03 Agustus 2019

Ketahui Suhu Air Mandi Bayi yang Tepat dan Cara Memandikan Bayi yang Disarankan

Agar tubuhnya tetap hangat, langsung keringkan tubuh bayi dengan handuk karena suhu tubuhnya cepat berubah

Waktu mandi adalah momen yang menyenangkan untuk Si Kecil. Tidak hanya ia bisa bermain air, atau bermain dengan bebek karetnya, Moms juga memiliki momen bonding yang seru ketika memandikan bayi.

Namun, memandikan bayi bagi beberapa ibu mungkin adalah hal yang cukup menegangkan. Moms mungkin masih belum tahu tentang cara memandikan bayi yang ideal.

Lalu, bagaimana dengan suhu air mandi bayi? Apakah ada suhu air mandi bayi yang tepat? Berikut ini penjelasannya dikutip dari Baby Central.

Baca Juga: Hindari 7 Hal Ini Saat Memandikan Bayi Baru Lahir

Suhu Air Mandi Bayi yang Tepat

suhu air mandi bayi
Foto: suhu air mandi bayi (netmums.com)

Pastikan suhu air mandi bayi hangat dan nyaman, tetapi tidak panas, sebelum memasukkan bayi. Moms bisa memasukkan air dingin terlebih dahulu, lalu tambahkan air panas.

Campur air dengan baik untuk memastikan tidak ada titik air yang panas. Ini akan mengurangi risiko bayi menjadi panas. Hindari juga untuk memandikan bayi di bawah air masih mengalir.

Ini karena suhu air dapat berubah dengan cepat dan anak bisa tersiram air panas hanya dalam sedetik setelah menyentuh air.

Pastikan suhu air mandi bayi yang tepat yaitu berada di angka 37-38 derajat Celcius. Suhu ini sekitar suhu tubuh manusia.

Bila Moms tidak memiliki atau tidak menggunakan termometer, cara cepat untuk memeriksanya adalah dengan menggunakan siku untuk mengukur suhu, bukan dengan tangan.

Baca Juga: Berapa Suhu Terbaik untuk Tidur Nyenyak?

Keamanan saat Bayi Mandi

suhu air mandi bayi-2
Foto: suhu air mandi bayi-2

Untuk bayi yang lebih tua, Moms juga perlu mempertimbangkan keamanan di lingkungan kamar mandi ketika Si Kecil mandi.

Pertimbangkan untuk menutupi keran mandi dengan penutup pengaman, atau jaga agar bayi jauh dari keran yang bisa menjadi panas saat disentuh.

Coba mengajari Si Kecil agar tidak menyentuh keran sembarangan. Mungkin dia tidak bisa menyalakannya sekarang, tetapi ketika ia menjadi cukup kuat dan menyalakan keran, ada risiko yang berbahaya untuk mereka.

Meskipun air mandinya mungkin hangat, bayi dapat dengan cepat kehilangan panas tubuh begitu Moms mengeluarkannya dari air, jadi jaga agar ruangan tetap hangat.

Saat mengangkat bayi keluar dari bak mandi, bungkus dengan handuk dan tepuk-tepuk sampai kering sebelum mengenakan popok dan ganti baju.

Baca Juga: 3 Tips Mandi untuk Bayi Berkulit Sensitif

Cara Memandikan Bayi dengan Aman

newborn bathing tips
Foto: newborn bathing tips

Bagi Moms yang baru saja menjadi ibu, wajar jika pengalaman pertama memandikan bayi bisa sangat menegangkan atau membuat Moms gugup.

Berikut ini beberapa tips dan pedoman dalam cara memandikan bayi yang akan memudahkan Moms, dikutip dari You Are Mom:

  • Pastikan Moms memiliki semua alat yang dibutuhkan untuk mandi: handuk, pakaian ganti bersih, popok dan sabun. Periksa suhu kamar agar bayi tidak kedinginan.
  • Isi bak mandi dengan air. Kedalaman air yang disarankan adalah sekitar 5-7 cm air hangat yang tidak terlalu panas.
  • Pastikan bayi berada dengan aman di dekat bak mandi dan benar-benar telanjang.
  • Celupkan bayi dengan sangat lembut ke dalam air, dan selalu pastikan bahwa salah satu tangan menopang kepala dan lehernya, karena ini adalah area yang sangat halus.
  • Perlahan, tuangkan air dalam jumlah kecil melalui cangkir kecil di atas tubuh bayi untuk mencegah tubuhnya dingin. Hal utama adalah mencegah bayi dari tergelincir, menelan air atau terluka saat mandi.
  • Gunakan sabun sesedikit mungkin, karena penggunaan sabun berlebihan dapat merusak kulit. Cuci rambut dengan lembut menggunakan waslap basah.
  • Pakai kapas untuk melindungi dan membersihkan mata dan wajah, dan jangan lupa cuci area kemaluan bayi. Namun, area ini tidak membutuhkan pencucian yang lebih menyeluruh daripada bagian tubuh lainnya.
  • Keluarkan bayi dari bak mandi dengan sangat hati-hati. Gulung dengan handuk atau tudung, dan keringkan dengan lembut.
  • Jika Moms melihat kulit kering di area popok, oleskan krim atau losion pelembap.

Nah, itu dia Moms penjelasan mengenai suhu air mandi bayi ideal dan juga pedoman untuk memandikan bayi yang baru lahir. Selamat mencoba!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.