Tak Hanya untuk Dewasa, Simak Tips Memilih Krim Malam untuk Remaja dan Rekomendasinya
Krim malam tidak hanya untuk orang dewasa, tetapi ada juga rekomendasi krim malam untuk remaja lho, Moms.
Menjaga kesehatan kulit umum dilakukan oleh siapa pun, termasuk remaja. Dengan rutin membersihkan kulit dan merawatnya dengan produk skincare, kulit remaja pun menjadi lebih sehat dan manfaat ini dapat dinikmati hingga masa tua.
Semakin berkembangnya industri kecantikan membuat cara merawat kulit wajah semakin beragam. Jenis produk yang ditawarkan juga variatif. Salah satunya adalah produk krim malam untuk remaja.
Krim malam untuk remaja biasanya berfungsi sebagai pelembap yang digunakan saat malam hari. Dengan tujuan mempercepat regenerasi kulit saat tidur dan melembapkan sehingga wajah lebih bersih, sehat, serta terawat keesokan paginya.
Baca Juga: Heboh Razia Skincare di Sekolah, Apa Manfaat Perawatan Kulit untuk Anak Remaja?
Penggunaan Krim Malam untuk Remaja
Foto: Orami Photo Stock
Tentu saja, anak Moms boleh menggunakan krim malam untuk remaja. Dengan catatan, produk krim malam untuk remaja yang digunakan sesuai dengan usia dan jenis kulitnya.
Pastikan juga kandungan krim malam untuk remaja telah aman.
Salah satu ciri yang bisa Moms terapkan dalam memilih krim malam untuk remaja adalah dengan melihat apakah produk tersebut telah lulus uji BPOM.
Baca Juga: Mengenal Alkohol Denat pada Skincare, Amankah?
Manfaat Krim Malam untuk Remaja
Foto: Orami Photo Stock
Ada banyak manfaat yang bisa kulit wajah peroleh jika rutin menggunakan krim malam untuk remaja, berikut di antaranya dikutip dari Style Craze:
Krim malam memberikan kelembapan pada bagian wajah yang kering. Oleh karena itu, wajah tetap terhidrasi.
- Menenangkan kulit wajah.
- Memastikan bahwa kulit memiliki warna kulit yang rata bersama dengan tekstur kulit yang lebih halus.
- Krim malam meningkatkan kolagen di kulit.
- Krim malam juga membantu sirkulasi darah yang lebih baik.
- Mencegah kerutan, garis wajah, dan kulit kendur.
- Membuat kulit lebih lembut dan kenyal.
- Mengembalikan elastisitas kulit.
- Membantu pembaruan sel dan menutrisi kulit.
Baca Juga: Moms, Ini Perubahan Kulit Remaja yang Perlu Diketahui
Cara Memilih Krim Malam untuk Remaja
Foto: Orami Photo Stock
Krim malam untuk remaja sebaiknya digunakan sesuai dengan jenis kulit mereka, Moms.
Misalnya pada remaja dengan kulit berminyak, sebaiknya memilih krim malam yang ringan, tidak berminyak, dan nonkomedogenik sehingga tidak akan menyumbat pori-pori dan akan mengontrol produksi minyak.
Sedangkan pemilik kulit kering dianjurkan memilih krim malam dengan bahan aktif yang dapat menghidrasi kulit dengan baik.
Selain fokus pada hidrasi, pemilik kulit kering juga sebaiknya mencari produk yang mengandung peptida untuk meningkatkan produksi kolagen sehingga mencegah tanda-tanda penuaan dini. Mengingat kulit kering lebih rentan terhadap garis halus dan kerutan.
Bagi remaja dengan kulit sensitif, pilihlah krim malam dengan tekstur ringan yang hipoalergenik.
Cari label yang mengidentifikasi formula sebagai non-iritasi dan non-sensitisasi, bebas dari paraben, pewangi sintetis, minyak mineral, deterjen sulfat, ftalat, urea, DEA atau TEA, karena bahan-bahan ini dapat menyebabkan kemerahan dan gatal pada kulit.
Sedangkan bagi pemilik kulit kombinasi dengan permukaan T-zone yang berminyak, carilah krim malam dengan formula gel untuk menenangkan kulit berminyak , serta agen seperti kurkumin dan allantoin untuk mencerahkan kulit.
Baca Juga:Memilih Pembersih Sesuai Jenis Kulit Wajah
Rekomendasi Krim Malam untuk Remaja
Jika anak Moms sedang mencari krim malam untuk remaja, mun.gkin dapat menyimak rekomendasi produk berikut ini.
1. Wardah Nature Daily Witch Hazel
Gel pelembab bertekstur ringan ini dapat menjaga keseimbangan kulit dan melembapkan kulit remaja. Wardah Nature Daily Witch Hazel dapat digunakan untuk jenis kulit normal hingga berminyak.
