Simak Cara Memilih Skincare untuk Kulit Kombinasi
Kulit kombinasi menandakan bahwa area kulit tertentu lebih kering, sementara area lainnya malah terlalu berminyak. Area kulit yang biasanya berminyak adalah hidung, dahi, dan dagu. Area ini dikenal dengan T-zone.
Selain area kulit tertentu yang lebih berminyak atau kering, kulit kombinasi kadang membuat pori-pori terlihat besar dan berkomedo.
“Jadi, kulit kombinasi adalah perpaduan kulit berminyak dan kulit kering. Merawat jenis kulit seperti ini pasti jadi tantangan bagi yang memilikinya,” kata Elena Poulos, seorang dokter kulit di Toronto.
Baca Juga: 4 Resep Masker Alami untuk Kulit Kombinasi yang Mudah Dibuat
Skincare untuk Kulit Kombinasi
Jangan bingung, ikuti panduannya berikut ini untuk membantu Moms menentukan produk skincare untuk kulit kombinasi yang paling baik.
Untuk merawat kulit kombinasi, langkah-langkah untuk mendapatkan produk skincare yang tepat, antara lain:
1. Pilih Produk Khusus Kulit Kombinasi
Ada banyak produk perawatan wajah yang dibuat khusus untuk jenis kulit tertentu.
Jika Moms memiliki kulit kombinasi, Moms tidak boleh asal memilih sabun pembersih, toner, dan produk skincare yang diformulasikan untuk kulit kering, kulit normal, atau kulit berminyak.
Menggunakan produk skincare yang tidak sesuai dengan jenis kulit akan memperburuk kondisi kulit sehingga jadi lebih sensitif dan rentan iritasi.
Akibat sulit menemukan skincare khusus kulit kombinasi, Moms juga bisa menggunakan skincare kulit kering di area yang kulit kering, dan aplikasikan skincare kulit berminyak di area berminyak.
Baca Juga: 3 Manfaat Kandungan Teh Hijau pada Produk Skincare
2. Baca Kandungan Bahan Aktif
Apa saja produk skincare untuk kulit kombinasi yang Moms butuhkan? Banyak! Dan bukan hanya sabun pembersih.
“Anda perlu memakai pelembap, toner, krim tabir surya, dan produk lainnya supaya kelembapan dan keseimbangan minyak di wajah tetap terjaga,” kata Dr Poulos.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk produk skincare antara lain:
- Toner
Meski astringent juga bahan pembersih, toner dianggap lebih aman untuk kulit kombinasi. Astringent umumnya mengandung alkohol yang cenderung membuat kulit kering.
Jika Moms menggunakan pembersih ini, kemungkinan area kulit yang kering akan semakin kering dan menimbulkan iritasi. Sementara untuk toner, Moms bisa pilih yang bebas alkohol.
- Pembersih wajah
Untuk kulit kombinasi, sebaiknya pilih produk pembersih yang berbasis air, bukan minyak.
Kemudian, pilih tekstur pembersih yang lembut seperti berbentuk gel atau krim.
Pembersih yang berbasis air lebih efekif menghilangkan kotoran dan mencegah terjadinya penyumbatan minyak di pori-pori.
- Pelembap
Bahan aktif pelembap yang baik untuk kulit kombinasi adalah gliserin, niaciamide, asam hialuronat, vitamin A, vitamin B, vitamin, C, vitamin D.
Semua bahan tersebut dapat menjaga kelembapan kulit, mengurangi peradangan, dan meningkatkan produksi sel baru dan kolagen.
Pelembap harus bebas dari minyak untuk mencegah terbentuknya jerawat akibat penyumbatan minyak.
- Tabir surya
Tabir surya bebas minyak cukup aman untuk orang dengan kulit kombinasi saat berada di luar ruangan. Tabir surya ini mencegah pembentukan jerawat di area kulit yang berminyak.
Dilansir dari American Academy of Dermatology, sunscreen juga berguna memperlambat penuaan dan mencegah kanker kulit. Pilih sunscreen dengan broad spectrum dan minimal SPF 30 ya!
Baca Juga: 4 Manfaat Titanium Dioxide sebagai Komponen Sunscreen
3. Lakukan Uji Sensitivitas Lebih Dulu
Meski skincare diformulasikan untuk kulit kombinasi, belum tentu kita langsung cocok dengan produk ini.
Jadi, setiap mencoba produk baru, sebaiknya lakukan uji sensitivitas lebih dulu. Beli produk ukuran kecil dan pakailah sedikit pada area kulit tertentu.
Jika dalam beberapa jam muncul rasa tidak nyaman seperti muncul rasa gatal atau kemerahan, sebaiknya hentikan pemakaian.
Bila produk yang akan dipakai lebih dari satu, maka uji produknya satu-satu, jangan langsung bersamaan.
Itu dia beberapa tips untuk memilih skincare kulit kombinasi, jangan sampai salah ya, Moms!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.