12 April 2024

12 Rekomendasi Lip Tint Lokal, Tak Kalah dari Brand Korea!

Bisa langsung dibeli, lho Moms

Lip tint lokal adalah salah satu inovasi produk kecantikan dari Korea yang sampai sekarang masih banyak digunakan kaum perempuan di Indonesia.

Terutama karena perempuan di Korea dikenal memiliki jenis riasan wajah yang sederhana dan natural.

Penggunaan lip tint pun ditambahkan agar dapat memberikan efek gradasi warna bibir agar terlihat manis.

Namun, Moms tidak perlu membeli lip tint dari merek Korea, karena sudah banyak kosmetik lokal yang mengeluarkan produk lip tint.

Berikut ini rekomendasi lip tint lokal yang tidak kalah bagus dari merek kosmetik Korea Selatan.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Lip Cream dengan Hasil Matte yang Tahan Lama dan Tidak Membuat Bibir Kering

Rekomendasi Lip Tint Lokal

Tidak hanya memiliki harga yang murah, produk-produk rekomendasi lip tint lokal ini juga punya kualitas yang tak kalah bagus.

Moms tinggal memilih jenis lip tint sesuai kebutuhan dan warna favorit.

Sebagai merek makeup yang digemari kalangan remaja, Emina mengeluarkan lip tint yang dinamakan Emina Magic Potion Lip Tint.

Lip tint lokal ini terdiri dari tiga warna berbeda: Scarlet, Sunglow, dan Smitten.

Walaupun teksturnya sedikit lebih cair, Emina Magic Potion Lip Tint ini mengklaim produknya smudgeproof, waterproof, dan transferproof.

Emina Magic Potion Lip Tint memiliki kisaran harga Rp40.000 saja. Murah banget ya, Moms untuk rekomendasi lip tint lokal!

Somethinc OMBRELLA Lip Totem Tint adalah lip tint lokal yang dirancang untuk memberikan tampilan bibir ombre yang segar dan intens seperti selebriti K-Pop.

Formula tahan lama dan tidak membuat bibir kering yang dilengkapi dengan berbagai bahan seperti squalane, sodium hyaluronate, niacinamide, Vitamin C, dan menthyl lactate.

Gabungan dari beberapa kanduangan tersebut mampu menjaga kelembaban, memberikan hidrasi, antioksidan, serta sensasi kesegaran pada bibir.

Produk ini memiliki pigmentasi yang kuat dan dapat mengcover warna gelap pada bibir hanya dengan satu sapuan.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Serum Lokal Terbaik, Banyak Produk Lokal!

Sebagai produsen makeup halal, Wardah juga mengeluarkan produk rekomendasi lip tint lokal khas mereka dengan nama Wardah Everyday Cheek & Lip Tint

Lip tint ini diklaim dapat menghidrasi bibir sehingga tidak membuatnya kering.

Dengan hasil akhir glossy, lip tint lokal ini juga cukup transferproof. dan bisa digunakan di pipi juga lho, Moms!

Wardah Everyday Cheek & Lip Tint punya tiga varian warna: Red Set Glow, My Baerry, dan Pink On Point.

Luxcrime Ultra Light Lip Stain adalah lip tint lokal dengan warna yang sangat intens dan formula ringan yang cocok digunakan sehari-hari.

Dengan teksturnya yang ringan seperti air, produk ini memberikan pigmen yang kaya dan tetap tahan sepanjang hari tanpa membuat bibir kering.

Produk ini juga memberikan hasil noda warna yang indah dengan kenyamanan yang luar biasa.

Diperkaya dengan berbagai bahan seperti minyak biji jojoba, minyak biji macadamia, dan gliserin untuk menjaga kelembaban dan kesehatan bibir.

Baca Juga: 10 Brand Lokal Indonesia yang Terkenal di Luar Negeri

Milky Gel Lip Tint dari merek Secondate adalah produk lip tint lokal best seller yang mampu menutupi warna bibir gelap dengan varian warna yang bold.

Produk ini memiliki tekstur milky gel yang tahan lama dan tidak lengket.

Dengan lapisan luar melembabkan, produk ini memberikan tampilan bibir yang cantik dan terjaga kelembapannya sepanjang hari.

