14 Rekomendasi Film Monster, Ada yang Mengerikan dan Lucu!
Moms saat ini lagi merasa jenuh dengan genre film romantis atau drama? Coba, deh nonton film monster.
Film dengan tema ini bisa menyajikan sensasi ketegangan yang menyenangkan.
Belum lagi dengan sajian efek suara, visual effect, dan cerita yang baik di dalamnya.
Yuk, simak rekomendasi film monster yang bisa Moms jadikan pilihan untuk disaksikan saat luang!
Baca Juga: 7 Rekomendasi Film Kanibal Luar Negeri, Dijamin Bikin Ngeri!
Film Monster Mengerikan
Moms mau tahu apa saja rekomendasi film monster yang bagus dan menarik?
Langsung saja simak daftar rekomendasi film monster terbaik berikut ini!
1. A Quiet Place (2018)
Film monster pertama datang dari hasil garapan sutradara John Krasinski, A Quiet Place.
Film yang turut dibintangi oleh Emily Blunt, John Krasinski, dan Millicent Simmonds itu bercerita tentang invasi alien ke bumi.
Sang ayah, Lee Abbott (Krasinski), setengah mati mengumpulkan data seputar si monster untuk mencari tahu kelemahannya.
Yang mereka tahu, monster ini sangat peka terhadap suara.
Begitu ada suara terdengar, monster akan melesat untuk melahap siapa saja yang ada di sana.
Alhasil, Lee sekeluarga bertahan dengan berusaha hidup dalam hening.
A Quiet Place sukses membuat penonton ikut sunyi di dalam bioskop.
Tapi, tak cuma rasa takut, kasih sayang di antara keluarga juga digambarkan dengan baik di film ini.
Kesuksesan film ini membuat sekuelnya, A Quiet Place, dibuat pada tahun 2020.
2. Pacific Rim (2013)
Pacific Rim bercerita tentang warga bumi yang terancam karena kemunculan Kaiju.
Monster raksasa ini muncul pertama kali di San Fransisco. Dia menghancurkan kota dengan membunuh puluhan ribu nyawa manusia.
Akhirnya, warga bersatu untuk membuat senjata berupa robot raksasa bernama Jaeger yang dikendalikan oleh manusia melalui sensor otak dan saraf.
Diciptakannya robot raksasa meningkatkan peluang manusia untuk menaklukan para Kaiju.
Apakah robot-robot ciptaan manusia ini berhasil melindungi bumi? Tonton filmnya, Moms!
Tak bakal menyesal. Apalagi, Pacific Rim menawarkan efek dan CGI terbaik di masanya.
3. King Kong (2005)
Film monster berikutnya adalah King Kong, yang merupakan hasil arahan sutradara ternama Peter Jackson.
Film ini berkisah tentang seorang produser Carl Denham (Jack Black) yang ingin membuat film di sebuah pulau misterius.
Dia mengajak sejumlah kru dan aktris, salah satunya adalah Ann Darrow (Naomi Watts).
Namun, pelayaran menuju SS Venture, nama pulau terpencil itu, tak semulus yang diharapkan.
Mengalami kendala karena terhalang kabut, mereka akhirnya tersesat di Pulau Tengkorak.
Ingin memutar balik, tapi sudah terlambat. Denham dan krunya terjebak oleh penduduk lokal.
Belum lagi ada kera raksasa yang disebut King Kong di sana. Yang tak disangka, King Kong jatuh cinta pada Ann Darrow.
Bagaimana, ya, kelanjutan kisahnya, Moms?
Baca Juga: Mengenal Phasmophobia, Rasa Takut Berlebih pada Hantu
4. The Meg (2018)
Film monster yang selanjutnya menceritakan tentang monster laut berupa spesies hiu mematikan, yaitu megalodon.
The Meg adalah film layar lebar yang diadaptasi dari buku tahun 1997 berjudul Meg: A Novel of Deep Terror karya penulis Steve Alten.
Diceritakan dalam film ini bahwa Jonas Taylor (Jason Statham) merupakan mantan anggota khusus Amerika.
Jonas memiliki pengalaman tidak menyenangkan saat berada di bawah laut karena pernah kehilangan kerabatnya.
Namun, ia harus kembali berurusan dengan laut usai dihubungi oleh James Mack Rides (Cliff Curtis) dan Dr. Minway Zhang (Winston Chao) untuk membantu misi penyelamatan.
Penyelamatan dilakukan untuk menemukan sekelompok ilmuwan yang ternyata salah satu anggotanya merupakan mantan istri Jonas.
