13 Maret 2023

Profil Michelle Yeoh, Pemenang Aktris Terbaik Oscar 2023!

Ia merupakan aktris keturunan Tionghoa asal Malaysia
Profil Michelle Yeoh, Pemenang Aktris Terbaik Oscar 2023!

Foto: instagram.com/michelleyeoh_official

Michelle Yeoh tengah menjadi perbincangan lantaran berhasil menjadi aktris Asia Tenggara pertama yang memenangkan penghargaan Aktris Terbaik di Oscar 2023.

Ia mendapatkan nominasi Piala Oscar untuk kategori Best Actress karena perannya di film Everything Everywhere All at Once sebagai Evelyn Wang.

Awalnya, ia mengaku sempat merasa ketakutan jika tidak masuk ke dalam nominasi Best Actress untuk Oscar 2023.

Sebab, ia merasa banyak orang menaruh harapan kepada dirinya, Moms.

"Saya sangat ketakutan, duduk di sana berpikir bagaimana jika saya tidak dinominasikan? Bagaimana dengan orang-orang yang berharap dan menggantungkan harapan serta aspirasinya kepadamu.

Dan, mengatakan bahwa kami seharusnya ada di sana?" tutur Michelle Yeoh seperti mengutip dari Deadline.

Nah, siapa sebenarnya sosok Michelle Yeoh yang sangat membanggakan ini? Simak terus di artikel ini, ya Moms.

Baca Juga: Profil Park Solomon, Aktor Muda Berbakat Pemain All of Us Are Dead

Profil Michelle Yeoh

Ini dia Moms profil artis Asia pertama yang mendapatkan nominasi Oscar untuk kategori Best Actress!

1. Biodata Michelle Yeoh

Michelle Yeoh
Foto: Michelle Yeoh (Instagram.com/michelleyeoh_official)
  • Nama Tionghoa: 楊紫瓊 (Tradisional)
  • Nama Tionghoa杨紫琼 (Sederhana)
  • Nama lahir: Yeoh Choo-Kheng (Iûⁿ chú-khēng)
  • Leluhur: Fujian, Tiongkok
  • Tempat tanggal lahir: Ipoh, Perak, Malaysia 06 Agustus 1962 (umur 60)
  • Pekerjaan: Aktris
  • Tahun aktif: 1984–sekarang
  • Pasangan: Dickson Poon (1988–1992)
  • Partner: Jean Todt (2004–sekarang).

Baca Juga: Perseteruan Bunda Corla dengan Nikita Mirzani, Uang Saweran Rp100 Juta Minta Dikembalikan!

2. Kehidupan Pribadi Michelle Yeoh

Michelle Yeoh lahir dari orang tua Janet Yeoh dan Yeoh Kian Teik, seorang pengacara dan politisi berertnis Tionghoa dari keturunan Hokkien.

Sejak usia 4 tahun, ia tertarik dengan balet. Kemudian, di usia 15 tahun, ia pindah bersama orang tuanya ke Inggris dan masuk asrama.

Ia belajar di Royal Academy of Dance di London, mengambil jurusan balet.

Sayangnya, ia mengalami cedera tulang belakang yang menghalanginya sebagai penari balet profesional.

Kemudian, dia mengalihkan perhatiannya ke bidang seni lainnya dan mendapatkan gelar sarjana dalam Seni Kreatif dengan minor di bidang Drama.

Kariernya mulai dilihat oleh banyak orang di tahun 1983 di usia 20 tahun, saat ia memenangi kontes kecantikan Miss Malaysia.

Sejak saat itu ia tampil di iklan bersama Jackie Chan dan menarik perhatian perusahaan produksi film Hong Kong, D&B Films.

3. Awal Karier Berakting

Dirinya memulai karier film melalui film aksi dan bela diri bertajuk Yes, Madam pada 1985 dan ia melakukan sendiri adegan-adegan berbahaya tersebut.

Lalu, Michelle Yeoh menikah dengan Dickson Poon pada tahun 1987 dan berhenti dari dunia peran.

Setelah perceraiannya pada tahun 1992, Yeoh kembali ke dunia peran.

Baca Juga: Profil Rasuna Said, Pahlawan Perempuan Indonesia yang Menjadi Wajah Google Doodle

4. Percintaan Michelle Yeoh

Setelah ia debut berakting di Hong Kong, ia menikah dengan pengusaha Dickson Poon pada tahun 1988.

Namun, pernikahan itu tidak berlangsung lama dan hanya bertahan sampai 1992. Kemudian, ia bertunangan dengan ahli jantung di Amerika, Alan Heldman.

Ia kembali berkencan dengan presiden FIA, Jean Todt pada 2004. Keduanya mengumumkan pertunangan pada 2005.

Hingga kini, Todt dan Michelle masih menjalin hubungan pertunangan.

5. Mendapat Penghormatan

Sebagai warga negara Malaysia, Michelle Yeoh mendapat penghargaan sebagai bentuk penghormatan bagi Malaysia.

Ia mendapatkan gelar Tan Sri Panglima Perintah Kesetiaan Kepada Mahkota Malaysia pada 2013.

Sebelum itu, ia juga meraih gelar Dato untuk Panglima Ksatria Ordo Mahkota Negeri Perak pada 2001.

Di 2012 ia kembali meraih Dato Seri untuk Panglima Besar Ksatria Ordo Mahkota Negara Bagian Perak.

Baca Juga: Intip Rumah Dinda Hauw, Gaya Scandinavian dan Punya Teras ala Santorini!

6. Memenangkan Piala Oscar

Michelle Yeoh
Foto: Michelle Yeoh (nstagram.com/michelleyeoh_official)

Nah, yang paling menarik perhatian adalah, dirinya merupakan aktris Asia Tenggara pertama yang berhasil memenangkan Piala Oscar untuk kategori Aktris Terbaik.

Saat dinominasikan, ia berkata bahwa kesempatan ini patut diperhitungkan dalam industri untuk memilih aktris dan produser asal Asia lainnya.

Dalam pidato singkat tersebut, ia ditemani oleh Ke Huy Quan dan Stephanie Hsu, yang juga turut dinominasikan sebagai Best Supporting Actor dan Best Supporting Actress.

Dalam nominasi ini, Michelle Yeoh melawan 4 aktris lain dalam kategori Aktris Terbaik.

Ia berhadapan dengan Cate Blanchett dalam film Tar, Ana de Armas dalam Blonde, Andrea Riseborough dalam To Leslie, dan Michelle Williams dalam The Fabelmans.

Dalam pidato kemenangannya, piala Oscar miliknya didedikasikan untuk semua anak-anak kecil yang melihatnya di layar kaca.

"Ini adalah mercusuar harapan dan bukan hal yang mustahil. Mimpi bisa menjadi kenyataan. Lalu untuk para wanita, jangan biarkan siapapun memberi tahu kamu, bahwa kamu telah melewati masa jaya," lanjutnya dikutip Guardian.

Itulah informasi seputar profil Michelle Yeoh yang sangat membanggakan! Selamat atas piala Oscar yang diraih Michelle Yeoh!

  • https://deadline.com/2023/01/everything-everywhere-all-at-once-michelle-yeoh-history-first-asian-stephanie-hsu-ke-huy-quan-interview-news-1235239050/
  • https://id.wikipedia.org/wiki/Michelle_Yeoh
  • https://www.theguardian.com/film/2023/mar/13/michelle-yeoh-wins-best-actress-oscar-for-everything-everywhere-all-at-once

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.