21 Desember 2022

Kereta Bengawan: Rute, Jadwal, dan Ketentuan Umum Naik Kereta 2022

Catat jadwalnya ya, Moms!

Kereta Bengawan adalah layanan kereta api kelas ekonomi yang dioperasikan oleh Kereta Api Indonesia.

Kereta ini melayani perjalanan ke berbagai daerah di Pulau Jawa, dengan rute Stasiun Purwosari (Solo) - Stasiun Pasar Senen (Jakarta) dan sebaliknya.

Nama kereta ini diambil dari nama Sungai Bengawan Solo, yang merupakan sungai terpanjang di Pulau Jawa.

Baca juga: Wisata Bukit Lawang yang Seru untuk Berpetualang di Alam yang Asri

Waktu tempuh Kereta Bengawan adalah sekitar 9,5 jam, dengan perhentian di 12 stasiun.

Lebih lengkap mengenai rute, jadwal, dan hal lainnya seputar kereta ini, simak dalam pembahasan berikut ini!

Rute dan Jadwal Kereta Bengawan

Kereta Bengawan
Foto: Kereta Bengawan (alatekno.com)

Kereta Bengawan melayani rute perjalanan pulang-pergi (PP) untuk Solo - Jakarta.

Berikut ini jadwal Kereta Bengawan Solo - Jakarta dengan nomor KA 291:

  • Purwosari: Keberangkatan pukul 21.10
  • Klaten: Kedatangan pukul 21.32, keberangkatan pukul 21.34
  • Lempuyangan: Kedatangan pukul 21.57, keberangkatan pukul 22.07
  • Wates: Kedatangan pukul 22.39, keberangkatan pukul 22.41
  • Kutoarjo: Kedatangan pukul 23.11, keberangkatan pukul 23.16
  • Kebumen: Kedatangan pukul 23.42, keberangkatan pukul 23.44
  • Gombong: Kedatangan pukul 00.04, keberangkatan pukul 00.06
  • Kroya: Kedatangan pukul 00.32, keberangkatan pukul 00.35
  • Purwokerto: Kedatangan pukul 01.00, keberangkatan pukul 01.09
  • Cirebon Prujakan: Kedatangan pukul 03.10, keberangkatan pukul 03.34
  • Bekasi: Kedatangan pukul 06.19, keberangkatan pukul 06.21
  • Jatinegara: Kedatangan pukul 06.39, keberangkatan pukul 09.41
  • Pasar Senen: Kedatangan pukul 06.52

Sementara itu, untuk Kereta Bengawan rute Jakarta - Solo dengan nomor KA 292 jadwalnya adalah sebagai berikut:

  • Pasar Senen: Keberangkatan pukul 06.20
  • Bekasi: Kedatangan pukul 06.49, keberangkatan pukul 06.51
  • Cikarang: Kedatangan pukul 07.06, keberangkatan pukul 07.20
  • Cirebon Prujakan: Kedatangan pukul 09.47, keberangkatan pukul 09.55
  • Prupuk: Kedatangan pukul 10.53, keberangkatan pukul 10.55
  • Linggapura: Kedatangan pukul 11.07, keberangkatan pukul 11.09
  • Bumiayu: Kedatangan pukul 11.22, keberangkatan pukul 11.24
  • Purwokerto: Kedatangan pukul 12.05, keberangkatan pukul 12.15
  • Kroya: Kedatangan pukul 12.41, keberangkatan pukul 12.51
  • Gombong: Langsung (tidak berhenti)
  • Kutoarjo: Kedatangan pukul 13.59, keberangkatan pukul 14.02
  • Wates: Kedatangan pukul 14.31, keberangkatan pukul 14.47
  • Lempuyangan: Kedatangan pukul 15.18, keberangkatan pukul 15.25
  • Klaten: Kedatangan pukul 15.48, keberangkatan pukul 15.51
  • Purwosari: Kedatangan pukul 16.15

Baca juga: 9 Fakta Menarik Pulau Natal Milik Australia yang Lokasinya Dekat Pulau Jawa

Fasilitas dan Harga Tiket Kereta Bengawan

Kereta Bengawan adalah kereta api kelas ekonomi AC, dengan berbagai fasilitas yang cukup nyaman untuk penumpang.

Kursi di kereta ini memiliki urutan 3-2, yaitu 3 tempat duduk di sisi kanan dan 2 tempat duduk di sisi kiri.

Penumpang akan duduk berhadapan dengan penumpang lain di kursi seberang.

Kereta Bengawan juga sudah dilengkapi fasilitas yang mumpuni dan menjamin perjalanan selama sekitar 9,5 jam terasa menyenangkan.