Tentunya, proses penyelamatan manusia dari makhluk buas nan mematikan ini tidaklah mudah. Bahkan, menelan banyak korban jiwa.
5. The Shape of Water (2017)
Film The Shape of Water (2017) karya Guillermo del Toro menarik perhatian dunia. Film tersebut bahkan kebanjiran piala penghargaan dari ajang perfilman bergengsi.
Salah satu film monster ini berkisah tentang Elisa (Sally Hawkins), seorang yatim piatu yang bisu.
Dia harus berkomunikasi dengan bahasa isyarat.
Elisa berteman dengan seekor makhluk misterius di laboratorium keamanan tinggi di Baltimore.
Mengetahui monster laut itu bakal dibedah untuk penelitian, Elisa membantu makhluk itu melarikan diri.
Film ini menyajikan kisah cinta si cantik dan si buruk rupa yang sama-sama kesepian.
Tangan dingin del Toro membuat premis sederhana ini jadi tontonan bermakna yang seakan nyata.
6. Jurassic Park (1993)
Moms, siapa sih yang masa kecilnya tidak sempat menonton Jurassic Park?
Film Steven Spielberg yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Michael Crichton ini menjadi pembuka dari trilogi dan franchise film Jurassic Park, lho.
Kisah film monster ini diawali oleh gagasan membuka taman hiburan yang isinya hewan purba dinosaurus.
Sebelum resmi dibuka, sang pemilik Jurassic Park, John Hammond (Richard Attenborough), mengundang investor dan ahli purbakala untuk mengecek keamanan taman hiburan tersebut.
Bersama kedua cucunya, tim berkeliling taman untuk melihat dinosaurus. Tapi, mereka malah menemukan petaka.
Dinosaurus terlepas dari kandang dan berkeliaran liar. Teror monster raksasa dari T-rex pun terjadi.
Adakah yang berhasil selamat?
Baca Juga: 11 Rekomendasi Film Joko Anwar, Wajib Ditonton!
7. War of the Worlds (2005)
Tom Cruise, si pilot tampan Top Gun, ternyata pernah bermain dalam film monster berjudul War of the Worlds.
Ini adalah film yang bercerita tentang serangan alien raksasa ke bumi.
Ray Ferrier (Tom Cruise) merupakan seorang duda yang hidup sendiri dan bekerja serabutan.
Suatu hari, mantan istrinya datang untuk menitipkan dua anak mereka kepada Ferrier.
Selang beberapa hari, fenomena aneh terjadi di tempat tinggal Ferrier. Ada angin topan, serta kilat yang tidak biasa.
Benar saja, tak lama setelah itu, makhluk aneh raksasa berkaki tiga muncul. Monster tersebut menghancurkan apa pun yang dia lewati.
Film semakin seru melihat perjuangan Ferrier menyelamatkan dua anaknya dari buruan monster alien.
8. Monstrum (2018)
Film monster selanjutnya datang dari tanah Korea berjudul Monstrum. Film ini dibintangi oleh Kim In Kwon, Kim Myung Min, Lee Hye Ri, dan Choi Woo Sik.
Mengambil latar era 1527, Monstrum mengisahkan kehidupan masyarakat di Gunung Ingwangsang.
Kehidupan warga terusik oleh kemunculan sosok monster mengerikan yang dikenal dengan nama Monstrum.
Tak hanya mengancam kehidupan masyarakat, monster tersebut juga mengganggu keberlangsungan kerajaan.
Sang raja pun menunjuk seorang jenderal bernama Yoon Gyeom (Choi Woo Sik) untuk mencari tahu alasan penyebaran wabah.
Akankah pasukan Yoon Gyeom berhasil menghentikan wabah Monstrum?
9. The Mist (2007)
Moms yang ingin menguji adrenalin dengan menonton film monster, bisa memilih film The Mist.
Sesuai dengan namanya, film ini menceritakan tentang kabut yang berisi monster mengerikan sehingga dapat melenyapkan nyawa manusia.
Ini merupakan film yang diangkat dari buku yang berjudul sama karya Stephen King.
Dalam The Mist diceritakan bahwa kawasan Bridgeville diancam oleh fenomena kabut yang mematikan.
Setiap warga yang mendekati kabut tidak akan selamat. Jadi, masyarakat berbondong-bondong untuk menyelamatkan diri.
Kevin (Morgan Spector), Eve (Alyssa Sutherland), dan Alex Copeland (Gus Birney) menjadi salah satu keluarga yang berjuang menyelamatkan diri.
