It's Time To Pronounce: S.T.Y.L.I.S.H
Be Confident
Keep your head high ! Percaya diri adalah modal utama untuk menjadi sosok yang stylish. Terdengar klise tapi tidak diragukan lagi kebenarannya. So, tinggalkan sifat minder Anda.
Buatlah Perencanaan
Jangan sepelekan perencanaan berbusana. Anda tidak mau terkena 'sanksi' fashion police,bukan? Pikirkan outfit yang akan Anda kenakan untuk esok hari setidaknya semalam sebelumnya. Sebelum terlelap, luangkan beberapa menit untuk memilah-milih koleksi busana yang Anda punya. Jangan lupa pertimbangkan juga faktor cuaca.
Sisihkan Waktu Khusus
Sisihkan setidaknya 10 menit untuk memeriksa tampilan Anda. Tengok diri Anda di cermin. Perhatikan dengan saksama diri Anda. Apakah baju Anda ada yang kusut? Apa tatanan rambut Anda sudah sempurna? The extra time and effort can make all the difference, especially when it comes to your confidence!
Pilih Undergarments yang Tepat
Mungkin hal ini jarang terlintas di benak Anda. Percayalah, jangan sepelekan hal kecil seperti undergarments. Sesuaikan warna dan bahan pakaian dalam dengan pakaian luar Anda. Misalnya, Jangan pakai baju tembus pandang jika warna bra Anda mencolok.
Keep Your Wardrobe Well-Organized
Raise your stylish rank! Tak perlu bingung harus mulai dari mana. Rapihkan lemari pakaian Anda. Mengapa? Pertama, Anda dapat melihat koleksi busana dengan lebih jelas. Kedua, Anda dapat menghemat waktu saat memilah-milih. Ketiga, koleksi busana Anda akan terjaga dengan baik dan tidak gampang rusak.
Photosource:H&M,vurbmag, washingtonpost
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.