10 Rekomendasi Sleeping Mask Terbaik di Bawah 100 Ribu
Perawatan wajah tidak hanya dilakukan sebelum menggunakan makeup, tetapi penting juga untuk menutrisi kulit sebelum tidur dengan produk skincare, salah satunya dengan sleeping mask terbaik.
Tentunya, selain membersihkan wajah usai memakai riasan wajah, Moms dapat menggunakan produk lain seperti pelembap, serum, yang menjadikan wajah tetap bersinar.
Berikut ini beberapa rekomendasi sleeping mask dengan harga yang murah kurang dari Rp100.000 saja lho, Moms!
Baca Juga: 13 Rekomendasi BB Cream Terbaik sesuai Jenis Kulit
Rekomendasi Sleeping Mask Terbaik dan Murah
Tentunya, dalam memilih produk sleeping mask, Moms perlu mencari produk yang cocok dengan jenis kulit.
Berikut ini beberapa produk sleeping mask yang bisa menjadi pilihan.
1. Vienna Face Mask Anti Acne Sleeping Mask
Produk sleeping mask ini cocok digunakan untuk Moms dengan kulit cenderung berjerawat.
Apalagi dengan kandungan tea tree oil yang bisa meredakan jerawat dan kulit yang meradang.
Selain itu, Moms juga dapat herbal whitening complex dan witch hazel yang dapat mencerahkan kulit dan mengontrol minyak berlebih di wajah.
Menjadikan wajah semakin terawat saat mulai bangun tidur.
Moms dapat membeli produk Vienna Face Mask Anti Acne Sleeping Mask dengan harga Rp40.000 untuk ukuran 50mL.
2. PIXY White Aqua Brightening Sleeping Mask
Rekomenasi sleeping mask terbaik selanjutnya adalah PIXY White Aqua Brightening Sleeping Mask, yang bisa menghilangkan noda dan flek hitam di wajah karena kandungan peony extract, yam beam extract dan vitamin C.
Moms juga tidak perlu khawatir jika kulit akan menjadi kering saat baru bangun tidur, karena produk ini memberikan kelembapan dan menjadikan wajah menjadi lebih segar.
Baca Juga: 13 Rekomendasi Masker Rambut Terbaik untuk Rambut Berkilau
3. Emina Aqua Infused Sleeping Mask
Untuk Moms yang menginginkan wajah yang segar dan bercahaya, produk dari Emina ini bisa menjadi rekomendasi sleeping mask terbaik.
Produk ini memiliki bahan alami dari ekstrak willowherb yang menutrisi kulit dan meningkatkan rona wajah, serta menjadikan wajah terlihat lebih bercahaya.
Karena produk ini punya bahan dasar air, Moms tidak perlu khawatir dengan teksturnya karena tidak lengket dan sangat ringan.
Produk Emina Aqua Infused Sleeping Mask juga memberikan kelembapan yang alami.
4. Garnier Light Complete Night Yoghurt Sleeping Mask
Jika Moms punya kulit kusam, menggunakan sleeping mask dari Garnier dapat menjadi pilihan yang cocok.
Garnier mengeluarkan varian produk Light Complete Night Yoghurt Sleeping Mask dengan vitamin C dari ekstrak lemon.
Selain itu, produk ini juga punya kandungan yogurt yang akan menutrisi kulit wajah saat Moms tidur, serta memberikan tekstur yang sangat ringan.
Baca Juga: 9 Rekomendasi Masker Korea Terbaik, Bisa Langsung Dibeli!
5. Viva Waterdrop Sleeping Mask
Rekomendasi sleeping mask terbaik selanjutnya adalah Viva Waterdrop Sleeping Mask, yang memiliki kemasan warna pink nan menggemaskan.
Dengan kandungan spirulina extract, produk ini dapat membantu proses regenerasi kulit wajah saat tidur.
Sangat pas untuk Moms yang sudah muncul tanda-tanda penuaan dini seperti garis halus dan flek hitam.
Selain itu, Viva Waterdrop Sleeping Mask juga mengandung kolagen untuk menjaga elastisitas kulit wajah, sekaligus melembapkan dengan kandungan aloe vera-nya.
6. Herborist Sleeping Mask
Herborist Rose Sleeping Mask bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Moms jika menginginkan wajah glowing saat bangun tidur.
Teksturnya ringan, cepat meresap, tidak lengket, serta ada wangi khas Herborist dan mawar.
Selain melembapkan, berkat kandungan Rose Extract, Collagen, dan Hyaluronic Acid d dalamnya sleeping mask terbaik ini juga berfungsi:
- Menjaga elastisitas kulit
- Membantu memperlambat tanda-tanda penuaan dini
- Membantu proses regenerasi kulit saat tidur
Baca Juga: 6 Skincare Korea Terbaik yang Harus Dicoba, Bikin Glowing!
7. Glourganic Sleeping Mask
Glourganic Tamanu Exfoliating Sleeping Mask adalah produk yang berfungsi tak hanya untuk mengurangi sebum berlebih di wajah namun juga untuk eksfoliasi kulit.
Hasilnya, kulit wajah jadi bebas kusam dan lebih bebas minyak.
Wajah berjerawat juga bisa teratasi dengan penggunaan rutin produk ini.
Sleeping mask terbaik ini mudah diaplikasikan dan mudah diserap kulit.
8. Wardah C-Defense Sleeping Mask
Sesuai dari namanya, Wardah C-Defense Waterclay Mask memang tergolong sebagai clay mask.
Menariknya, teksturnya lebih ringan dan cair dibanding clay mask pada umumnya.
Teksturnya yang watery membuat masker ini mudah diratakan pada wajah.
Masker Wardah ini menjagokan Hi-Grade Vitamin C.
Vitamin ini ampuh untuk mencerahkan dan meratakan rona kulit.
Sebagai antioksidan, vitamin C juga membantu melindungi kulit dari radikal bebas.
Baca Juga: 11 Rekomendasi Bedak untuk Kulit Berminyak yang Bagus
9. You Sleep 'n Beauty Cucumber Ace Sleeping Mask
YOU Sleep n Beauty Cucumber ACE Sleeping Mask mengandung vitamin A, C, dan E, serta ekstrak timun yang bisa menenangkan dan melembapkan kulit sepanjang malam.
Kandungan dalam sleeping mask terbaik ini juga bisa membantu menjaga pH kulit, meningkatkan elastisitas, melindungi kulit dari radikal bebas, dan membantu mencerahkan kulit.
Sehingga, saat bangu tidur, kulit Moms akan terasa lembap, kenyal, dan tampak lebih cerah.
10. Natur Sleeping Mask Pome
Natur Sleeping Mask Pome & Vit C bisa jadi pilihan Moms untuk mendapatkan wajah glowing, halus, lembap, cerah dan bebas kilap saat bangun tidur.
Kandungan pomegranate yang kaya akan antioksidan dapat mencegah dan mengurangi munculnya tanda penuaan dini dan melindungi kulit dari kerusakan secara efektif.
Vitamin C pada sleeping mask terbaik ini membantu melembapkan, mencerahkan dan menghilangkan noda hitam dan bekas jerawat secara optimal jika digunakan secara rutin.
Perpaduan kandungan bahannya juga dapat menjaga keseimbangan kadar air dan minyak serta mengontrol minyak pada kulit kombinasi dan berminyak.
Sleeping mask terbaik ini tidak mengandung alkohol sehingga dapat digunakan semua jenis kulit.
Baca Juga: 12 Rekomendasi Skincare untuk Kulit Kusam, Bikin Glowing!
Itu dia Moms rekomendasi sleeping mask terbaik yang bisa dicoba.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.