27 September 2022

Sinopsis Film Peppermint, Kisah Aksi Balas Dendam Seorang Ibu

Wajib untuk ditonton, nih!
Sinopsis Film Peppermint, Kisah Aksi Balas Dendam Seorang Ibu

Foto: Foto: imdb.com

Membaca judul tentang sinopsis film Peppermint, mungkin membuat Moms relate karena kisah seorang ibu.

Film ini menceritakan tentang seorang ibu yang melakukan aksi balas dendam.

Film Peppermint ini merupakan film yang dirilis pertama kali pada September 2018.

Di kalangan penonton, film ini mendapatkan sambutan positif, berbanding terbalik dengan para kritikus film ini.

Hal tersebut bisa dilihat sinopsis film Peppermint yang disampaikan oleh IMDb dan Rotten Tomatoes.

Yuk, baca sinopsis film Peppermint terlebih dahulu, ya!

Baca Juga: Sinopsis Pertaruhan The Series, Penuh Aksi Pertarungan Menegangkan, Sudah Nonton?

Sinopsis Film Peppermint Lengkap

Poster Film Peppermint
Foto: Poster Film Peppermint (Instagram_peppermintmovie)

Film Peppermint menjadi satu film Jennifer Garner kembali tampil dalam film aksi.

Kemampuan perempuan berusia 50 tahun ini dapat dilihat dalam memerankan sosok wanita tanggung yang tengah menjalankan misi balas dendam akibat kematian suami dan anaknya.

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, luangkan waktu untuk menonton film ini.

Riley North yang diperankan oleh Jennifer Garner harus mengalami kejadian tragis nan traumatis saat sang suami, Chris North yang dibintangi Jeff Hephner dan putri semata wayangnya, Carly North (Cailey Fleming).

Dalam sinopsis film Peppermint, mereka harus menghembuskan napas terakhir karena tembakan oleh para anggota kartel di depan mata Riley sendiri.

Kejadian memilukan ini terjadi saat Riley dan Chris membawa Carly ke karnaval untuk ulang tahunnya.

Di sana anak buah Diego menembak jatuh keluarga tersebut dalam sebuah penembakan drive-by.

Penembakan ini berhasil membunuh Chris dan Carly dan melukai Riley.

Terlepas dari luka-lukanya, Riley dapat mengidentifikasi para penembak dengan baik.

Aksi brutal nan traumatis ini terjadi karena sang suami berencana untuk merampok bos kartel, Diego Garcia yang dimainkan oleh Juan Pablo Raba.

Kebengisan Diego sangat nampak hingga ia melakukan tindakan brutal kepada seseorang yang baru berencana merampoknya saja.

Pasca kejadian kelam tersebut, kehidupan Riley akhirnya berubah.

Baca Juga: 5+ Rekomendasi Film Ma Dong Seok, Ada Film Hollywood!

Kelanjutan Kisah Aksi Balas Dendam Riley

Aksi Balas Dendam di Film Peppermint
Foto: Aksi Balas Dendam di Film Peppermint (nytimes.com)

Sistem hukum yang tidak berpihak pada Riley mengubah ia menjadi sosok lain yang menginginkan dendamnya terbayar tuntas.

Seluruh pelaku penembakan tidak mendapat hukuman karena telah menyuap pihak penegak hukum.

Akhirnya, ketiga pelaku bisa dengan cepat menghirup udara segar.

Detektif LAPD yang menangani kasus tersebut memang ragu mengajukan tuntutan terhadap ketiganya karena mereka adalah anggota kartel narkoba Garcia dengan kekuatan dan pengaruh yang besar.

Sebelum sidang pendahuluan sebenarnya Riley telah dikunjungi oleh pengacara pelaku dan mencoba menyuapnya.

Namun, Riley menolak suap.

Hakim Stevens, yang juga di suap gaji kartel, menyatakan bahwa tidak ada cukup bukti untuk membuat para pelaku bisa diadili dan menolak kasus tersebut, dan sementara pengacara penuntut tidak melakukan apa-apa.

Isu bahwa si bos kartel Diego memiliki orang dalam di tubuh kepolisian bukan sekedar rumor belaka.

Ini semakin membuat kasus Riley menguap begitu saja.

