Ide Buka Puasa Unik Bersama Suami
Bulan Ramadan adalah masa-masa yang begitu dinanti karena kehadirannya membawa rasa kedekatan dan keakraban dengan orang-orang tercinta. Momen buka puasa pun menjadi saat yang begitu berharga dan rasanya tak lengkap jika tidak dinikmati bersama keluarga. Namun, bertahun-tahun menikah mungkin membuat momen buka puasa Anda dan suami tak lagi semeriah dan seromantis awal-awal masa pernikahan. Jangan khawatir, berikut ini sudah disiapkan ide-ide menarik yang bisa dicoba untuk momen spesial Anda berbuka puasa bersama suami. Semoga membantu dan bisa langsung diterapkan!
Pergi ke tempat kencan pertama Anda
Tak ada salahnya bernostalgia dan mengunjungi kembali restoran atau tempat kencan pertama Anda dengan suami untuk berbuka puasa bersama. Supaya lebih terasa sensasinya, Anda dan suami bisa berpura-pura seperti pasangan baru yang sedang berkencan yang pertama kalinya. Tanyakan hobinya, keluarganya, atau pekerjaannya. Dengan begitu, Anda dan suami bisa menghidupkan lagi cinta Anda sekaligus melihat suami dengan kacamata baru.
Berbuka di alam terbuka
Sesekali, Anda dan suami butuh suasana baru yang segar dan berbeda dari biasanya. Anda bisa mencoba buka puasa sambil menikmati cantiknya matahari tenggelam di pinggir pantai. Jangan lupa siapkan dulu bekalnya untuk membatalkan puasa. Piknik di halaman belakang rumah Anda juga bisa jadi pilihan, ditemani dengan cahaya temaram lilin yang romantis sambil menikmati sepoi-sepoi udara petang hari.
Ubah ruang makan Anda jadi restoran yang romantis
Jika Anda dan suami tidak sempat reservasi di tempat makan favorit untuk berbuka puasa bersama, sulap saja rumah Anda menjadi restoran idaman! Suami Anda pasti senang sekali melihat rumah yang didekorasi langsung oleh tangan Anda. Pasang taplak meja yang senada dengan dinner set dan hias dengan bunga segar. Anda juga bisa menyalakan musik sebagai pengiring berbuka. / IA
Sumber gambar: The Everygirl
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.