Pelembap ini diformulasikan dengan ekstrak chamomile, pro-vitamin B5 dan vitamin E untuk kesehatan kulit. Baik di pagi hari atau pun malam hari.
2. Fair & Lovely Multivitamin
Krim malam untuk remaja selanjutnya yang direkomendasikan bagi anak Moms adalah Fair & Lovely Multivitamin.
Produk perawatan kulit wajah ini hadir dengan teknologi multivitamin terkini untuk lima manfaat perawatan pencerah wajah sekaligus.
Fair & Lovely Multivitamin dapat digunakan untuk memperlambat pembentukan melanin, mengatasi noda hitam pada wajah, membuat wajah tampak bersih cerah, mengatasi penggelapan wajah akibat matahari, menstimulasi regenerasi kulit untuk membuat wajah kusam tampak bercahaya, menyamarkan bekas jerawat, serta membantu meratakan warna pada wajah.
Baca Juga: 7 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah Agar Kulit Makin Mulus
3. Citra Greentea Antiacne Face Moisturizer
Remaja biasanya memiliki kulit yang sensitif sehingga cenderung berjerawat. Dalam mengatasinya, Moms bisa merekomendasikan pelembap khusus kulit berjerawat dari Citra.
Moisturizer wajah ini kaya akan vitamin dan antioksidan dari teh hijau Jepang. Tekstur yang ringan dan cepat menyerap membuatnya secara efektif mencerahkan kulit wajah dan menyamarkan bekas jerawat.
4. Garnier Sakura White Pinkish Radiance Sleeping Essence Night
Krim malam untuk remaja dari Garnier ini dapat membuat kulit wajah lebih cerah. Produk perawatan kulit wajah Garnier diperkaya dengan kandungan utama ekstrak sakura dua kali lipat sehingga mampu mencerahkan dan membuat kulit jadi lebih merona.
Garnier Sakura White Pinkish Radiance Sleeping Essence Night juga mengandung buah-buahan dan vitamin CG yang diklaim dapat melembapkan kulit wajah selama 24 jam, menyamarkan bintik hitam, dan membuat kulit menjadi lebih halus.
Krim malam untuk remaja ini cocok digunakan oleh semua jenis kulit, termasuk jenis kulit sensitif.
Baca Juga: 5 Masker Wajah Alami untuk Kulit Berjerawat
5. Ponds Flawless White Brightening Night Cream
Ponds memiliki produk krim malam yang bermanfaat untuk meregenerasi kulit. Produk ini diperkaya dengan GenActivTM.
Ponds Flawless White Brightening Night Cream akan memperbaiki kerusakan kulit serta mencerahkan, memudarkan noda hitam ketika kulit beregenerasi di malam hari, dan meratakan warna kulit.
6. Pigeon Teens Moisturizer
Sesuai dengan Namanya, produk Pigeon Teens ini diformulasikan khusus untuk remaja sehingga aman untuk digunakan oleh anak Moms.
Pelembab wajah ini diperkaya dengan bahan alami untuk membantu menjaga dan melindungi kelembapan alami kulit wajah.
Selain itu, Pigeon Teens Moisturizer juga mengandung ekstrak jojoba dan chamomile yang berfungsi menyejukkan, merawat kelembaban, dan membantu melindungi kulit dari iritasi ringan.
Baca Juga: 10 Tips Perawatan Wajah Remaja, Ketahui Manfaatnya!
7. N’PURE Night Cream Centella Asiatica
Krim malam untuk remaja dari N’PURE diperkaya dengan kandungan aloe barbadensis leaf extract, centella asiatica leaf extract, niacinamide/vitamin B3, green tea, dan mix fruit extract.
Night Cream Centella Asiatica berfungsi memberikan kelembaban, merawat kehalusan kulit, dan membuat kulit tampak lebih cerah serta merawat kulit yang berjerawat. Night cream ini memiliki tekstur yang ringan, dan bisa dijadikan sleeping mask. Multifungsi, Moms.
Jika anak Moms telah menentukan pilihan krim malamnya, jangan lupa untuk membimbing mereka dalam menggunakannya.
Pastikan bahwa kulit wajahnya dibersihkan terlebih dahulu, lalu krim malam dapat diaplikasikan setelah wajahnya kering.
Ratakan krim malam secara perlahan di seluruh bagian wajah. Dengan cara melingkar ke arah atas dan pijatan secara lembut agar krim menyerap maksimal.
Itulah manfaat menggunakan krim malam untuk remaja beserta rekomendasi produk yang dapat dipilih. Semoga bermanfaat, ya.
- https://www.stylecraze.com/articles/benefits-of-using-night-creams/
- https://www.vogue.in/content/skincare-101-how-to-choose-the-right-night-cream-for-your-skin-type
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.