Ini 8 Alasan Anda Wajib Pakai Lip Balm!
Sudah menjadikan lip balm sebagai bagian dari perawatan bibir Moms setiap hari, belum? Benda imut satu ini ternyata memberi banyak manfaat, lho, untuk menghidrasi kulit bibir dan membuatnya tampak sehat. Meskipun tidak menambah warna di bibir Moms, formulanya yang ringan dan lembut bisa membuat bibir cantik natural setiap saat.
Berbagai manfaatnya membuat para ahli dermatologi sangat merekomendasikan Moms untuk melengkapi perawatan harian dengan lip balm. Berbeda dengan lipstik yang memberi efek warna cantik secara instan, lip balm memberikan perawatan untuk kesehatan kulit bibir di saat ini dan masa mendatang.
Apa saja, sih, kehebatan yang dimiliki lip balm? Simak informasi penting yang dirangkum dari jurnalis kecantikan dan kesehatan bernama Elizabeth Mitchell, Meghna Mukherjee, dan Christina Caldwell berikut:
1. Mencegah kulit bibir kering
Kulit bibir yang kering tak hanya mengganggu kenyamanan, melainkan juga penampilan wajah secara keseluruhan. Apalagi jika kulit bibir Moms pecah-pecah. Jika dibiarkan, masalah ini tentunya akan membuat Moms merasa tidak nyaman dan tidak percaya diri.
Menggunakan lip balm secara rutin merupakan salah satu cara paling efektif untuk mencegah masalah kulit bibir kering atau pecah-pecah.
2. Mempercepat proses penyembuhan pada kulit bibir
Masalah kulit bibir yang pecah-pecah bisa juga disembuhkan lebih cepat dengan penggunaan lip balm secara rutin. Komposisi dalam lip balm dapat menghidrasi kulit bibir sekaligus menutrisinya dan memperbaiki kondisinya agar tidak semakin kering. Produk ini juga berperan sebagai moisturizer pada kulit bibir setiap harinya.
3. Menampilkan cantiknya bibir secara lebih natural
Bibir yang tampak pucat dan gelap tentu sangat mempengaruhi penampilan Moms secara keseluruhan. Untuk mengubahnya agar tampak lebih segar, Moms bisa menggunakan lip balm untuk memberikan kesan yang lebih natural. Komposisinya yang ringan juga dapat merawat kulit bibir sambil menampilkan cantik alaminya.
4. Melembutkan bibir
Terpesona dengan bibir para bintang iklan yang tampak lembut dan cantik? Moms juga bisa, kok, mendapatkannya dengan bantuan lip balm yang digunakan secara teratur setiap hari.
Selain dapat mengatasi masalah kulit kering, lip balm juga membuat bibir tampak lebih lembut. Moms cukup menggunakannya secara rutin tanpa tambahan produk lainnya. Bibir dengan warna cantik yang tampak lembut membuat Moms tampak lebih fresh setiap harinya.
Baca Juga : DIY Lip Balm Untuk Si Bibir Kering
5. Melapisi bibir untuk menampilkan lipstik yang lebih cantik
Lipstik merupakan salah satu produk kecantikan yang membantu Moms mendapatkan warna bibir cantik alami secara instan. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, gunakan lip balm pada lapisan kulit bibir sebelum mengaplikasikan lipstik. Warna lipstik yang dihasilkanpun akan tampak lebih natural dan lembut.
6. Melindungi kulit dari paparan sinar matahari
Produk lip balm yang dilengkapi SPF dapat membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Tak hanya memberikan pengaruh buruk untuk kulit dan setiap helai rambut, paparan sinar matahari juga dapat membuat kulit kering, pecah-pecah, hingga mengalami penggelapan. Moms bisa menggunakannya di pagi hari sebelum beraktivitas di luar rumah.
7. Membuat Moms tampak lebih muda
Bibir yang fresh dan tampak cantik alami merupakan salah satu daya tarik yang membuat Moms tampak lebih menarik. Kecantikan bibir yang ditampilkan secara alami bisa memberikan kesan wajah yang lebih fresh dan muda.
Momspun tinggal menyempurnakannya dengan fashion, make up, dan warna-warna natural lain yang dapat menyempurnakannya.
8. Memberikan rasa nyaman pada bibir
Bibir yang kering kadang membuat Moms merasa ingin membasahinya dengan ludah, padahal kebiasaan tersebut bisa membuat bibir menggelap. Lip balm memberi manfaat yang lebih terasa tanpa efek yang akan memperburuk kondisi kulit bibir. Bibir Momspun jadi terasa lebih lembap.
Jika Moms ingin mendapatkan produk bibir yang berkualitas, saat ini Orami sedang mengadakan promo Ramadan, jadi Moms bisa mendapatkan berbagai produk kecantikan dengan diskon hingga 70%!
Ternyata, lip balm memberikan banyak manfaat yang bisa Moms rasakan. Karena itu, jangan ragu mengoleskan lip balm pada lapisan bibir Moms setiap saat, baik sebelum memulai aktivitas maupun saat bibir Moms terasa kering.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.