Kemudian, aroma manis seperti hot cocoa menjadi nilai tambah untuk pengalaman penggunaan yang menyenangkan.

Luxcrime Ultra Light Lip Stain tersedia dalam berbagai pilihan warna yang menarik, lho Moms.


La Tulipe Lip Tint adalah lip tint dengan formula berbasis air dan pelembab glycerin.

Dengan kandungan tersebut mampu memberikan olesan yang ringan pada bibir tanpa menyebabkan rasa berat atau bibir pecah-pecah.

Warna lip tintnya juga diklaim tahan lama setelah mengering dan tidak mudah luntur setelah makan atau minum sekalipun.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake Lokal, Wajib Coba!

Sada Khelir Cotton Liptint adalah produk lip tint yang juga dapat juga digunakan di pipi untuk tampilan cantik secara cepat.

Formula berbasis gel menggabungkan pewarna dan pigmen, menghasilkan warna bibir yang dapat diaplikasikan dengan mudah.

Diperkaya dengan manfaat perawatan kulit, seperti Vitamin E, shea butter, ekstrak kelapa, hingga anti aging, produk ini memberikan kelembapan dan perlindungan pada bibir.

Klaim produk meliputi tahan lama, ringan, hasil akhir matte yang lembut, serta efek menyegarkan pada bibir.

Tersedia dalam 3 pilihan warna yang beragam, memungkinkan pengguna untuk memilih sesuai dengan preferensi dan warna kulit.

Purbasari Hydra Series 2in1 Color Tint adalah produk pewarna bibir dan perona pipi yang mudah untuk digunakan.

Produk ini diperkaya dengan Triple Vitamin A, C & E yang berperan sebagai antioksidan, sekaligus memberikan nutrisi pada bibir dan kulit pipi agar selalu terlihat sehat.

Purbasari 2 in 1 Color Tint juga mengandung UV Filter yang melindungi bibir dari paparan sinar matahari, lho Moms.

Selain itu, produk ini juga memiliki formula yang memberikan kelembaban pada bibir, mencegah bibir menjadi kering dan pecah-pecah.

Baca Juga: 14 Rekomendasi Aloe Vera Gel Lokal Terbaik, Harga Terjangkau

YOU Beauty The Simplicity Love You Tint adalah lip tint tahan lama yang tidak mudah transfer, memberikan hasil natural dengan sensasi ringan sepanjang hari.

Produk ini memiliki formula cepat kering dan tidak lengket, serta mengandung warna pekat yang nyaman digunakan dalam jangka waktu yang lama.

YOU Beauty The Simplicity Love You Tint tersedia dalam 4 shades, yaitu Cherry Red, Peachy Orange, Strawberry Sorbet, dan Red Velvet.

Rekomendasi lip tint lokal selanjutnya adalah SYCA Lip Tint memiliki sifat melembapkan dan alami yang melindungi bibir dari kekeringan.

Dengan warna alami yang cocok untuk penggunaan sehari-hari, produk ini memiliki aplikator praktis dan memberikan hasil yang merata serta bibir yang halus.

Produk ini juga termasuk ke dalam kategori produk vegan, lho Moms.

Rekomdasi lip tint lokal selanjutnya adalah Hanasui Tintdorable Lip Tint. Produk yang dikenal dengan harga terjangkau!

Produk ini memiliki ketahanan yang impresif, sehingga memungkinkan warna tetap melekat indah di bibir selama berjam-jam tanpa perlu sering-sering touch-up.

Ideal untuk wanita modern yang dinamis, produk ini menawarkan kemudahan dalam menciptakan tampilan bibir yang cantik dan alami.

BLP Beauty Airy Tint merupakan salah satu produk andalan dari BLP Beauty, sebuah merek kecantikan yang didirikan oleh Lizzie Parra.

Produk ini dirancang khusus untuk memberikan tampilan bibir yang segar dan alami dengan sentuhan warna yang lembut.

Sesuai dengan namanya, lip tinti ini dirancang formula yang ringan dan tidak membuat bibir kering.

Airy Tint menawarkan kenyamanan sepanjang hari, seolah-olah tidak mengenakan apa pun di bibir.

Nah, itu dia Moms rekomendasi lip tint lokal yang tidak kalah dengan produk Korea. Pilih yang mana?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.