5 Potret dr. Reisa Broto Asmoro yang Baru Jadi Jubir Covid-19 Indonesia
Selain jadi ibu rumah tangga, presenter, dan juga dokter, Reisa Broto Asmoro kini memiliki tugas baru.
Selama ini, masyarakat mengenal Achmad Yurianto yang membacakan data terkini mengenai Covid-19 di Indonesia.
Kini, perempuan yang dijuluki dokter cantik ini resmi didapuk sebagai juru bicara baru percepatan penanganan Corona Covid-19.
Potret dr. Reisa Broto Asmoro
Yuk, simak potret dokter ini di sini.
Baca Juga: Pangeran Joachim dari Belgia Terkena Covid-19 Usai Langgar Karantina
1. Cantik Sejak Kecil
Foto: instagram.com/reisabrotoasmoro
Sebagai juru bicara (jubir), pengangkatan Reisa dilakukan oleh Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman.
Apalagi Reisa juga pernah menjadi salah satu anggota DVI (Disaster Victim Identification) yang salah satunya terlibat dalam proses investigasi korban Sukhoi dan beberapa bom terorisme di Jakarta.
Kehadiran Reisa dianggap akan menyegarkan dalam mengajak masyarakat untuk memulai kebiasaan baru.
Dokter Reisa memang dikenal sebagai dokter yang cantik, dan kecantikannya ternyata tidak lekang oleh waktu.
Di Instagramnya, Reisa mengunggah dirinya saat masih kecil yang ternyata sudah cantik dengan mata yang indah belo dan bulu mata yang lentik.
2. Rambut Panjang Nan Indah
Foto: instagram.com/reisabrotoasmoro
Berbeda dengan rambutnya kala kecil yang pendek dan hitam legam, Reisa saat ini memiliki rambut yang dicat sedikit pirang.
Meski begitu, rambut panjangnya kini juga menjadi hal yang identik dengan dirinya.
Warna rambut apapun tampak cocok untuk dr. Reisa, setuju?
Baca Juga: Fakta Sarah Shahab, Artis yang Jadi Dokter Garda Terdepan Covid-19
3. Memprioritaskan Keluarga
Foto: instagram.com/reisabrotoasmoro
Meski memiliki banyak kegiatan, Reisa tetap memprioritaskan keluarganya, termasuk juga menemani anaknya belajar.
Tidak hanya itu, Reisa juga rajin mengajak anaknya untuk solat berjamaah.
4. Mengampanyekan Di Rumah Aja Sejak Awal PSBB
Foto: instagram.com/reisabrotoasmoro
Sebagai seorang dokter dengan followers yang cukup banyak di media sosial, Reisa sejak awal mendukung gerakan #dirumahaja.
Menurutnya, hal itu menjadi tanggung jawab banyak orang untuk bisa menjaga diri.
Selain itu, Reisa juga sempat mengungkapkan kesedihannya saat tahu banyak tenaga media yang harus tumbang karena virus corona covid-19 dan menuliskan duka yang sedalam-dalamnya di media sosial.
Ditambah lagi menurutnya banyak hal dan kegiatan positif yang bisa dilakukan selama masa #dirumahaja.
Baca Juga: 7 Artis yang Lakukan Virtual Photoshoot #dirumahaja
5. Cantik Alami
Foto: instagram.com/reisabrotoasmoro
Meski kecantikannya sudah tidak diragukan dengan sosoknya yang masih kecil, kala mengunggah potret selfienya di Instagram banyak sekali yang berkomentar mengenai kecantikan dokter Reisa.
Padahal, dirinya hanya mengucapkan selamat malam sebagai caption dalam unggahannya tersebut.
Selain cantik, Reisa yang lahir pada Desember 1985 di Malang juga sangat pintar dan berhasil menyelesaikan studinya dari Fakultas Kedokteran Universitas Pelita Harapan dan Universitas Indonesia.
Itulah potret dr. Reisa yang kini menjadi jubir pemerintah untuk penanganan COVID-19 di Indonesia.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.