Saat teror kabut mematikan itu berlangsung, Eve, putrinya, dan banyak warga Bridgeville lainnya sedang terjebak dalam sebuah supermarket.
Lantas, apakah mereka bisa menyelamatkan diri?
Baca Juga: 11+ Rekomendasi Film Thriller Korea yang Menegangkan!
Film Monster Versi Animasi
Ada juga film monster yang dikemas dalam versi animasi menarik, Moms.
Yuk, coba ajak Si Kecil untuk menontonnya juga.
10. Monsters Inc. (2001)
Film monster berikutnya datang dari rumah produksi Disney dan Pixar, Monster Inc.
Film kartun ini bercerita tentang kehidupan James P. Sullivan dan Mike Wazowski.
Mereka adalah monster yang bekerja menakuti anak-anak. Dari teriakan dan rasa takut anak-anak, didapatlah "energi".
Suatu hari, tanpa disadari, ada seorang anak perempuan bernama Boo yang ikut ke dalam dunia monster usai Sullivan memasuki kamarnya melalui pintu ajaib.
Petualangan pun dimulai. Sullivan dan Mike berusaha mengembalikan Boo ke dunianya tanpa ketahuan siapa pun.
Monster Inc bukanlah film monster yang menakutkan.
Film ini justru menghibur sekaligus menghangatkan, karena punya makna mendalam tentang persahabatan.
11. The Sea Beast (2022)
The Sea Beast menceritakan tentang pertarungan menegangkan yang dialami oleh seorang kapten kapal sekaligus pemburu monster laut bernama Jacob Holland.
Ia memiliki sebuah misi khusus yaitu ingin menaklukan hewan-hewan laut yang buas. Dengan begitu, para penduduk sekitar laut bisa hidup tenang dan damai.
Namun di tengah perjalanan, rencana Jacob berubah sejak Maisie Brumble tiba-tiba menyelinap masuk ke dalam kapalnya.
Petualangan memburu monster laut pun kian seru. Jacob dan Maisie harus melewati berbagai tantangan di lautan sehingga bisa melawan monster air yang mengerikan.
12. Hotel Transylvania (2012)
Hotel Transylvania berkisah tentang seorang drakula bernama Count Dracula.
Ia merupakan single parent yang hidup dengan satu orang putri bernama Mavis. Istrinya meninggal dunia karena ulah manusia.
Akibat peristiwa tersebut, Count Dracula membangun sebuah hotel untuk tempat tinggal para monster mengerikan guna membalaskan dendamnya pada manusia.
Namun ternyata, hotel untuk monster yang didirikan berhasil ditemukan oleh manusia.
Bahkan, sang anak, Mavis jatuh cinta dengan sosok manusia tersebut. Bagaimanakah kelanjutannya?
Baca Juga: 22 Film Horor Indonesia Terseram, Rasa Takutnya Tak Hilang Usai Menonton!
13. Rumble (2021)
Rekomendasi film monster versi animasi selanjutnya adalah Rumble, yang merupakan sebuah adaptasi dari novel berjudul Monster on the Hill karya Rob Harrell.
Film monster ini bercerita tentang monster dan manusia yang hidup secara berdampingan.
Monster-monster ini bahkan bersaing dengan para manusia dalam olahraga gulat global populer, lho. Menarik, bukan?
14. My Neighbor Totoro (1988)
Ini merupakan film monster versi animasi buatan negeri sakura, Jepang.
My Neighbor Totoro menceritakan tentang kakak-beradik bernama Satsuki dan Mei yang pindah ke sebuah pedesaan.
Ketika akan menempati rumah baru, mereka menemukan makhluk besar berbulu seperti monster.
Makhluk tersebut adalah totoro. Selain dianggap sebagai monster, banyak juga orang yang menyebutkan bahwa totoro merupakan makhluk halus.
Apapun itu, totoro hanyalah tokoh fiksi dari sutradara Hayao Miyazaki. Jadi, tidaklah ada di dunia nyata, Moms.
Usai bertemu dengan totoro, Satsuki dan Mei pun merasakan petualangan seru yang penuh misteri juga keajaiban.
Itu dia beberapa film monster yang dapat Moms saksikan di akhir pekan.
Jangan lupa membawa selimut agar bisa menutupi diri saat ada adegan ngeri, ya, Moms!
- https://www.timeout.com/film/the-50-best-monster-movies
- https://collider.com/best-monster-movies-of-the-21st-century-so-far/
- https://screencrush.com/the-10-most-lovable-animated-monsters/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.