Profil 3 Anak Mahfud MD, Ada yang Jadi Dokter dan Dosen
Ternyata anak-anak Mahfud MD memiliki keterikatan dengan dunia hukum dan politik Indonesia, mengikuti jejak sang ayah, Moms.
Dibesarkan dalam lingkungan yang intelektual dan politis, mereka tumbuh dengan pemahaman yang kuat tentang hukum dan keadilan dalam masyarakat.
Terlebih, belakangan ini Mahfud MD menjadi perhatian karena dipilih sebagai Calon Wakil Presiden dari Ganjar Pranowo.
Tak heran jika anak Mahfud MD pun menjadi sorotan. Yuk, simak profil anak-anaknya.
Baca Juga: Profil dan Biodata Alam Ganjar, Anak Tunggal Ganjar Pranowo
Anak Mahfud MD
Berikut profil ketiga anak Mahfud MD!
1. Mohammad Ikhwan Zein
- Nama lengkap: Muhammad Ikhwan Zein
- Tanggal lahir: 15 Maret 1984
- Orang tua: Mahfud MD dan Zaizatun Nihayati
- Agama: Islam
- Email : dr_ichwanz@uny.ac.id
- Instagram: @doc_ikhwan
- Facebook : ikhwan zein
Anak Mahfud MD yang pertama adalah Mohammad Ikhwan Zein yang berprofesi sebagai dokter olahraga.
Ia juga pernah menjabat sebagai Komite Medis PSSI periode 2016-2020.
Ikhwan merupakan lulusan Universitas Gadjah Mada saat meraih gelar sarjana kedokteran.
Dirinya kemudian melanjutkan pendidikan spesialis kedokteran olahraga di Universitas Indonesia.
Tidak berhenti di situ, ia mendapat gelar S3 atau doktoral dari University of Amsterdam, Belanda.
Ikhwan telah menikah dan memiliki satu orang anak perempuan.
2. Vina Amalia
- Nama lengkap: Vina Amalia
- Tanggal lahir: 15 Juli 1989
- Almamater: Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga
- Orang tua: Mahfud MD (ayah), Zaizatun Nihayati (ibu)
- Nama suami: Angga Fiandana
- Jumlah anak: 2
- Profesi: Dokter Spesialis Ortopedia Bedah Tulang
Vina Amalia, anak kedua Mahfud MD, mengikuti jalur karier yang serupa dengan kakaknya, memilih profesi sebagai dokter.
Dia lahir pada 15 Juli 1989 dan menyelesaikan studi sarjana kedokteran di Universitas Airlangga.
Setelah itu, ia melanjutkan pendidikannya di jenjang magister, fokus pada kedokteran klinik, dan berhasil menyelesaikan studinya pada September 2022.
Saat ini, ia memegang gelar profesional dr. Vina Amalia, Sp., KFR. MKed., Klin.
Vina menikah dengan Angga Fiandana, seorang dokter spesialis orthopaedi.
Pengaruh suaminya ini memotivasi Vina untuk mengambil spesialisasi yang sama.
Dengan rencana masa depannya, Vina berambisi untuk bergabung dan bekerja bersama suaminya di RSUD Probolinggo.
Baca Juga: 11 Profil dan Instagram Peserta Single's Inferno Season 3
3. Royhan Akbar
- Nama: Royhan Akbar
- Tempat dan Tanggal Lahir: Sleman, Yogyakarta, 8 Februari 1991
- Agama: Islam
- Orang Tua: Mahfud MD dan Zaizatun Nihayati
- Saudara: M. Ikhwan Zein dan Vina Amalia
Anak terakhir Mahfud MD adalah Royhan Akbar yang mengikuti jejak sang ayah dengan mengambil sekolah hukum.
Royhan mendapatkan gelar sarjana dari Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Ia kemudian melanjutkan program S2 di Columbia University, Amerika Serikat.
Kini ia menjadi dosen di Fakultas Hukum UGM juga bekerja di firma hukum internasional HHP Law Firm sebagai konsultan.
Baca Juga: 15 Pantun Hari Ibu, Ada yang Lucu, Bermakna, dan Menyentuh!
Itulah ketiga anak Mahfud MD yang berpendidikan tinggi. Bagaimana tanggapan Moms?
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.