16 Mei 2024

10 Rekomendasi Mainan Alat Musik untuk Anak, Langsung Beli!

Bisa langsung dibeli, lho Moms

Selain mainan mobil-mobilan dan boneka bonekaan, Moms juga bisa membelikan Si Kecil mainan alat musik lho.

Tak hanya sebagai hiburan, melansir Journal of Undergraduate Research, bermain alat musik dapat menstimulasi otak.

Lebih tepatnya membangun jaringan saraf yang baru, kemudian meningkatkan kinerja otak.

Bermain alat musik juga dapat memberikan banyak manfaat untuk Si Kecil, seperti:

  • Membantu mengembangkan keterampilan bahasa dan komunikasi.
  • Meningkatkan perkembangan fisik anak.
  • Membantu meningkatkan keterampilan kognitif.
  • Mengembangkan keterampilan sosial.

Nah untuk itu, Moms bisa nih membelikan mainan alat musik untuk Si Kecil.

Apa saja mainan alat musik yang bisa dipilih? Berikut rekomendasi Orami!

Baca Juga: 7+ Rekomendasi Tempat Bukber di BSD, Ada Area Memancing!

Rekomendasi Mainan Alat Musik Anak

Mengenalkan musik kepada anak sejak dini memang membutuhkan banyak cara yang menyenangkan supaya lebih menarik minatnya.

Moms bisa mulai mempertimbangkan mainan alat musik yang bisa merangsang pendengaran anak, dan sekaligus aman saat dimainkan.

Berikut rekomendasi mainan alat musik anak.

Mainan alat musik yang pertama adalah Drum Set.

Mainan anak berbentuk drum ini hadir dengan kombinasi warna cerah yang tentunya sangat menarik untuk Si Kecil.

Selain itu bentuknya yang sederhana pun dapat dimainkan dengan mudah.

Alat musik drum ini dapat digunakan untuk melatih sistem motorik anak dan melatih gerak tangan dan respon pendengaran Si Kecil.

Selain itu, drum ini juga memiliki mic untuk bernyanyi dan tombol yang jika ditekan akan mengeluarkan musik.

Ploopy Cheerful Voices With Light adalah mainan alat musik berbentuk roller yang akan memberikan hiburan yang menyenangkan untuk anak.

Sama seperti mainan anak lainnya, alat musik ini juga didesain dengan warna yang menarik.

Mainan alat musik anak ini dilengkapi dengan berbagai jenis suara alat musik yang menarik, seperti gitar, biola, dan trompet.

Untuk setiap alat musik, ada sebuah logo di atasnya yang menunjukkan jenis suara alat musik apa yang dikeluarkan sehingga anak tidak bingung.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Alat Olahraga di Rumah dan Tips Memilihnya, Catat!

Rekomendasi mainan alat musik untuk anak selanjutnya adalah Happy Toon Baby - Colorful Piano Xylophone.

Maianan tersebut adalah mainan edukatif yang dirancang khusus untuk merangsang perkembangan sensorik dan motorik anak-anak usia dini.

Mainan ini menggabungkan dua instrumen musik klasik, piano dan xylophone, dalam satu desain yang penuh warna.

Dengan begitu, mainan ini jadi alat permainan yang multifungsi dan menarik bagi Si Kecil.

Rekomendasi mainan alat musik untuk anak selanjutnya adalah Mideer 6 in 1 Electronic Keyboard Toy.

Mainan ini adalah pilihan ideal bagi orang tua yang ingin memberikan pembelajaran dan bermain dalam satu aktivitas menyenangkan bagi Si Kecil.

Fitur-fitur tersebut meliputi piano, organ, dan suara efek musik lainnya, yang semuanya mudah diakses melalui tombol yang dirancang khusus untuk tangan kecil.

Selain itu, keyboard ini juga dilengkapi dengan mode rekaman dan pemutaran, memungkinkan anak untuk merekam kreasi musik mereka sendiri.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Film Islami Indonesia yang Layak Ditonton

Untuk Si Kecil yang suka bernyanyi, Moms bisa membelikan mainan alat musik berbentuk mikrofon ini.

