18 September 2024

Binus School Simprug: Profil, Fasilitas, Jenjang, hingga Biaya

Sekolah dengan taraf internasional
Binus School Simprug: Profil, Fasilitas, Jenjang, hingga Biaya

Foto: Simprug.binus.sch.id

Binus School Simprug merupakan salah satu sekolah populer yang berlokasi di Simprug, Jakarta Selatan.

Sekolah ini diakui secara global karena menerapkan kurikulum International Baccalaureate (IB) atau kurikulum internasional dalam pembelajarannya.

Tidak hanya di Jakarta, sekolah ini juga tersebar di beberapa tempat, seperti Binus School Serpong, Simprug dan Bekasi.

Yuk, simak selengkapnya di bawah ini, Moms.

Baca Juga: Binus School Serpong: Profil, Fasilitas, dan Biaya

Profil Binus School Simprug

Binus School Simprug
Foto: Binus School Simprug (Simprug.binus.sch.id)

Binus School Simprug adalah bagian dari jaringan pendidikan BINUS yang menawarkan pendidikan lengkap mulai dari tingkat anak usia dini hingga sekolah menengah.

Sekolah ini dikenal dengan pendekatan belajar yang menyenangkan dan menginspirasi, mendorong siswa untuk memaksimalkan potensi dan mencapai kesuksesan.

Binus School Simprug berfokus pada pendidikan berkualitas yang juga mendorong pertumbuhan dan perkembangan pribadi siswa.

Sekolah ini menyediakan berbagai program yang dipersonalisasi, seperti konsultasi dengan koordinator International Baccalaureate (IB) dan tur sekolah.

Dengan begitu, orang tua dan siswa bisa memahami perjalanan belajar yang akan mereka lalui.

Binus School Simprug juga mengadakan acara pendidikan dan kegiatan ekstrakurikuler untuk membangun keterampilan dan etika siswa, seperti workshop "Ethical AI: Building Trust in Artificial Intelligence"

Baca Juga: 18 Rekomendasi Sekolah Internasional di Jakarta yang Terbaik

Jenjang Pendidikan di Binus School Simprug

Binus School Simprug menawarkan jenjang pendidikan yang komprehensif mulai dari:

1. Primary Years Programme (PYP)

Binus Simprug
Foto: Binus Simprug (Simprug.binus.sch.id)

Ini adalah program untuk siswa usia 3-12 tahun (setara dengan sekolah dasar).

Kurikulum PYP berfokus pada pengembangan keterampilan dasar dan pengetahuan melalui pendekatan yang holistik.

Siswa diajak untuk berpikir kritis, kreatif, dan memahami hubungan antara pelajaran dengan dunia nyata.

2. Middle Years Programme (MYP)

Program ini ditujukan untuk siswa usia 11-16 tahun (setara dengan SMP dan awal SMA).

MYP memberikan pendidikan yang lebih mendalam dan mendorong siswa untuk mengeksplorasi berbagai disiplin ilmu.

Kurikulum ini juga membantu siswa mengembangkan keterampilan berpikir analitis dan reflektif.

3. Diploma Programme (DP)

Program ini adalah jenjang akhir yang ditujukan untuk siswa usia 16-19 tahun (setara dengan akhir SMA).

IB Diploma Programme dirancang untuk mempersiapkan siswa menghadapi pendidikan tinggi dan kehidupan di luar sekolah.

Program ini mencakup berbagai mata pelajaran dan memungkinkan siswa untuk fokus pada area studi yang diminati.

Baca Juga: 6 Sekolah Internasional di Bandung, Lengkap dengan Harga!

Fasilitas Binus School Simprug

Agar pembelajaran siswa semakin maksimal, Binus School Simprug menyediakan berbagai fasilitas.

Ini dia fasilitas yang ada di Binus School Simprug.

  • Ruang kelas
  • Laboratorium sains dan komputer
  • Perpustakaan
  • Olahraga indoor
  • Studio musik
  • Pusat seni visual dan pertunjukan.

Biaya Binus School Simprug

Binus School
Foto: Binus School (Simprug.binus.sch.id)

Form Registration: Rp.800.000 (online only)

Online Registration: binus.edu/admissions

Enrollment Fees SMP Binus School Simprug:

  • Grade 7-10: Rp182.000.000
  • Grade 8-10: Rp163.000.000
  • Grade 9-10: Rp148.000.000

School Fees SMP Binus School Simprug:

  • Rp44.400.000/quarter
  • Rp14.800.000/month

Enrollment Fees SMA Binus School Simprug:

  • Grade 10-12: Rp192.000.000
  • Grade 11-12: Rp179.000.000

School Fees SMA Binus School Simprug:

  • Rp51.900.000/quarter
  • Rp17.300.000/month

Baca Juga: Mengenal SDIT Citra Az Zahra, Mulai dari Kurikulum, Fasilitas, hingga Biaya

Itulah informasi lengkap dari Binus School Simprug dan school fee-nya bisa berubah, ya Moms. Semoga bermanfaat, Moms.

  • https://simprug.binus.sch.id/
  • https://simprug.binus.sch.id/id/history-2/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.