20 September 2022

7 Rekomendasi Dokter Anak di Padang yang Berikan Layanan Medis untuk Si Kecil Secara Menyeluruh

Jangan bingung lagi Moms, ini rekomendasi dokter anak di Padang

Bagi Moms yang berdomisili di Padang, berikut ini rekomendasi dokter anak di Padang yang dapat mengatasi gangguan kesehatan Si Kecil.

Melihat anak sakit memang menimbulkan rasa kesedihan tersendiri bagi kedua orangtua.

Rasa khawatir sudah pasti muncul, berharap buah hati segera pulih dan dapat beraktivitas kembali seperti sedia kala.

Gangguan kesehatan terjadi karena sistem kekebalan tubuh Si Kecil yang belum berkembang dengan sempurna seperti orang dewasa.

Kondisi tersebut lah yang membuat anak-anak lebih rentan sakit. Namun, Moms tidak perlu khawatir lagi, ya.

Bagi Moms yang berdomisili di Padang, berikut ini rekomendasi dokter anak di Padang yang dapat mengatasi gangguan kesehatan Si Kecil.

Baca juga: 12 Rekomendasi Dokter Anak di Jakarta, Bisa Atasi Kelainan Penyakit

Rekomendasi Dokter Anak di Padang

Saat anak mengidap gangguan kesehatan tertentu, mereka mungkin tampak lemas, malas makan, dan terlihat murung atau rewel.

Sejumlah kondisi tersebut terjadi akibat rasa tidak nyaman yang ditimbulkan oleh penyakit.

Namun, dengan langkah perawatan yang tepat, serta dampingan orangtua, anak dapat melalui fase ini dengan lebih nyaman.

Berikut ini rekomendasi dokter anak di Padang yang dapat menunjang proses pemulihan anak berjalan lebih cepat:

1. dr. Finny Fitry Yani, Sp.A (K)

dr. Finny Fitry Yani, Sp.A (K)1.jpg - alodokter
Foto: dr. Finny Fitry Yani, Sp.A (K)1.jpg - alodokter (Alodokter.com)

Rekomendasi dokter anak di Padang yang pertama adalah dr. Finny Fitry Yani, Sp.A (K).

Ia adalah seorang Dokter Spesialis Anak, yang bertugas di RS Bunda BMC Padang.

Ia melayani pasien di hari Senin hingga Jumat, pukul 17.00-19.00.

Gelar spesialisnya didapatkan setelah ia menamatkan pendidikan di Universitas Andalas, Padang, Sumatera Barat.

Dengan dr. Finny Fitry Yani, Sp.A (K), Moms bisa bertanya seputar tumbuh dan kembang anak.

2. dr. Afdal, Sp.A, M.Biomed

dr. Afdal, Sp.A, M.Biomed
Foto: dr. Afdal, Sp.A, M.Biomed (Bunda.co.id)

Rekomendasi dokter anak di Padang selanjutnya adalah dr. Afdal, Sp.A, M.Biomed.

Ia adalah seorang Dokter Spesialis Anak, yang bertugas di RSU Bunda BMC Padang.

Ia melayani pasien di hari Senin hingga Jumat, pukul 11.00-21.00.

Beberapa layanan medis yang biasa diberikan untuk menunjang kesehatan anak, seperti konsultasi kesehatan anak menyeluruh.

Gelar spesialisnya didapatkan setelah ia menamatkan pendidikan di Universitas Andalas, Padang, Sumatera Barat.

Menurut orangtua pasien yang telah ditangani, dr. Afdal, Sp.A, M.Biomed sangat komunikatif dan kooperatif.

Ada juga yang menyebutkan, dr. Afdal, Sp.A, M.Biomed adalah dokter andalannya, karena cara penyampaian yang sangat mudah dimengerti.

3. dr. Rusdi, Sp.A (K)

dr. Rusdi, Sp.A (K).jpg - alodokter
Foto: dr. Rusdi, Sp.A (K).jpg - alodokter (Alodokter.com)

Dr. Rusdi, Sp.A (K) menjadi rekomendasi dokter anak di Padang selanjutnya.

Ia merupakan seorang Dokter Spesialis Anak, yang bertugas di RSU Bunda BMC Padang pada pukul 16.30-17.30.

Sama seperti dr. Afdal, Sp.A, M.Biomed, ada beberapa layanan medis yang biasa diberikan untuk menunjang kesehatan anak, seperti konsultasi kesehatan anak menyeluruh.

Gelar spesialisnya didapatkan setelah ia menamatkan pendidikan di Universitas Andalas, Padang, Sumatera Barat.

Baca juga: 6 Rekomendasi Dokter Kandungan Jakarta Barat untuk Pemeriksaan Kehamilan

4. dr. Irhamna Yusra, Sp.A

dr. Irhamna Yusra, Sp.A
Foto: dr. Irhamna Yusra, Sp.A (Bunda.co.id)

Selanjutnya ada dr. Irhamna Yusra, Sp.A, yang merupakan seorang Dokter Anak.

