9 Maldives Indonesia yang Tidak Kalah Indah, Bikin Takjub!
Terkenal karena menjadi tempat wisata dengan pemandangan yang luar biasa, ternyata ada juga beberapa tempat yang dapat menjadi Maldives Indonesia, lho.
Tidak usah lagi ke luar negeri, Moms.
Sebab, sensasi menimati lautan di atas resort terapung ala Maldives juga bisa ditemukan di dalam negeri, bahkan bukan hanya di satu tempat saja.
Lokasi Maldives Indonesia tersebar di beberapa kepulauan di Indonesia.
Meski begitu, Saat ini, sudah banyak resor atau vila terapung yang menawarkan fasilitas dan pengalaman yang tak kalah menarik.
Ditambah lagi, Indonesia memang terkenal memiliki beragam pulau dan pantai yang memiliki pemandangan eksotis.
Penasaran di mana saja? Simak artikel ini!
Baca Juga: Taman Anggrek Indonesia Permai, Wisata Edukatif di Jakarta
Deretan Maldives Indonesia
Siapa yang tidak mengetahui keindahan yang dimiliki Maldives?
Sebagai destinasi wisata, kepulauan yang terletak di Sri Lanka ini sudah menjadi salah satu tempat traveling bagi wisatawan internasional.
Memiliki pasir putih bersih yang terbentang, laut yang biru, ditambah dengan keindahan biota laut yang memikat, Maldives ibarat surga dunia yang menakjubkan.
Selain itu, bayaknya resort terapung yang mewah juga begitu menarik perhatian bagi para turis untuk mendatanginya sebagai tempat liburan yang tak terlupakan.
Tertarik berkunjung? Simak beberapa rekomendasi Maldives Indonesa berikut ini!
1. Telunas Resorts Private Island, Riau
Terletak di Pulau Sugi, Kepulauan Riau, Telunas Resorts Private Island menawarkan sensasi liburan intim yang akan menghentikan sejenak aktivitas dengan healing.
Maldives di Indonesia bisa menjadi salah satu alternatif yang bisa dikunjungi.
Hal ini karena dilengkapi dengan total 15 kamar yang yang memiliki konsep desain tradisional karena dominasi bahan kayu.
Keindahan Pulau Sugi pun bertambah karena memiliki air laut yang jernih.
Para wisatawan dapat beraktivitas di pantai maupun di laut, seperti berenang, berjemur, hingga snorkeling.
2. Papua Paradise Eco Resort, Raja Ampat
Lokasi Maldives Indonesia lainya terletak di Raja Ampat.
Sebagai destinasi pouler di dunia, salah resort yang dapat dikunjungi yakni Papua Paradise Eco Resort.
Memiliki gaya tradisional, resort ini menawarkan kenyamanan dan layanan yang berkualitas. Selain itu, resort ini berlokasi di tempat tersembunyi.
Meski begitu, berkat panorama koral dan habitat hewan eksotik yang dimiliki, para pengunjung akan mendapatkan pengalaman berlibur bukan hanya keindahan pantainya saja.
3. Ora Beach Resort, Maluku Tengah
Terletak di Kabupaten Maluku Tengah, Ora Beach Resort ini tergolong eksklusif karena lokasinya yang berada di tengah hutan dan jauh dari keramaian, sehigga menghadirkan suasana privat.
Memiliki tipe kamar beragam yang dikelilingi hutan tropis dan lautan luas, resort ini juga menyajikan keindahan terumbu karang, pemandangan perbukitan, serta hutan yang indah.
Kesan VI juga didapatkan karena resort ini hanya memiliki 8 water bungalow. Meski begitu, pengunjung dapat memilih untuk menginap di tipe kamar darat dan kamar gantung yang menarik.
Baca Juga: Main ke Taman Lembah Gurame, Wisata Depok untuk Healing!
4. Andreas Resort, Lampung
Vila Lombok Pahawang atau juga disebut Andreas Resort merupakan akomodasi penginapan di Pulau Pahawang, Kecamatan Punduh Pidada, Lampung.
Kamar di sini tersedia dalam dua tipe, yaitu tipe Lombok dan tipe Manado. Perbedaannya terletak pada desain dan kapasitas pengunjung.
Tipe Lombok terinspirasi dari rumah adat sasak di Lombok Tengah dengan kapasitas 4-8 orang.
Sementara itu, tipe Manado didesain dengan bentuk kotak dengan kapasitas maksimal hingga 6 orang.