Kisah di film akhirnya berlanjut 5 tahun setelah kejadian tersebut.

Riley berubah bukan seperti wanita yang dulu dikenal. Sinopsis film Peppermint pun berlanjut.

Tubuhnya menjadi begitu fit lengkap dengan keahlian bela diri dan telah menjadi piawai menggunakan berbagai jenis senjata.

Tepat 5 tahun pasca kematian suami dan anaknya, Riley muncul untuk melakukan aksi balas dendam dan memberikan penghukuman kepada semua orang yang terlibat dalam kasus pembunuhan keluarganya.

Menjelang akhir cerita, Moms akan ditampilkan adegan yang cukup menyeramkan.

Detektif Moises Beltran dan Stan Carmichael tiba di lokasi karnaval dan menemukan tiga penembak tergantung di kincir ria.

Mereka telah dibunuh oleh Riley.Pembunuhan ini sangat menarik perhatian agen FBI Lisa Inman.

Inman menuturkan kepada detektif bahwa sebelum menghilang, Riley merampok bank tempat dia bekerja.

Baca Juga: Sinopsis dan Profil Pemain Squid Game, Tayang 17 September 2021!

Ulasan Lengkap Sinopsis Film Peppermint

Pemeran film Peppermint saat galapremier
Foto: Pemeran film Peppermint saat galapremier (Instagram_peppermintmovie)

Sebenarnya, tidak ada hal baru dari alur cerita yang ditampilkan Peppermint.

Beberapa plot dapat mudah ditebak oleh mereka yang sudah sering menikmati film aksi sejenis.

Namun kemampuan sang sutradara Pierre Morel (District 13, Taken, From Paris with Love) dalam menampilkan sosok Riley dan beberapa aksi tembak-menembaknya membuat film ini bisa dinikmati dengan baik.

Moms akan mendapat beberapa adegan intens yang bisa membuat ngilu ketika tokoh utama harus menyembuhkan luka seorang diri tanpa bantu medis.

Ya, sebenarnya adegan seperti ini sudah biasa menjadi bumbu dalam film aksi.

Namun, tetap saja bagi sebagian orang akan jadi adegan yang mengganggu.

Aksi menyembuhkan diri ini perlu ditampilkan untuk membangun kesan nyata dengan menunjukkan tokoh utama tetap bisa terluka.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Film Gangster Korea, Penuh Adegan Action!

Film Aksi dan Drama yang Berpadu

Adegan di Film Peppermint
Foto: Adegan di Film Peppermint (imdb.com)

Bukan cuma aksi balas dendam, film ini disuguhi drama dengan tatapan Riley yang berkaca-kaca serta bagaimana sosok sang anak masih selalu hadir menemani Riley.

Walaupun terdapat beberapa plot hole, film Peppermint masih bisa dinikmati dengan nyaman.

Apalagi Moms dapat melihat aksi Jennife Garner dalam memerankan sosok Riley North.

Aktris yang sering tampil dalam film bergenre drama ini akhirnya dapat kembali menampilkan sisi tangguhnya setelah pernah menampilkan aksi bela diri di serial Alias (2005) dan film Elektra (2006).

Jangan ragu menontonnya, walaupun dalam sinopsis film Peppermint banyak dikritik Film ini tetap tergolong menghibur.

Film ini bisa menjadi pilihan tontonan yang menarik, terutama bila menggilai film penuh aksi seperti tembak-menembak, baku hantam dan ledakkan.

Kehadiran jagoan aksi wanita menjadi nilai tersendiri, terutama di tengah semakin menguatnya feminisme di industri Amerika Serikat.

Akhirnya, penonton tidak melulu disuguhi film aksi dengan peran laki-laki, namun bisa melihat bagaimana wanita beraksi.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Aliando Syarief, dari yang Romantis Sampai Film Laga

Demikian sinopsis film Peppermint lengkap dan ulasan mengenai film Peppermint yang dibintangi oleh Jennifer Garner.

Moms dapat menikmati dan duduk santai menonton ini sebagai alternatif hiburan saat ingin menghilangkan penat.

Selamat menonton ya, Moms!

  • https://www.imdb.com/title/tt6850820/
  • https://www.rottentomatoes.com/m/peppermint_2018

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.