Selama perjalanan, Moms dapat mengisi ulang daya baterai perangkat elektronik di Kereta Bengawan.

Sebab, di setiap tempat duduk kereta ini sudah dilengkapi dengan stop kontak.

Selain itu, ada juga meja lipat untuk meletakkan barang-barang Moms.

Kalau lapar, Moms juga bisa memesan makanan yang ditawarkan petugas selama perjalanan.

Untuk menyimpan barang bawaan, Kereta Bengawan juga memiliki kabin bagasi yang cukup luas di bagian atas kursi.

Lalu, berapa harga tiket Kereta Bengawan? Ternyata cukup murah lho, Moms.

Harga tiket kereta ini hanya Rp74.000 saja. Moms bisa memesan tiket di tiketing online KAI atau di channel eksternal lainnya.

Anak usia di bawah 3 tahun tidak perlu membeli tiket, alias gratis.

Ketentuan Umum Naik Kereta Terbaru

Bagian Dalam Kereta
Foto: Bagian Dalam Kereta (kangican.com)

Sebelum menempuh perjalanan dengan Kereta Bengawan, Moms perlu tahu ketentuan umum naik kereta yang sudah ditentukan.

Setiap penumpang yang telah memiliki bukti transaksi pembelian tiket wajib melakukan check in mulai 7 x 24 jam sebelum jadwal keberangkatan.

Proses ini diperlukan untuk mendapatkan Boarding Pass.

Bukti transaksi yang dimaksud bisa berupa sms notifikasi, email notifikasi bukti pembayaran tiket, struk, resi pembayaran, atau print out bukti transaksi.

Boarding Pass adalah dokumen yang diberikan kepada penumpang sebagai dokumen pengganti tiket.

Ini hanya berlaku untuk pengangkutan dari stasiun keberangkatan ke stasiun kedatangan.

Jika tidak memiliki Boarding Pass saat di atas kereta, penumpang akan diturunkan dari kereta saat itu juga.

Jika kehilangan Boarding Pass di kereta, tapi bukti identitasnya sesuai dengan daftar, penumpang berhak atas dokumen pengganti Boarding Pass.

Lalu penumpang dapat melanjutkan perjalanan tanpa dikenakan biaya.

Bagi Moms yang ingin naik Kereta Bengawan, perlu tahu juga larangan bagi penumpang.

Salah satu larangan adalah mabuk dan mengganggu atau membahayakan penumpang lain.

Selain itu, orang yang memiliki penyakit menular atau yang menurut Undang-Undang dapat dikenakan peraturan pengasingan untuk kesehatannya.

Jika penumpang akan menggunakan 2 kereta atau lebih yang memiliki sifat persambungan, penumpang harus menyediakan waktu yang cukup.

Sebab, pihak KAI tidak bertanggung jawab atas kegagalan penumpang menggunakan kereta lanjutannya, akibat keterlambatan kereta sebelumnya.

Pihak KAI hanya akan memberikan kompensasi berupa pengembalian biaya perjalanan lanjutan di luar biaya pemesanan.

Hal ini hanya jika kelambatan kereta sebelumnya lebih dari 3 jam.

Selama perjalanan dengan Kereta Bengawan, setiap penumpang tidak diperkenankan untuk merokok tembakau atau rokok elektrik maupun vape e-liquid.

Selain itu, setiap orang yang naik atau berada di dalam kereta dilarang:

  • Berjudi
  • Melakukan perbuatan asusila
  • Membawa barang berbahaya
  • Membawa barang terlarang
  • Duduk atau tidur di bordes atau lantai kereta
  • Membahayakan perjalanan

Baca juga: Coban Pelangi, Wisata Air Terjun dengan Fenomena Penampakan Pelangi

Ibu hamil yang diperbolehkan naik kereta jarak jauh harus memenuhi syarat berikut ini:

  • Usia kehamilan 14 minggu s/d 28 minggu.
  • Ibu hamil dalam kondisi sehat.
  • Kandungan sehat dan tidak ada kelainan.
  • Wajib didampingi oleh minimal 1 penumpang dewasa.

Itulah pembahasan mengenai Kereta Bengawan, mulai dari rute, jadwal, dan ketentuan yang perlu dipahami. Semoga bermanfaat!

  • https://apps.kereta-api.co.id/termcondition/intercitytrains/ID
  • https://www.tiket.com/kereta-api/ka/bengawan
  • https://keretaapikita.com/jadwal-kereta-api-bengawan/
  • http://www.anekaharga.com/2016/12/rute-jadwal-dan-harga-tiket-ka-bengawan.html
  • http://www.train.web.id/2015/04/jadwal-dan-harga-tiket-ka-bengawan.html

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.