5. Pulo Cinta Eco Resort, Gorotanlo
Pulo Cinta Eco Resort yang berlokasi di Teluk Tomini, Gorontalo, Sulawesi Utara memiliki bentuk yang menarik, yakni seperti menyerupai hati jika dilihat dari atas.
Dengan pemandangan laut lepas, fasilitas yang cukup lengkap, hingga ragam aktivitas yang ditawarkan menjadi daya tarik wisata di penginapan ini.
Bagi yang ingin berkunjung ke tempat wisata yang berada di Kabupaten Boalemo ini harus menggunakan kapal, dan butuh waktu sekitar 25 menit dari bibir pantai untuk sampai di pulau Cinta tersebut.
Di sana, pengunjung akan merasakan sensasi berlibur seperti Maldives Indonesia, yaitu menginap di atas lautan biru yang akan memberikan kenangan liburan yang luar biasa.
6. Maratua Paradise, Kalimantan Timur
Maratua Paradise merupakan tempat wisata yang berada di kepulauan Derawan, Berau, Kalimantan Timur.
Tempat wisata ini sudah terkenal dan menyedot perhatian turis dalam dan luar negeri.
Bahkan, banyak orang yang sudah membuktikan keindahan Maratua Paradise dan menyebutnya sebagai Maldives Indonesia.
“Sebenarnya Maldives itu negara kecil. Kalau dibanding kepulauan Derawan, Maratua, Sangalaki, Kakaban, dan lainnya, masih besar kita. Keindahan kita pun tidak kalah bagus sebenarnya,” kata Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor, dilansir Website Pemprov Kalimantan Timur.
Prospek destinasi wisata laut Kalimantan Timur itu kini lebih ditingkatkan dengan target agar Maratua Paradise dan lokasi wisata kepulauan lainnya Ala Maldives bisa terus dikenal dunia.
Baca Juga: Berbagai Negara Destinasi Honeymoon Terbaik di Dunia
7. Pulau Ayer Resort & Cottages, Kepulauan Seribu
Pulau Ayer Resort & Cottages adalah salah satu penginapan bertema Maldives yang sengaja didesain menggunakan kayu dan berukuran kecil sebagai ciri khasnya.
Meski begitu, lokasi tersebut tetap memberikan pemandangan yang tak kalah indahnya dengan tempat wisata lain yang mengunsung konsep resort dengan view menawan.
Kamar yang dibangun di atas laut dan terdapat hutan kecil memberikan kesan yang sulit dilupakan.
Resort and Cottages ini berada tak jauh dari Jakarta, tepatnya di deretan Pulau Seribu, yaitu Pulau Ayer.
8. Montigo Resort Nongsa, Batam
Selain dikenal sebagai salah satu kota pusat ekonomi, Batam juga memiliki beberapa tempat wisata yang memiliki keindangan luar biasa.
Salah satunya adalah Montigo Resort Nongsa yang masuk dalam deretan lokasi Maldives Indonesia.
Ini karena memiliki hamparan pasir putih sepanjang pantai yang ditambah dengan birunya air laut.
Penginapan ini juga memberikan sensasi seperti sedang tidur di atas air laut, sehingga akan membuat liburan semakin seru.
9. Wisma Apung, Karimunjawa
Siapa yang tidak mengenal kepulauan Karimunjawa? Lokasi yang hingga saat ini terkenal akan keindahan pantainya juga mulai menarik perhatian turis internasional.
Di sana terdapat penginapan yang berada di atas air laut yang berbeda, yaitu Wisma Apung.
Selain menikmati pemandangan yang indah, pengunjung juga bisa mencoba berenang bersama dengan bayi-bayi hiu di sekitar penginapan tersebut.
Baca Juga: 8 Deretan Tempat Viral di Makassar, Bisa untuk Wisata!
Dengan mencoba berlibur di beberapa lokasi Maldives Indonesia ini, cukup merogoh kocek lebih sedikit tapi mendapatkan sensasi yang sama.
Ayo berlibur di dalam negeri Maldives Indonesia saat akhir tahun nanti!
- https://btp.ac.id/liburan-ala-maldives-indonesia/
- https://www.cermati.com/artikel/10-penginapan-terapung-di-indonesia-pilihan-liburan-ala-maldives
- https://kaltimprov.go.id/berita/derawan-bisa-lebih-dari-maldives
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.