Ia bertugas di di RSU Bunda BMC Padang, pada pukul 08.00-12.00.

Gelar spesialisnya didapatkan setelah ia menamatkan pendidikan di Universitas Andalas, Padang, Sumatera Barat.

5. dr. Eny Yantri, Sp.A (K)

dr. Eny Yantri, Sp A (K).jpg - alodokter
Foto: dr. Eny Yantri, Sp A (K).jpg - alodokter (Alodokter.com)

Dokter anak di Padang selanjutnya adalah dr. Eny Yantri, Sp.A (K), yang dapat membantu layanan konsultasi kesehatan anak menyeluruh.

Bertugas di RS Hermina Padang, ia melayani pasien di hari Sabtu pada pukul 13.00-15.00.

Sama seperti dokter pada poin sebelumnya, ia juga menamatkan pendidikan Dokter Spesialis Anak di Universitas Andalas.

6. dr. Febianne Eldrian, Sp.A, M.Biomed

dr. Febianne Eldrian, Sp.A, M.Biomed
Foto: dr. Febianne Eldrian, Sp.A, M.Biomed (Rsiasitihawa.co.id)

Dr. Febianne Eldrian, Sp.A, M.Biomed adalah Dokter Anak yang bertugas di Rumah Sakit Ibu dan Anak Siti Hawa.

Selain dokter dan terhimpun di bawah naungan Ikatan Dokter Anak Indonesia, dr. Febianne Eldrian, Sp.A, M.Biomed adalah dosen Universitas Baiturrahmah.

Ia mengajar beberapa subjek mata kuliah. Beberapa di antaranya, yaitu:

  • Modul Gangguan Hormon dan Metabolisme.
  • Modul Kesehatan Anak.
  • Modul Gangguan Gastrointestinal.

7. dr. Laura Zeffira, Sp.A, M.Biomed

dr. Laura Zeffira, Sp.A, M.Biomed.jpg - alodokter
Foto: dr. Laura Zeffira, Sp.A, M.Biomed.jpg - alodokter (Alodokter.com)

Rekomendasi dokter anak di Padang yang terakhir adalah dr. Laura Zeffira, Sp.A, M.Biomed.

Ia merupakan seorang Dokter Anak yang bertugas di RSI Siti Rahmah, dengan pengalaman selama 5 tahun.

Sama seperti dokter lainnya, ia juga merupakan lulusan Universitas Andalas, dan juga terhimpun dalam organisasi Ikatan Dokter Anak Indonesia.

Baca juga: 9 Rekomendasi Dokter Anak Tangerang, Moms Wajib Tahu!

Perbedaan Dokter Anak dan Dokter Spesialis Anak

Mungkin Moms masih bingung dengan perbedaan dokter anak dan dokter spesialis anak.

Dokter anak adalah tenaga kesehatan yang pertama ditemui saat anak membutuhkan perawatan medis umum.

Dokter anak yang biasanya melakukan pemantauan secara rutin pada bayi, sejak ia lahir hingga berusia 2 tahun.

Dokter anak pula yang menyarankan imunisasi pada anak, serta pemeriksaan rutin tahunan.

Dalam melakukan perawatan, berikut ini beberapa tugas dokter anak yang dilakukan setelah anak berusia 5 tahun:

  • Melakukan pemeriksaan fisik.
  • Memberikan imunisasi sesuai umur.
  • Memantau dan memastikan anak tumbuh dan berkembang sesuai dengan usianya.
  • Mendiagnosis dan mengobati penyakit anak, termasuk infeksi, cedera, dan gangguan kesehatan lain.
  • Memberikan informasi seputar kebutuhan kesehatan dan nutrisi anak.
  • Memberi rujukan kepada dokter spesialis anak jika diperlukan.

Sementara itu, dokter spesialis anak biasanya ditemui saat anak mengidap penyakit yang lebih spesifik.

Dilansir dari WebMD, dokter spesialis anak adalah dokter yang menjalani perawatan fisik, perilaku, dan mental anak sejak lahir hingga berusia 18 tahun.

Intinya, dokter anak atau dokter spesialis anak sebenarnya sama saja.

Lebih singkatnya, dokter spesialis anak biasa disebut dengan DSA. Jadi, jangan bingung lagi ya, Moms.

  • https://pddikti.kemdikbud.go.id/data_dosen/QjhBNTc4MDktNTk2Mi00NEVCLTlBOTctRDkzQTE3RTNCMUM5/90F82EC6-BEDE-4C1C-A949-1AD98D834240
  • http://www.differencebetween.info/difference-between-pediatrician-and-child-specialist
  • http://www.kki.go.id/cekdokter/form#hasilcar

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.