nih calon Moms dan Dads, apakah saat ini sudah terpikirkan mengenai panggilan orang tua mana yang akan digunakan oleh Moms dan Dads saat Si Kecil lahir kelak? Atau mungkin Moms dan Dads sudah memiliki nama panggilan unik?

Jika sudah, yuk tuliskan panggilan orang tua unik apa yang akan dilafalkan oleh Si Kecil di kolom komentar!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.