31 Maret 2018

Siti Nurhaliza Sambut Anak Pertama, Ini 4 Fakta Tentang Puteri Kecilnya

Cantiknya puteri kecil Siti Nurhaliza!

Penyanyi cantik asal Malaysia, Siti Nurhaliza baru saja melahirkan buah hatinya pada Senin, 19 Maret lalu.

Telah lama ditunggu-tunggu oleh Siti dan sang suami, Khalid Mohamad Jiwa, tentu saja banyak momen menarik dibalik kelahiran bayi berjenis kelamin perempuan yang lahir dengan berat 3,55 kg tersebut.

Apa sajakah itu?

1. Lahir di Hari Kelahiran Nabi

siti
Foto: siti
instagram/ctdk

Anak pertama Siti Nurhaliza lahir melalui proses caesar. Ada hal khusus Siti Nurhaliza memilih hari Senin untuk hari melahirkan anaknya.

Hal ini dikarenakan hari Senin merupakan hari lahirnya Nabi Muhammad SAW. Selain itu, tanggal 19 Maret juga bertepatan dengan tanggal 1 Rajab.

2. Menanti 12 Tahun Lamanya

siti nurhaliza dan suami
Foto: siti nurhaliza dan suami
instagram/ctdk

Kehadiran buah hati kecilnya ini merupakan hal yang telah lama dinanti-nantikan oleh pelantun Bukan Cinta Biasa ini dan sang suami.

Siti dan Khalid telah menikah 12 tahun sebelum akhirnya dikaruniai bayi perempuan. Sebelumnya, Siti pernah mengalami keguguran pada Desember 2015 lalu.

Baca Juga : 9 Tips Merawat Anak dari Selebriti

3. Nama Anak

siti nurhaliza dan anak
Foto: siti nurhaliza dan anak
instagram/ctdk

Sejak berita kelahiran puteri kecilnya tersebar ke publik, Siti maupun Khalid belum mengumumkan nama Si Kecil dan bagaimana rupanya. Keduanya memang telah meminta publik untuk menunggu sebelum nanti keduanya akan mempublikasikan nama dan wajah anaknya.

Sebelum nama asli sang anak diumumkan, Khalid dan Siti memanggil anaknya dengan nama Fatimah Az Zahra.

Tepat di hari ketujuh kelahiran sang puteri, bertepatan dengan aqiqah, Siti mengumumkan nama asli sang anak, yakni Siti Aafiyah.

4. Lagu Untuk Anak

Bersamaan dengan kelahiran Si Kecil, Siti meluncurkan single yang didedikasikan untuk puterinya. Lagu berjudul Comel Pipi Merah.
Dalam lagu ini, Siti menyelipkan kisah nostalgia masa kecilnya. Ia pun berharap lagu ini akan menjadi kenangan untuk anaknya di masa depan.

(CAR)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.