Desainnya yang menarik dan warna-warni, pasti akan membuat anak lebih bersemangat untuk bernyanyi.

Mikrofon ini dapat melatih anak untuk belajar memegang sesuatu dengan benar.

Terbuat dari plastik aman, sehingga Moms tidak perlu khawatir anak akan terluka.


Untuk melatih motorik Si Kecil, Moms juga bisa membelikan mainan alat musik berupa composer keyboard.

Nantinya jika anak sudah mulai terbiasa dan terlihat menyukai mainan ini, Moms bisa mengajaknya untuk les keyboard.

Mainan aktivitas anak ini juga didesain dengan banyak warna yang cocok untuk dimainkan Si Kecil.

Selain bermain, buah hati juga bisa mengembangkan kemampuan motoriknya dengan mainan alat musik anak ini.

Baca Juga: Rekomendasi Mie Instan Terenak, Ada yang Goreng dan Kuah!

Rekomendasi mainan alat musik untuk anak selanjutnya adalah Beringin Toys Mainan Edukasi Xylophone.

Mainan ini terbuat dari bahan berkualitas dan aman bagi anak-anak.

Xylophone ini memiliki bar-bar berwarna-warni yang menghasilkan nada yang berbeda ketika dipukul dengan pemukulnya.

Setiap bar telah disesuaikan untuk menghasilkan suara yang jernih dan merdu, memberikan pengalaman bermain musik yang menyenangkan bagi anak.

Desainnya yang ergonomis dan ukuran yang pas untuk tangan kecil anak-anak membuat Beringin Toys Xylophone tidak hanya aman untuk dimainkan, tapi juga mudah digunakan.

Rekomendasi mainan alat musik anak selanjutnya adalah Mideer Wooden Guitar yang memiliki ukuran cocok untuk anak-anak.

Mainan ini dibuat dari kayu berkualitas dengan menonjolkan keindahan alami dan ketahanan material.

Selain itu, dipadukan dengan desain yang ergonomis untuk memastikan kenyamanan dan kemudahan penggunaan bagi anak-anak.

Gitar ini memiliki senar yang dirancang untuk menghasilkan suara yang lembut, mengurangi risiko iritasi jari.

Sekaligus memungkinkan anak untuk belajar mengenai nada dan harmoni musik dengan cara yang menyenangkan.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Sepatu Anak Perempuan yang Lucu dan Nyaman

Musical Instrument Toys menjadi mainan yang dapat mengenalkan ragam alat musik sederhana dan juga cara memainkannya.

Meskipun sederhana, namun dapat merangsang daya pikir dan kecerdasan anak

Selain itu, melalui mainan alat musik ini pula, anak-anak bisa bermain role play sebagai sebuah band yang masing-masing memainkan alat musik berbeda.

Mainan ini mempunyai sembilan jenis alat musik yang bisa membuat anak-anak menguasai lebih dari satu jenis musik.

Mereka dapat pula belajar melodi serta konsep sebab dan akibat. 

Rekomendasi mainan alat musik untuk anak yang terakhir adalah Beringin Toys Baby Maracas.

Mainan ini tidak hanya berfungsi sebagai alat musik yang menghibur, tetapi juga sebagai media pembelajaran yang merangsang indra pendengaran anak dengan suara-suara yang dihasilkannya.

Baby Maracas dari Beringin Toys juga membantu dalam mengajarkan konsep sebab dan akibat kepada bayi.

Di mana mereka akan menyadari bahwa tindakan mengocok akan menghasilkan suara.

Hal ini membangun dasar pemahaman mereka tentang interaksi dengan dunia sekitar.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Toko Mainan Anak, Terpercaya dan Terbaik!

Itu dia Moms rekomendasi mainan alat musik untuk Si Kecil. Semoga membantu!

  • https://fisherpub.sjf.edu/cgi/viewcontent.cgi?article=1187&context=ur#:~:text=in%20recent%20decades.-,Playing%20a%20musical%20instrument%20has%20been%20shown%20to%20increase%20cognitive,in%20an%20overall%20more%20capable

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.